DUA KELAS FULL GANTANGAN, KELAS MURAI BATU YANG DIBUKA HINGGA 4 KELAS.

ANNIVERSARY 4 FERRARI TEAM DI TULUNGAGUNG

Pertama Digelar di Luar Surabaya, Sukses Cetak 884 Peserta

Mempertahankan soliditas berpadu pengembangan organisasi hobi tentu tidak mudah, namun capaian positif berhasil ditorehkan Ferrari Team, sebuah tim kicaumania yang bermula dari Surabaya dan kian hari kian berkembang luas keanggotaanya.

Raihan positif terkini ditandai suksesnya menggelar lomba burung berkicau berskala nasional pada Minggu (17/11/2019), yang dihelat di gantangan markas Antasari BC, Tulungagung, Jawa Timur, dengan animo yang cukup besar dari kicau mania baik dalam maupun luar Karesidenan Kediri.

PROSESI POTONG TUMPENG OLEH ERICK FERRARI DISERAHKAN PADA PANITIA PELAKSANA

FERRARI TEAM USAI GELARAN YANG BERLANGSUNG LANCAR

Dibuka langsung lewat prosesi potong tumpeng oleh Erick Ferrari selaku ketua pusat Ferrari Team, sang ketua pun berujar, bahwa perjalanan Ferrari Team menuju usia keempat tahun ini dilalui dengan cukup banyak tantangan.

"Namun syukurlah bahwa perjuangan panjang ini berbuah manis, dengan makin banyaknya keanggotaan yang berasal dari berbagai kota baik di pulau Jawa, Sumatera dan Kalimantan. Bahkan di Serawak Malaysia kita juga sudah punya anggota disana," ujar Erick pada Burungnews, usai gelaran.

Dalam kesempatan itu pula Erick berpesan agar tiap anggotanya tetap menjaga hubungan baik dengan seluruh komiunitas kicaumania, baik saat lomba maupun di luar lomba. "Karena memang selain sama-sama dalam satu frekuensi hobi, yang kita utamakan disini adalah silaturahmi, dan itu tidak hanya dengan antar anggota namun juga dengan kicau mania lain di luar Ferrari Team," pesannya

NYARIS NYERI. KACER SPESIAL ENGINE MILIK BANG RONNY (CAH GALEK) NYARIS NYERI JUARA 1 DI DUA KELAS BERBEDA.

Erick juga mengungkapkan, bahwa ini adalah gelaran Ferrari Team perdana yang dihelat di luar Surabaya, dan cukup mendulang sukses. Dari catatan penyelenggara, ada 884 burung peserta yang gantang di even yang menghelat 37 dari 39 kelas yang diagendakan. Dua jenis burung ocehan nampak paling banyak diikuti peserta, yakni Murai Batu yang dibuka 4 kelas, bahkan dua kelas full gantangan, kemudian kelas Cucak Hijau yang juga digelar 4 kelas dan juga penuh peserta di dua kelas sesi 1 dan 2.

JUARA KELAS UTAMA MURAI BATU DISABET MURAI SUKHOI MILIK WAHYU AG DARI BISMO TEAM TULUNGAGUNG.

Sementara di kelas paruh bengkok alias Love Bird semua kelas terisi meski tak sampai ada yang full gantangan. Sedangkan kelas lain yang cukup diminati yakni kelas Kenari. Menariknya, ada kelas "langka" karena jarang digelar di lomba-lomba burung yaknis kelas Prenjak Merah, kali ini juga dibuka dua kelas A dan B, yang keduanya juga terisi peserta, dari berbagai komunitas.

"Soal rencana tahun depan, kita belum tahu karena belum dibicarakan dengan seluruh anggota, namun memang banyak yang meminta agar even serupa ini bisa digilir digelar di kota-kota lain, jika disitu ada kepengurusan," pungkas pria penggila Kacer ini.

Masuk ke arena gantangan, membludaknya peserta kelas Murai Batu, termasuk di kelas utama, tak ayal menimbulkan persaingan yang cukup keras diantara Ekor Panjang usungan murai mania yang hadir dari berbagai kawasan. Dan untuk kelas utama mampu dilalui dengan apik oleh Murai Sukhoi milik Wahyu AG dari Bismo Team Tulungagung dengan menyabet juara 1 usai tampil menawan obral materi tembakan.

Sementara sengitnya duel di kelas Kacer juga berhasil dimenangkan oleh Kacer Spesial Engine milik Bang Ronny asal tim Cah Galek, Trenggalek yang nyaris saja Double Winner juara 1. Spesial Engine berhasil juara 1 di kelas Kacer 40K dan juara 2 kelas Kacer 60K.

Di kelas Cucak Hijau Utama 80K, tercatat nama Dayak milik Titanic Surjiono sebagai peraih juara 1 dalam duel full gantangan, dengan dikuntit ketat Ijo Teman Lama milik Joni dari Jaten.

Burung lain yang menangguk sukses di even kali ini adalah Jet Lee, Anis Merah milik Mamik Antasari yang berhasil double wiiners juara 1 di dua kelas anis merah, yakni yang bertiket 60K dan 40K.

 

 

KATA KUNCI: anniversary 4 ferrari teamferrari teamlomba burung tulungagunglomba burung trenggalekerick ferrari

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp