H. MHB, ABAH WILSON, ANDRI SIE DI EVENT HAPPY ANNIVERSARY 23TH MHB

TRENDING SEPEKAN TERAKHIR

3 Member SMM Menyatakan Keluar, Ada Apa?

Isu yang menyebut (sejumlah member) SMM tak solid, sempat merebak jadi bahan bisik-bisik di beberapa kalangan kicaumania. Apakah keluarnya 3 member secara beriringan mengkonfirmasi hal itu dan menjadi puncaknya?

Pernyataan sikap keluar dari SMM awalnya disampaikan oleh HM. Hidayat Batubara (H. MHB), Senin 18 Desember melalui status akun face book. MHB Menyebut, surat yang isinya menyatakan keluar dari member SMM itu sudah dipertimbangkan dengan sangat matang, tanpa ada paksaan atau tekanan dari pihak mana pun, juga tanpa ada komunikasi dan koordiasi dengan pihak lain baik di dalam SMM maupun dengan kicaumania lainnya.

 

 

Di hari yang sama, Abah Wilson juga menyatakan mundur. “Sehubungan dengan ini, saya pribadi ingin menyampaikan kepada semua dulur-dulur SMM, dengan melalui beberapa pertimbangan baik buruknya tentang keberadaan saya di SMM, bahwa saya mulai hari ini, Senin 18 Desember 2023, menyatakan MENGUNDURKAN DIRI sebagai member SMM.”

Dua hari kemudian, Rabu 20 Desember, giliran Andri Sie yang menyampaikan hal yang sama. Narasi keluar dari SMM, sama dengan yang disampaikan oleh Abah Wilson, hanya beda hari dan tanggalnya saja.

 

 

Mundurnya 3 orang ini dari member SMM, mendapatkan perhatian dan reaksi yang luas. Maklum, ketiganya adalah termasuk tokoh besar di dunia hobi burung berkicau khususnya Murai Batu, terutama di Jawa Timur atau di kalangan member maupun rekom SMM.

Apa sesungguhnya yang menjadi alasan keluarnya ketiga orang ini, sekadar penjelasan nomatif semacam sedang ada kesibukan yang tak bisa ditinggalkan, atau ada semacam ketidak cocokan atau merasa tak nyaman lagi berada di dalam / menjadi member SMM?

 

 

H. MHB memberikan penjelasan cukup rinci dan lugas. “Kalau saya pribadi, ya karena ada ketidak cocokkan. Contoh, terlalu mengeksklusifkan diri seperti hanya buka kelas Murai Batu saja. Pernah sekali ketika feat SKMN buka Kacer, tapi setelahnya balik lagi hanya kelas Murai Batu saja.”

MHB juga menyebut beberapa hal lainnya yang lebih prinsipil, membuatnya semakin teguh untuk keluar. “Sebagai sebuah komunitas saya rasakan kurang demokratis, juga kurang transparan dalam beberapa aspek. Sejujurnya, saya merasang kurang nyaman dengan situasi seperti itu.”

 

 

Kini, MHB merasa sudah lega dan lebih leluasa dalam menentukan arah, juga ketika ingin lebih berperan dalam memajukan dunia hobi burung. “Saya ingin mengggelar, atau setidaknya mendukung pihak yang mau menggelar lomba dengan memberikan tempat buat para akar rumput supaya bisa menikmati kemasan lomba yang bagus dan berkualitas.”

Dengan kata lain, lanjut MHB, lomba yang tidak mengeksklusifkan diri. “Tentu harus ada yang tiketnya terjangkau, supaya semua kalangan bisa ikut serta. Cakupannya bisa lebih luas tak hanya kelas Murai Batu saja, tapi juga kelas atau jenis lainnya, supaya bisa ikut berkembang, jangan hanya Murai Batu saja yang maju.”

 

 

Meski sudah keluar dari SMM, secara pribadi MHB, maupun Abah Wilson dan Andri Sie, merasa tidak ada masalah dengan dulur-dulur di SMM. “Kami ingin tetap menjalin komunikasi dan silaturahmi. Bila diperlukan juga masih bisa memberikan masukan untuk kebaikan kicaumania,” ujar Abah Wilson.

Sementara itu, Ketua SMM Abah Tatuk menanggapi keluarnya 3 orang tersebut dari member dengan cukup santai dan bijak. “Keluar dari member SMM itu hal biasa. Sudah pernah atau beberapa kali terjadi. Mungkin karena yang bersangkutan sibuk ada kegiatan lain, atau alasan lainnya. Tentu itu sepenuhnya hak dan pilihan mereka, kita hargai dan hormati keputusan tersebut.”

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

Hal yang luar biasa, menurut Abah Tatuk, adalah ketika ada yang masuk menjadi member SMM. “Kalau ada yang sampai bisa masuk menjadi member (baru ) SMM, pasti itu dari rekom pilihan terbaik versi pengurus SMM.”

Ada beberapa jalur yang membuat seorang rekom kemudian bisa lolos skrening dan menjadi member SMM. “Ada jalur prestasi, kontribusi, loyalitas, atau jalur attitude persahabatan yang baik terhadap semua member SMM dan lainnya.”

Ditegaskan kembali oleh Abah Tatuk, menjadi member SMM atau memilih berada di luar, sedulur tetaplah sedulur, saudara tetaplah saudara. “Namanya sahabat, sedulur, di mana pun itu, kita upayakan untuk terus menjaga tali silaturahmi. Kita masih tetap bisa saling bertukar pengalaman dan saling memberikan masukan.”  [maltimbus]

 

ABAH TATUK BERSAMA PUNGGAWA GARASI ARENA YOGYAKARTA

 

TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.

 

KATA KUNCI: hm hidayat batubara mhb abah wilson andri sie keluar dari member smm member smm tidak solid

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp