SOKO ALAS PONGGOK. GENJI PASCA MABUNG LANGSUNG BORONG JUARA

SAHABAT RADJAWALI #1 KEDULAN + DATA JUARA

Come Back, MB Genji Langsung Borong Juara, Kacer Piaggio & CH Ronggeng Melesat

Gelaran Sahabat Radjawali #1, Minggu 12 November 2023 menjadi saksi kehebatan murai batu Genji. Sementara kacer Piaggio & cucak hijau Ronggeng tampil beringas.

Halaman Komplek Candi Kedulan Kalasan, atau belakang Barak Pengungsian Tirtomartani, dipadati kendaraan baik roda empat dan dua. Kendaraan para kicaumania itu, hadir mulai dari Klaten, Kulonprogo, Muntilan, Magelang, Jogja, dan sekitarnya.

Cuaca panas menyengat tak membuat kendor kicaumania. Antusiasme peserta tetap tinggi, dari awal hingga akhir tetap meriah.

 

 

Murai batu Genji milik Agung Hary dari Soko Alas Ponggok come back, setelah cukup lama rehat mabung. Begitu ketemu lawan langsung tampil garang. Beragam amunisi yang dimiliki langsung dilontarkan dengan lantang.

Tak heran lawan yang didekatnya dibikin kewalahan. Aksi hebat Genji diperlihatkan saat turun di kelas murai batu G 24- 220K, hingga akhirnya berhasil menyabet gelar juara 1. Lawan yang dihadapi serem-serem, banyak burung ngetop yang turun disini.

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

Sebelumnya Genji sudah lebih dulu turun di kelas Murai batu G 16- 520K. Turun di cuaca panas menyengat, tetap memberikan perlawan sengit. Genji akhirnya meraih peringkat 2, di bawah Kopral milik Raffa dari SGR yang belakangan sedang bersinar.

Keberhasilan ini tentu membuat bangga sekaligus gembira bagi pemiliknya. Kemenganan yang diraih dengan perjuangan keras, terik panas, pada penampilan awal paska mabung.

“Selain bangga, rasanya benar-benar puas. Ini penampilan paska mabung, lawannya banyak burung serem-serem. Alhamdulillah Genji tetap kokoh dan tak tergoyahkan,” jelas Agung Heri yang kembali siap menurunkannya di lomba-lomba besar.

 

DHONA GMI. PIAGGIO KACER TERASA CUCAK HIJAU

 

Dhona GMI terlihat cukup puas melihat penampilan kacer Piaggio yang tampil kejer-kejer, hingga disebut kacer rasa jamtrok. Piaggio tampil di kelas Kacer C, melontarkan irama lagu yang kencang hingga sayap dan badannya bergetar, layaknya burung cucak hijau.

Piaggio yang tampil di pinggir membuat aksi ngentroknya begitu kentara dipandang mata. Aksi mewah Piaggio akhirnya berhasil merebut juara 1. ”Piaggio jago baru, pertama dicoba ternyata langsung jalan, gaya tarung itu loh, geter-geter kaya cucak hijau,” jelas Dhona yang mengaku sudah cukup banyak belanja kacer, tapi tidak jalan.

 

BAMBANG PRAMBANAN. RONGGENG LAGUNYA SEREM

 

Penampilan apik diperlihatkan cucak hijau Ronggeng milik Bambang dari Prambanan. Ronggeng bawa lagunya serem, yang dibawakan dengan suara panjang. Ronggeng sengaja diturunkan dua kelas dan semua berhasil juara.

Di Kelas Cucak Hijau B, Ronggeng sedikit kurang beruntung, kalah tos gantangan sehingga harus puas di peringkat -2. Kemudian saat turun di kelas Cucak Hijau C, penampilannya sedikit menurun sehingga harus puas di peringkat-3.

Tiga kelas anis merah meriah. Jatimiko dan Hendra borong dua gelar juara 1 dan sekali peringkat 3. Dua juara 1, diraih oleh jago yang berbeda, Predator dan Matador. Predator juga meraih peringkat 3 kelas Anis Merah B.

 

JATMIKO - HENDRA. PREDATOR & HENDARA RAIH JUARA 1

 

Hersat dan Anank Sadek, selaku ketua panitia sekaligus mewakili rekan-rekan panitia, mengucapkan terimakasih atas semua dukungan rekan-rekan kicau mania. “Mohon maaf bila masih ada kekurangan.”

Para kicaumania bersiap meramaikan sejumlah event. Mulai dari Sembego pada Minggu 19 November, Kapolres Cup Klaten bersama Barometer Indonesia di Pradana Stadium 19 November. [busro]

 

 

DATA JUARA SAHABAT RADJAWALI #1:

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

 

 

JIBAKUTAI SF. DOMINO JUARA 1

 

DT FEBRI KRU. ANAK LANANG MAKIN TRENGGINAS

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

BROSUR KAPOLRES CUP KLATEN:

 

KATA KUNCI: sahabat radjawali 1 kedulan mb genji kacer piaggio ch ronggeng

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp