PERTARUNGAN OVER DOSIS vs TAK GENTAR BORONG 6 PIALA.

ROAD TO WILSON CUP 3 - SIDOARJO, #1

Pertarungan Sengit Kacer Over Dosis & Tak Gentar, Keduanya Borong 6 Gelar

Sama-sama bermain bagus, dua jawara mampu mendominasi jalannya lomba yaitu Over Dosis milik Candra ASMI dan Tak Gentar milik Yudi ST 912 untuk meraih 6 piala pada Road to Wilson Cup 3 di gantanan Puspa Agro, Jemundo - Sidoarjo Minggu, 21 Januari 2024.

Tidak salah abah Wilson selalu owner SKM mendapatkan komunitas kacer wilayah timur khususnya Surabaya dan Sidoarjo yang bernama KJB (Kacer Jatim Bangkit). Tiga sesi yang diperlombakan, gantangan terisi penuh semua.

 

 

Dua amunisi beda karakter yang sama-sama baru dipegang oleh pemiliknya, yaitu Over Dosis milik Candra ASMI dan Tak Gentar milik Yudi ST 912 pantas menjadi bintang lapangan dengan menduduki dua posisi teratas dalam tiga sesi yang diperlombakan.

Bertarung denga burung-burung papan atas wilayah Jatim seperti Screen Saver, Rubicon, Scatter, Rodjo Koyo dan masih banyak lagi yang lainnya. Over Dosis dan Tak Gentar mampu mendominasi jalannya lomba dengan memborong 6 piala.

 

CANDRA ANTARKAN OVER DOSIS MERAIH 3 PIALA KEJUARAAN.

 

Over Dosis jagoan yang baru dipegang oleh Candra ASMI satu bulan yang lalu, langsung bisa menyenangkan hati sang pemilik lomba dengan nyaris meraih tiga kemenangan sebagai juara 1, 1 dan 2. "Sebelumnya dia juga bisa meraih dua kemenangan saat bermain di gantanan Kemiri Sidoarjo," jelas Candra ASMI.

Pertarungan sudah terlihat pada sesi awal kelas kacer kicau mania, Over Dosis dan Tak Gentar yang berada di gantangan nomor 34 dan 35 langsung memperlihatkan aksinya masing-masing. Jurus ngeroll tembak panjang-panjang yang diperlihatkan Over Dosis mampu mengunci satu gelar pertama diikuti oleh Tak Gentar.

 

PARA PEMENANG SESI KACER KICAU MANIA.

 

Begitu juga pada sesi selanjutnya, keduanya kembali bertarung bersebelahan di gantangan 27 dan 34. Dominasi keduanya belum bisa disaingi oleh burung-burung lainnya hingga untukkedua kalinya Over Dosis dan Tak Gentar berada di posisi yang pertama dan kedua.

Tidak mau kalah terus dengan Over Dosis, Tak Gentar akhirnya mampu tampil gemilang pada sesi yang ketiga kelas kacer Nusantara B. Untuk mengagalkan ambisi Over Dosis untuk memborong semua gelar. "Karena tadi mainnya dimajukan oleh panitia, jadi saya tidak sempat ngeler dia mangkanya pada putaran pertama dia bengong," kata Candra ASMI.

 

 

Penampilan apik Over Dosis membuat banyak sekali yang pingin memburunya, sampai ada dua pemain yaitu Abah Amir dan Yoyon yang berani untuk membelinya dengan harga 10 Juta. "Karena saya baru dapat dan suka karakter lagunya yang panjang-panjang, jadi tidak saya lepaskan. Tapi kalau harganya cocok pasti akan saya lepas," ucap Candra ASMI.

Sedangkan Tak Gentar yang juga baru 6 bulan dipegang oleh Yudi ST 912, mainnya mulai ada peningkatan dari sebelumnya. "Setelah dibeli oleh bos Yudi, dia langsung ambrol dan harus istirahat lama. Ini penampilan event kedua untuknya, sebelumnya di Madiun dia juara 1 dan 3," tutur Andre sang pengawal burung.

 

OVER DOSIS SAAT MERAIH JUARA KACE NUSANTARA A.

 

Aksi show dipangkringan atas dan bawah dengan tembakan berdurasi, Tak Gentar masih bisa mempersembahkan hasil yang positif dengan meraih juara 1, 2 dan 2. "Menurut saya dia tidak tampil dalam top performanya, kita masih mencari-cari settingan yang cocok dengan karakternya," pungkas Andre.

Melihatpenampilan yang semakin meningkat Tak Gentar dalam setiap kali berlomba, membuat Yudi ST 912 dan Andre cukup optimis dengan anak didiknya untuk mengarungi lomba-lomba besar selanjutnya. "Dia akan saya persiapkan pada gelaran Wilson Cup 3 di Puspa Agro, Sidoarjo pada tanggal 04 Februari 2024," tutur Andre diamini oleh Yudi ST 912. [diks]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA ROAD TO WILSON CUP 3 - SIDOARJO, KLIK DI SINI

 

KRU ST 912 BAWA TAK GENTAR MEREBUT JUARA PERTAMA.

 

 

KATA KUNCI: wilson cup 3 sidoarjo kacer over dosis tak gentar

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp