RICKY DONALD & MB KI GENDENG

RICKY DONALD & MB KI GENDENG

Seperti Namanya, Kualitas dan Perfomanya Memang Edan

Ricky dibuat geleng-geleng kepala saat pertama kali melihat jago yang satu ini. Spontan, ia pun berucap, “Iki cen manuk gendeng.” Setelah dibeli, komentar awal itu dijadikan nama, Ki Gendeng.  Begitulah, dari lomba ke lomba, Ki Gendeng terus meraih prestasi.

Tak hanya ekornya yang menjuntai panjang 24-25 cm. Saat main dengan gaya ngeplay, gerakan ekornya  semakin menambah indah dan mewah. Lagunya juga dimainkan panjang-panjang. Ki Gendeng punya 2 gaya, kadang nyeklek sambil ngeplay, kadang sujud memberi hormat pada juri.

 

 

KI GENDENG, GAYA BISA NGEPLAY DAN SUJUD

 

“Murai batu ekor panjang banyak, tapi yang sekaligus mau tarung, sedikit sekali jumlahnya. Apalagi tak sekadar tarung, juga punya materi dan perfoma di atas rata-rata. Maka, saya kasih nama Ki Gendeng karena itu memang sekaligus bisa menggambarkan siapa dirinya,” jelasnya kepada burungnews.com.

Kelebihan lain yang membuat Ricky semakin demen, rawatannya mudah. Ia tak pernah pakai kroto, jadi relatif hemat. Usian juga masih muda, 4 tahun. Burung juga sudah pakai ring, jadi lebih fleksibel bisa lomba di EO mana pun, termasuk PBI yang kini hanya membuka kelas murai batu Ring.

 

 

Pekan lalu di Kasat Brimob Cup (16/12), Ki Gendeng meraih juara 1 dan 2. Sebelumnya di Festival Indonesia Kerja, Ki  Gendeng juga membawa pulang tropi juara 1.  Prestasi lainnya antara lain juara 2 di KNI Cup Solo Baru, Juara 1 Launching Posma Sembego, Juara 3 Walikota Cup Jogja, Juara 6 Presiden Cup.

Ki Gendeng adalah jago yang masih relatif baru. Ricky membelinya akhir bulan September, atau awal Oktober. “Di pemilik lama sebenarnya sudah sering juara, tapi tidak terekspos. Sebenarnya juga sudah banyak yang ngincer. Tapi karena mintanya bisa disebut sudah sangat tinggi, pada mundur satu-satu. Akhirnya saya yang coba mendekat dan menawar, hingga deal. Lumayan dalam juga harus merogoh kantong,” ujarnya sambil tersenyum simpul.

 

BARU... ini yang sudah lama Anda tunggu-tunggu, segera dapatkan dengan menghubungi nomor-nomor di bawah.

 

Soal pilihan lomba, Ricky mengaku sesukanyas aja. “Tidak pernah punya target, misalnya pengin juara di even akbar, atau mengejar hadiah yang besar. Walau pun ada lomba yang dekat, mungkin juga even besar dengan hadiah besar pula, kalau lagi pengin di rumah, ya kita nikmati saja suara burung-burung di rumah. Kalau lagi pengin, lomba jauh pun tidak masalah. Tapi saya pantang lomba malam, kalau sudah sore, ya pulang.  Kita beli tiket biasanya yang maksimal di sesi ke-17. Lebih dari ikut lihat situasi, kalau masih sore mungkin kita bisa beli tiket lagi.”

Selain murai batu, Ricky sudah lama dikenal sebagai spesialis kacer dan cendet, bahkan juga sangkar ukir halus. Jago-jagonya selalu datang silih berganti. Karena semua jago yang dibelinya secara kualitas memang istimewa atau di atas rata-rata, prestasi pun terus mengiringinya.

“Tinggal bagaimana kinerja burung, terus bagaimana kualitas dan kinerja musuh. Ya memang sih, penentu juara pada akhirnya kita percayakan pada team juri. Saya sudah pernah menang, kalah juga sering, bahkan juga kalah yang seharusnya menurut pandangan saya layak juara. Memang begitulah lomba burung, harus siap menerima apa pun hasilnya.”

 

NZR INDONESIA CUP 1MINGGU 27 JANUARI 2019 DI LAPANGAN RAMPAL MALANG. 2 Lapang, tiket terjangkau mulai 50 ribu, hadiah utama mobil, semua kelas hadiah UTUH TANPA POTONGAN, banjir doorprise super menarik. Pesanan tiket sudah mengalir deras, terlambat Anda bisa gigit jari karena tidak kebagian. KLIK BROSUR DI SINI. Pesan tiket hubungi Mr Yanto (WA) 0817.0454.012.

 

DATA JUARA KASAT BRIMOB CUP 1 BANTUL DIY, KLIK DI SINI

BROSUR GALAMEDIA CUP BANDUNG, KLIK DI SINI

 

 

SANGKAR KOTAK    RADJA, BARU!  Perhatikan KUALITAS dan STYLE-nya, BINTANG LIMA. Harga? KAKI LIMA. Segera miliki, karena akan jadi standar dan trenseter di banyak lomba. Hubungi Hotline   0821.2959.4199

KATA KUNCI: ricky donald ki gendeng

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp