PIALA GUBERNUR DKI, #3

Rozib Jaya Rampok Di Setiap Kelas Kopdarnas Branjangan Batavia

Even spektakuler garapan Pemprov DKI Jakarta bertajuk Piala Gubernur DKI Jakarta telah sukses digelar pada hari Minggu 7 Agustus 2022 di lapangan Banteng, Jakarta Pusat. Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan beserta jajarannya menyaksikan langsung semarak dan meriahnya event ini.

Satu hal yang menarik dan sangat jarang, karena menggandeng 3 EO perburungan mulai B16 Indonesia, Ronggolawe Nusantara, dan NZR Indonesia. Lomba menggunakan 3 lapangan.

 

 

 

Salah satu lapang yang dipantau burungnews, lapangan khusus komunitas branjangan, yang dikawal oleh B16 Indonesia dan NZR.

Rozib Jaya tidak tanggung-tanggung, dua puluh gacoannya dibawa semua, salah satunya branjangan java Rampok. “Mumpung dekat, semua yang ada dirumah sekitar dua puluh burung saya bawa, salah satunya Rampok, dan Alhamdulilah hoki dapat juara hampir di semua kelas branjangan java.”

 

TWISTER BUBUR, cocok untuk meloloh piyik/baby burung pemakan bijian termasuk branjangan. Para breeder burung ocehan juga banyak yang cocok menggunakan TWISTER TROTOLAN. Selepas masa loloh/trotol, banyak yang mengaku cocok menggunakan Twister GoldSeaweed, atau Anti Stress.

 

Tampil di sesi pertama Rampok masuk juara tiga “Rampok mungkin masih belum panas jadi penampilannya kurang maksimal, kurang ngotot, tapi Alhamdulilah masuk juara tiga.” Sambung Rozib

Terkenal dengan indukan branjangan java berprestasi Gledek BF Karawang terus menggenjot produksinya.

Rozib Jaya owner Gledek BF Karawang saat ini sedang mencoba breeding branjangan parva. “Alhamdulilah parva Asoka sudah mulai produksi, nanti kedepannya akan saya sebar luaskan biar ternakan branjangan parva semakin meluas dan tidak punah.” pungkas Rozib. (maman)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA PIALA GUBERNUR DKI, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: piala gubernur dki rozib jaya

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp