DUTA DREAM SENGON. JUARA UMUM BC

PIALA DANPOMDAM IV DIPONEGORO FEAT 8055 CUP 2 #2

Menangi Kelas Utama, AM Vanno dan CH Saleho Antar Duta Dream Sengon Raih Juara Umum BC

Tidak hanya berhasil meraih podium pertama di kelas utama Dekan, anis merah Vanno (Budi Bogem) dan cucak hijau Saleho (Topan) juga berhasil mengantarkan Duta Dream Sengon keluar sebagai juara umum BC.

Datang jauh-jauh dari Nganjuk, Budi Bogem bisa tersenyum puas setelah Vanno, anis merah miliknya keluar sebagai pemenang di kelas utama Dekan. Langsung teler begitu digantangkan, Vanno berhasil menghipnotis juri dengan materi lagu variatif dan volume mumpuni. Di kelas Jendral, Vanno berhasil menggandakan kemenangan setelah kembali tampil apik sepanjang perlombaan.

 

 

BUDI BOGEM. ANIS MERAH VANNO MENANG NYERI

 

Dikenal sebagai pemilik love bird Betet, Budi Bugem hanya turun di sesi anis merah saja karena kelas love bird dibursakan. “Hari ini hanya bawa anis merah saja, love birdnya nggak dibawa. Eman karena kelas love bird dibursakan 70 juta,” ungkapnya dengan logat khas.

Di kelas cucak hijau, penampilan impresif kembali ditunjukkan oleh Saleho milik Topan yang berhasil menduduki podium pertama di kelas Dekan. Bongkar isian sambil meluncurkan tembakan-tembakan panjang, kinerja Saleho telihat paling menonjol diantara lawan-lawannya.

 

JOKO BONITA DAN AGUS MESEM. CH SALEHO JUARA KELAS UTAMA

 

Di kelas sebelumnya, amunisi yang dikawal oleh Agus Mesem ini berhasil menduduki podium ketiga setelah memberikan perlawanan sengit pada Watik dan Jamrud. “Sesi pertama tadi juara tiga soale baru datang, terus kelas utama juara satu, sesi ketiga nggak main soale sudah gelap,” ujarnya.

Kemenangan Vanno dan Saleho sekaligus mengantarkan Duta Dream Sengon yang dikawal oleh Mr. Joko Bonita keluar sebagai juara umum BC. Poin kemenangan tim asal Jogja ini juga didapatkan dari kacer Mahadewa, kenari Si Kopet, murai batu Dollar dan cendet Terror.

 

MR. G. MB CERAH NAIK PODIUM

 

Murai batu Cerah milik Mr. G keluar sebagai pemenang di kelas Dekan setelah tampil apik sepanjang penilaian. Meski baru cabut dari kandang ternak, penampilan istimewa Cerah berhasil menjadi pusat perhatian juri dan diganjar koncer A.

“Habis ambrol di kandang ternak, langsung dicabut dan dikondisikan lagi. Pas coba digantangkan, eh mau jalan, ya sudah nekad main ke sini. Alhamdulillah juara kelas utama,” ungkapnya. Dengan umur 8 tahunan, Cerah juga sudah menghasilkan banyak anakan prestasi.

 

ROBERT PANTAU. RAMAIKAN KELAS HWA MEI

 

Menurunkan hwa mei Ra Ngenyang, Robert Pantau berhasil meraih posisi kedua dan ketiga setelah berikan perlawanan ketat pada Hirosima dan Kyoto (Royal Merapi BF). Meski kurang kondisi karena habis jatuh bulu besar, Robert mengaku senang dengan hasil yang didapatkan dalam lawatannya ke Semarang kali ini.

“Aku sebenarnya pengen berburu gaco di sini soalnya jarang main ke Semarang. Siapa tahu ada yang sreg dan sesuai di hati, kan bisa dibawa pulang ke Jogja,” ungkapnya. Meski belum menemukan gaco yang sesuai, Robert masih akan melanjutkan perburuan di berbagai kota yang dikunjungi.

 

ROBERT PANTAU. SIAP LANJUTKAN PERBURUAN GACO

 

Di akhir lomba, Wahyu Boss mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran peserta di gelaran kali ini. “Terima kasih untuk team juri BnR yang telah bekerja dengan sebaik-baiknya, juga kepada semua teman-teman yang telah berpartisipasi dan mendukung gelaran kami. Semoga tetap bisa lanjut pada gelaran ketiga dan selalu ada peningkatan. Kami juga memohon maaf apabila sebelum, selama, dan setelah penyelenggaraan ada kekurangan dan kekhilafan”.

 

UARA BOSS CUP 2 SEMARANG, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA NGAPAK 2, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA KAJARI TEMANGGUNG, KLIK DI SINI

BROSUR DELATA CUP 2 REBORN, KLIK DI SINI

BROSUR BUPATI CUP BANJARNEGARA, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA CISADANE 1 TANGERANG, KLIK DI SINI

BROSUR DREAM SENGON CUP 1 JOGJA, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: 8055 cup vanno saleho dream sengon joko bonita

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp