PIALA BUPATI KLATEN 26 AGUSTUS

Penilaian Love Bird, Satu Juri Hanya Mantau 3 Burung

Penilaian love bird kerap menjadi perbincangan dan perdebatan. Salah satunya, tentang ketelitian juri, terutama karena fokus juri dianggap terganggu bila terlalu banyak burung yang harus dipantau. Di Piala Bupati Klaten, Oriq Jaya akan memasang satu juri tiap 3 burung.

Dengan satu juri hanya menilai 1 burung, akan lebih awas dan teliti. “Peluang keliru akan semakin kecil, harapannya peserta akan puas, sehingga tetap bertahan dari sesi awal sampai sesi akhir,” ujar Ipunk, salah satu pengurus Oriq Jaya Klaten.

 

 

Pastikan jago Anda tampil maksi dan berpeluang juara. Berikan MONCER1, asupan paten para juara dari Super Kicau Grup yang terpercaya.

 

PIala Bupati Klaten akan digelar Minggu 26 Agustus, bertempat di halaman Kantor Pemda Klaten. Kemasan yang ditawarkan cukup menarik, denagan harga tiket yang terjangkau. Kelas tertinggi dibandrol 150 ribu, dengan hadiah mulai 3 juta. Yang paling bontot tiket 30 ribu hadiah mulai 550 ribu rupiah. Ada juga kelas khusus kenari isian, tiket 100 ribu hadiah mulai 2 juta los gantangan. Panitia juga membuka kelas branjangan tiket 60 ribu hadiah mulai 1,3 juta.

Kemasan lebih lengkap silakan cek brosur, bisa klik tautan di bawah artikel ini. Yang belum pesan tiket, silakan langsung hubungi Angga di 0858.7868.1977 sekarang juga. Menunda berarti siap-siap menyesal dan gigit jari.

 

BROSUR BUPATI CUP KLATEN, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: bupati cup klaten oriq jaya susilo satriajaya kenari isian gsb boyolali

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp