RUDY NRS & FERRARI. Materi Oke, Perfoma Makin Edan

Makin Ngejoss, Cucak Hijau Ferrari Hatrik Di Sragen

 

 

 

Ferrari, tentu Anda familiar dengan nama itu. Demikian pula, saat dihubungkan dengan nama burung, jenis cucak hijau. Langsung, pikiran kita tertuju ke Solo.

Ya, Ferrari memang juara cucak hijau milik Rudy NRS, yang tergabung dalam Luwes BC Solo. Ferarti sudah langganan juara, di berbagai even, lintas EO. Prestasi terakhir diraih Minggu 3 April 2016 saat Rudy membawanya ke even Kapolres Cup Sragen.

Hasilnya, dari tiga kelas cucak hijau yang dibuka oleh panitia, Ferrari sapu bersih juara 1. Ya, tiga kali juara 1, alias hatrik. Prestasi yang tentunya membuat puas dan bangga Rudy NRS, mengingat lawan pun hampir full dan berat-berat.

Rencana, Rudy akan kembali membawa Ferrari dan jago-jago lain ke even Bali, 10 April besuk. “Selain Ferrari, ke Bali juga bawa murai batu Casablanca dan kenari Minicopper. Doakan ya semoga burung kembali mau kerja maksial. Tapi ke Bali juga sambil jalan-jalan, kalah menang yang penting ketemu banyak teman dan bisa rekreasi.”

Di Kapolres Cup Sragen, Ferrari bukan satu-satunya burung yang meraih hatrik. Dua love bird asal Klaten, yaitu Kusumo dan Roro, masing-masing juga juara 1 tiga kali. Ada pun murai batu Bintang Surga milik Mr. Pram dari Palur, merebut juara 1 dua kali.

Setelah dari Bali, Rudy NRS siap berpartisipasi dalam even Danlanud Adisoemarmo Cup di Lapangan Dirgantara Colomadu Solo, 17 April, sebelum ke Bhirawa Yudha Cup sepekan ke depannya. Gelaran Danlanud adalah gelaran kerjasama dengan PBI Sukoharjo, adapun Bhirawa Yudha Cup, kerjasama Kopassus Grup 2 dengan BnR Solo Raya.

 

 

BROSUR TERKAIT

ROAD TO PRESCUP KUDUS, 10 APRIL

KAPOLRES CUP 2 BOJONEGORO, 10 APRIL

RONGGOLAWE PEMALANG, 10 APRIL

DANLANUD ADI SOEMARMO CUP SOLO - PBI, 17 APRIL

NENDRA BC MAGELANG, 17 APRIL

RONGGOLAWE KEBUMEN, 17 APRIL'

NGADIREJO CUP KEDIRI, 17 APRIL

BHIRAWA YUDHA CUP SOLO, KOPASSUS 24 APRIL

KLI CUP SOLO RAYA, 8 MEI 2016

PAKU ALAM CUP JOGJA, 5 JUNI

 

HASIL LENGKAP KAPOLRES CUP SRAGEN

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp