CENDET MASTER RAIH HASIL MEMUASKAN

MADURA VAGANZA, #2

Dendam Cendet Master di Piala Pasundan 4 Terbayar di Sini

Banyak cendet papan atas yang hadir di gelaran Madura Vaganza, baik yang dari Madura sendiri atau luar Pulau Garam. Menghadapi cendet tuan rumah dan luar Madura yang bagus-bagus, Master milik H Syahril mampu menunjukkan daya saingnya hingga juara 3, 2, 2, dan 1.

Even Madura Vaganza, yang berada di Lapangan Tembak Kodim 0827 Pamolokan, Sumenep, Minggu, 25 Oktober 2020, banyak didatangi kicaumania dan ngekekmania dari berbagai daerah yang membawa gaco-gaco dengan kualitas terbaik. Madura sendiri adalah gudangnya pemain cendet.

 

 

DENDAM MASTER TERBAYAR DI MADURA VAGANZA

 

Bahkan, banyak yang percaya jika cendet dari Madura punya kelebihan tersendiri, jika dibandingkan dengan yang dari daerah lain. Hal ini sama dengan cucak hijau, yang mana jika cucak hijau dari Bayuwangi dipercaya punya kelebihan khusus dibandingkan yang berasal dari daerah lain.

Madura dikenal sebagai gudangnya pemain cendet, terbukti dengan selalu banyaknya peserta di setiap kelasnya. Dari 4 sesi kelas cendet yang disediakan panitia Madura Vaganza, tiga di antaranya nyaris full pesertanya.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Dikawal langsung oleh pemiliknya, yaitu H Syahril, cendet Master kali ini datang ke Madura Vaganza dengan mengibarkan nama Duta Piala Raja Kediri. Kekalahan cendet Master waktu di Piala Pasundan 4 Bandung pada beberapa Minggu sebelumnya masih belum dilupakan joki cendet Master atau pemiliknya.

“Seminggu yang lalu, di even KMB Cup 2, yang digelar di gantangan Dayang Sumbi Mojokerto, Master sebenarnya telah berhasil juara lagi, yaitu mencetak juara 1 sebanyak dua kali,” ucap H Syahril. Namun, kemenangan itu masih belum memuaskan sebab masih berada di kandang sendiri.

 

MR INDRA METRIC DAN H SYAHRIL POLDA PEMILIK MASTER

 

Di Madura Vaganza, Master turun di 4 kelas yang disediakan panitia. Di sesi Arya Wiraraja, Master hanya juara 3. Master kalah dengan Somala milik Roby yang berada di posisi 1, sedang posisi 2 diisi oleh Dewa Ruci milik Fahmi Semarang yang mengibarkan bendera DPK BC.

Di sesi Cendet Keraton Master mengalami kenaikan peringkat dengan meraih juara 2 dan di sesi Cendet Sumekar, lagi-lagi Master harus puas berada di posisi 2. Baru di sesi Cendet Keris, Master menduduki posisi puncak. Master berhasil mengalahkan Morvine milik Edy Ciela dan Sumala milik Roby dari Sumenep.

 

SUASANA DI KELAS CENDET YANG NYARIS FULL

 

Kehadiran cendet Master di Madura Vaganza dari pengamatan Burungnews.com boleh dibilang cukup mendapat perhatian dari pengemar cendet. Bahkan, ada yang bisik-bisik jika Master adalah cendet yang sering memenangkan perlombaan dan dibandrol dengan harga mahal.

Kepada Burungnews.com, H Syahril mengaku jika dia tidak pernah membandrol Master dengan nilai tinggi. Yang benar adalah pernah ada yang nawar Master di kisaran 100 jutaan. Namun pada waktu itu belum dikasihkan karena masih menyayangi gaconya tersebut.

 

VitaMix METABOLIS, atau lebih dikenal sebagai Metabolis Putih, cara baru, mudah, dan cespleng menggacorkan burung. Mudah didapat di kios-kios burung. Buktikan.

 

H Syahril mengakui jika kemenangan di Madura Vaganza serasa membayar kekalahan waktu Master main di Piala Pasundan 4. Dendam itu terasa terbayar di Madura Vaganza. “Waktu Piala Pasundan 4, saya tidak ikut dan hanya mendengarkan ceritanya. Sekarang Master kembali juara, saya senang sekali,” pungkas H Syahril yang juga seorang anggota polisi tersebut. [RANTO]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA MADURA VAGANZA, KLIK DI SINI

 

CENDET MOLLON MILIK MAMAT JR DARI MAHADEWA SF, TAMPIL APIK

 

MUHAMMAD FARIS FUAD DAN MR HENDRIK RGN JATIM

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

KATA KUNCI: madura vaganza cendet master piala pasundan 4

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp