SESI MB DI SPM NZR, SELALU FULL, PESERTA TANPA PAGAR DAN TERTIB

KOPDAR #1 SILATURAHMI PECINTA MURAI (SPM) NZR

Komplain Tetap Diperbolehkan, Bagian dari Proses Pembelajaran

Komplain, mengajukan keberatan, mempertanyakan keputusan juri, adalah hal lumrah dan merupakan salah satu hak peserta. NZR tidak melarang peserta untuk melakukannya, bahkan dianggap sebagai “vitamin”, asal dilakukan dengan cara dan adab yang baik.

Demikian disampaikan oleh Taufiq Wibisono, dari Divisi Pengembangan NZR di akhir event Kopdar #1 Silaturahmi Pecinta Murai (SPM). Even ini berlangsung di  gantangan yang terletak komplek dalem Notoprajan Yogyakarta, Rabu 7 September 2022.

 

 

TAUFIQ MEMBERIKAN PENGHARGAAN CENDET KEPADA EKO NURWANTO

 

Selain kelas Murai Batu, juga dibuka kelas Cucak Hijau, Kenari, Cendet, dan Kacer. Murai Batu, Cucak Hijau, dan Kenari peserta penuh sejak awal hingga akhir. Kalau pun ada kosong, paling hanya satu dua gantangan saja.

Meriahnya peserta dari awal sampai selesai menjelang maghrib, bagi Taufiq, R. Aswindra Tumin, Heroe Poerwanto dan kawan-kawan menunjukkan bila keberadaan NZR di Yogyakarta mulai diterima. Peserta yang hadir bahkan juga ada yang dari luar kota, seperti Solo hingga Salatiga.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

“Kami memang terus mencoba membangun dan memperkenalkan NZR yang baru, konsep 24-G, ajuan terbuka. Untuk gelaran hari ini, secara umum kami sangat puas. Ini lomba tanpa pagar, dari awal sampai selesai tetap kondusif, padahal kan juga tanpa ada team keamanan khusus,” terang Taufiq kepada burungnews di akhir lomba.

Kondusif, hingga secara umum tidak dijumpai ada komplain serius. Beberapa peserta tampak mengajukan pertanyaan terkait keputusan juri. Ada yang memakai narasi merasa kurang kepantau, atau merasa ditinggal.

 

MC BIMBIM SUKSES MEMANDU LOMBA

 

“Ya, ada itu tadi beberapa peserta bertanya. Bertanya baik-baik bahkan raut mukanya juga tersenyum. Bagi kami, bahkan seandainya melakukan komplain pun bukan masalah, itu bukan aib, itu tidak mengurangi kualitas yang ingin kita berikan dalam event-event NZR.”

Sebaliknya, demikian ditambahkan Heroe Poerwanto selaku Ketua NZR Yogyakarta, justru diharapkan ada peserta yang bertanya, mengajukan keberatan, mengkritisi, dan semacamnya. “Itu jadi vitamin, itu membuka ruang diskusi. :Membuat kami semua terutama jajaran juri, bisa belajar banyak,” ujarnya.

 

 

Tumin juga menimpali, boleh jadi si peserta benar, atau team juri sudah benar tapi peserta pengin tahu lebih jelas. “Beragam motif peserta bertanya. Ada peserta yang sebenarnya paham kalau burungnya memang kalah, tapi tetap pengin tanya, ya kita layani sebaik-baiknya.”

NZR memberikan kesempatan peserta yang penasaran untuk bicara, dan akan didengarkan dengan seksama. “Jadi, kita dan team juri belajar banyak ketika ada peserta yang komplain, bagaimana memahami masalah, bagaimana bisa menjelaskan masalah dengan baik supaya tidak bikin salah paham dan menimbulkan emosi. Kalau memang akhirnya kita yang salah, tentu pada sesi atau event berikutnya mesti diperbaiki lagi cara memahami burung yang bagus dan paling layak itu yang bagaimana,” tandas Taufiq.

 

JURI & PANITIA, PENILAIAN DENGAN AJUAN TERBUKA

 

Menurut Taufiq, bila lomba melarang adanya komplain, memaksa peserta untuk “pasrah” pada apa pun keputusan juri, malah membuat panitia dan team juri jadi tetap berada dalam kebodohan. “Kalau mau tambah pinter, ya harus membuka ruang untuk komplain. Kita tidak boleh baper ketika ada pesrta yang merasa dirugikan. Dengan begitu, kita akan lekas maju.”

Setelah lomba usai, pihak panitia dan team juri memang tidak langsung pulang. Mereka tampak asyik ngobrol santai tapi serius cukiup lama, dipandu oleh Taufiq dan Heroe. “Ya ini tradisi baru di kepengurusan NZR Yogyakarta, bahkan disebutkan om Taufiq dan Tumin secara umum di event-event NZR, evaluasi langsung setelah lomba. Di mana ada kekurangan, di mana ada nilai lebih, sisi mana yang perlu diperbaiki, mumpung masih hangat, masih ingat semua,” ujar Heroe Purwanto.

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

Sejumla tokoh kicaumania tampak hadir memantau jalannya lomba, seperti Danu Kusumo, Sigit Del, Yono Pasty, Eko Golo, Andy Donk, dan banyak lagi.

NZR Yogyakarta memang akan punya gawe besar dengan hadiah utama mobil pada 23 Oktober yang akan datang. Sosialisasi pun mulai digalakkan. “Event seperti sekarang ini bisa dikatakan bagian dari gladi, biar pada pelaksanaan event akbar tersebut, semua kekurangan yang kita jumpai di event ini atau lainnya sudah bisa diperbaiki,” imbuh Heroe.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Sementara itu, Taufiq menjelaskan bila di gelaran Kopdar #1 SPM ini, mulai diterapkan sistem member. “Yang sudah daftar member di event ini sudah 40an. Dengan member, banyak hal bisa kita bangun, mulai kesetiaan atau loyalitas, hingga bersama-sama melakukan edukasi, misal pakem supaya ada pemahaman yang mendekati sama, tentu juga soal bagaimana mentaati tata tertib lomba. Suatu saat juga bisa melakukan kegiatan bersama, katakanlah semacam kerja bakti, bansos, dan lainnya yang memberikan manfaat pada masyarakat luas.”

Taufiq memastikan, jumlah member akan segera bertambah banyak, apalagi menjelang event akbar. “Ini tadi masih banyak yang mau daftar, tapi paling baru bisa kita proses besuk ya. Pokoknya ikuti terus event-event NZR yang akan terus berinovasi baik dalam kemasan lomba maupun sistem penjurian supaya semakin diterima oleh kicaumania tanah air. Jangan ragu bila ada masukan, kritik, pasti kita terima dengan senang hati.” [busro, maltimbus]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: silaturahmi pecinta murai nzr taufiq wibisono divisi pengembangan nzr heroe poerwanto ndoro acun romo aswindrs tumin nzr yogyakarta

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp