PANITIA KICAU HOLIC SURABAYA, Jangkar SF akan terus memberikan kejutan dalam setiap gelarannya.

KICAU HOLIC SURABAYA

LB Jablay Hatrik, PAMS Sapu Bersih BoB Anis Merah

 

 

Penampilan Love Bird Jablay milik Vicky begitu memukau di kontes Kicau Holic, Kamis 11 Mei 2017. Rajin ngekek  berdurasi di atas 50 detik,  gaco andalan Barbara BC ini membawanya meraih hatrik dan runner up.

Salah satu resep bisa tampil stabil hingga juara berulang, adalah bagaimana Vicky fokus agar stamina bisa terjaga dengan baik. “Sehari sebelum lomba memberinya EF agar hari ini bisa tampil prima," jelas Vicky.

 

JUARA BOB LOVE BIRD KICAU HOLIC SURABAYA.

 

Sementara itu, anis merah Euro milik Ming Basket mampu merebut juara 1 dua kali dari tiga kelas anis merah yang dibuka panitia. Koncer yang diraih oleh Euro juga mutlak. Materi yang dimiliki Euro memang istimewa, speednya rapat, goyang kanan-kiri sampai mentok dengan lagu yang ngisi terus.

Sayangnya, keperkasaan Euro tidak berlanjut di kelas BoB. Juara 1, 2, dan 3 disapu bersih oleh anis merah yang tergabung dalam komunitas Penggila Anis Merah Surabaya (PAMS).

 

JUARA BOB CUCAK HIJAU KICAU HOLIC SURABAYA.

 

Saipul PAMS, pemilik Raja Sobek yang merebut juara 1 BoB, memberikan alasannya. "Di kelas A, B, dan C perfomanya belum optimal . Saat hari sudah sore, gaco kami menjadi mewah nyanyiannya," ucap Saipoel. Raja Sobek mendapatkan tiket BoB setelah meraih runner up di kelas B, di bawah Euro.

Selain menyuguhkan persaingan seru, Jangkar SF selaku pemilik hajat juga memberikan penghargaan kepada para kicau mania yang unik saat hadir di even ini. Salah satunya seperti menggantang tanpa alas kaki alias nyeker, komunitas paling kompak, penggantang paling keren, dan banyak kategori unik lainnya.

 

PAMS borong juara BOB Anis Merah  dan raih Komunitas Terkompak.

 

"Sesuai janji mas, selain para juara kami memberikan apresiasi berupa penghargaan kepada para kicau mania yang hadir di sini," ucap Fandi, ketua panitia Jangkar SF.

Peserta yang hadir ke kontes yang digelar di lapangan Bogowonto Surabaya ini memang lumayan ramai. Tak kurang dari 800 peserta menyerbu even Kicau Holic.

 

JUARA KICAU HOLIC SURABAYA, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

Peraih penghargaan penggantang  tanpa alas kaki.

 

KATA KUNCI: kicau holic surabaya jangkar sf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp