BOYO BERHASIL ANTARKAN CENDET MR44 RAIH JUARA 1 DAN 3

DATA JUARA WONK LAWAS ENTERPRISE SURABAYA

Banyak gaco tampil apik membuat jalannya kontes rutin Wonk Lawas Enterprise, Surabaya begitu sengit. Kontes pada hari Jum’at 04 Agustus 2023 ini pun tak ada yang mampu mendominasinya.

Di kelas cendet, Boyo yang membawa amunisi lawas H Said dari Gresik yakni Mr 44 berhasil tampil gemilang. Burung yang berusia lebih dari 7 tahun menyuguhkan irama roll tembak yang enak dan berhasil membawa pulang tropi juara pertama di sesi A dan juara ketiga di sesi B.

 

BLACK RAJAI SESI MURAI BATU A

 

Beralih di sesi murai batu, Henry ABS yang membawa Black berhasil unjuk gigi. Burung yang baru selesai dari masa mabungnya ini sangat fase saat membawakan irama lagu kenari dan love birdnya. Didukung durasinya yang mumupuni, Black pun sukses menduduki podium teratas pada sesi murai batu A.

Penampilan menarik juga ditunjukkan murai batu Ajisoko milik Azis. Burung bergaya ngeplay ini suaranya cukup menggatalkan telinga karena identik dengan suara i-nya. Irama lagu mulai dari cililin, kenari dan love bird yang dibawakannya sangat jelas. Tak heran jika Ajisoko sukses meraih nyeri alias juara satu di sesi B dan C.

 

 

Lalu di sesi cucak hijau A, Gedek gaco andalan Padi berhasil menjadi yang terbaik. Keberhasilan Gedek tak lain berkat volume yang kasar saat membawakan irama algu tengkek buto dan cucak jenggotnya.

Penasaran siapa saja para jawara lainnya?

Yuk simak data juara selengkapnya di bawah ini : [gih]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

AJISOKO BERHASIL RAIH DOUBLE WINNER

 

GEDEK SUKSES JADI YANG TERBAIK DI SESI CUCAK HIJAU A

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

SANG JAWARA PERTAMA SESI CENDET B

 

ROBIN DUDUKI PUNCAK PODIUM SESI CUCAK HIJAU B

 

 

 

 

KATA KUNCI: wonk lawas enterprise surabaya

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp