DUTA BUPATI SIDOARJO JUARA UMUM BC

DATA JUARA BUPATI CUP BLITAR

Duta Bupati Sidoarjo dan H. Thunang Sumber Makmur Juara Umum

Bupati Blitar Cup yang digelar oleh Dinas Peternakan dan Perikanan Kab. Blitar, bekerjasama dengan PBI Cab. Kab. Blitar, Minggu 27 November 2022 di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kanigoro, Kab. Blitar berjalan sukses.

Saat  awal lomba di gelar jam 10.00 WIB cuaca cerah, namun setelah lomba berjalan seperempat perjalanan hujan lebat mengguyur even spektakuler ini sampai akhir jam 16.30 WIB.

 

H. THUNANG SUMBER MAKMUR JUARA UMUM SF

 

Meski demikian, tak menyurutkan kicaumania untuk terus melombakan gacoannya, dan panitiapun tidak menghentikan lomba barang sejenak. Dengan menerapkan disiplin yang tinggi dan dibantu gantangan elektrik dimana setelah hitungan ke 5 gantangan akan otomatis menutup membuat peserta tertib. Lomba pun kelar sesuai dengan rencana.

Bupati Cup ini dibuka oleh asisten tiga administrasi umum bpk Mashudi, mewakili Bupati Blitar Hj. Rini Syarifah yang sedang tugas ke Jakarta. Mashudi sendiri merupakan mantan kadis peternakan yang menjabat selama 9 tahun, yaitu tahun 2009 sampai 2018, sekarang yang menjabat Kadis Peternakan Toha Mashuri yang juga hadir di acara ini.  

 

PANITIA DAN JURI BUPATI CUP BLITAR

 

Bupati Blitar dalam sambutannya yang dibacakan oleh asisten tiga menerangkan PBI dan komunitas murai batu meneguhkan komitmen bersama dalam melestarikan keanekaragaman hayati di wilayah kab. Blitar, diantaranya burung murai batu.

“Selain itu dengan adanya penyelenggaraan even yang sangat baik ini bisa dijadikan sarana hiburan, namun juga dapat terkontribusi dalam membangkitkan dan memulihkan perekonomian masyarakat, untuk itu saya pribadi sangat menyambut baik dan sangat mendukung kegiatan PBI ini,” katanya.      

 

 

Mr. D. Ainu Rifiq ST., MSi, selaku ketua PBI cab. Kab. Blitar dalam sambutannya menerangkan kalau di Blitar ada  dua even yang menjadi cita-cita PBI cab. kab. Blitar, “Pertama Proklamator Cup yang telah digelar awal tahun kemarin, dan hari ini Bupati Cup, meski Ibu Bupati tidak bisa hadir karena ada acara yang peting banget, hari ini di Jakarta. Tapi tidak mengurangi rasa hikmat, lomba tetap berjalan dengan semangat yang luar biasa,” kata Mr. Rofiq.

Diterangkan pula penangkar binaan PBI cab. kab. Blitar yang terdaftar saat ini ada 75, yang belum terdaftar lebih banyak lagi, “Karena itu kami berkesempatan untuk memverifikasinya, sehingga ketika masuk di PBI jelas-jelas sudah bisa breeding, karena itu kami pada masa mendatang ingin ada kesempatan pelatihan atau pembinaan dari dinas peternakan,” ungkapnya.  

 

ASISTEN TIGA ADMINISTRASI UMUM MEWAKILI BUPATI BLITAR, MEMBERI SAMBUTAN DAN MEMBUKA LOMBA BUPATI CUP BLITAR

 

Diharapkan nantinya breeder-breeder khususnya di Blitar  bisa mengsasilkan burung  jawara yang berkualitas misalnya bisa seharga 1 M.

Pada lomba Bupati Cup Blitar ini panitia juga melepaskan burung ke alam yang sudah menjadi SOP PBI, hal ini diharapkan tetap bisa menjaga keragaman hayati di alam khususnya di Blitar.

 

MR. D. AINU ROFIQ MT., MSI., KETUA PBI CAB. KAB BLITAR

 

Diakhir lomba menobatkan Duta Bupati Sidoarjo sebagai juara umum BC, sedangkan juara umum SF diraih H. Thunang dari Sumber Makmur. “Selamat bagi para juara, terimakasih atas keikutsertaan rekan-rekan kicaumania di even Bupati Cup Blitar ini,” kata Mr. Satya nova Trilaksana atau Sinyo Speed selaku ketua panitia dan pelaksana. (ferry)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

MR. SATYA NOVA TRILAKSANA ST., ALIAS SINYO SPEED KETUA PANITIA DAN PELAKSANA

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

 

 

 

 

 

 

 

PANITIA MENYERAHKAN TROPI PADA ASISTEN 3 YANG MEWAKILI BUPATI BLITAR

 

PENYERAHAN SERTIFIKAT PADA PENANGKAR TITIS WAHYU ADI, TIWAJI BF, MB BLITAR

 

PENYERAHAN SERTIFIKAT PADA PENANGKAR ROIS BASORI, MJ ROIS BASORI BF, MB BLITAR

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

MR. BABYT, TEGAS DALAM MEMBERI PERINGATAN PADA PESERTA YANG TERIAK

 

MR. TONY ANDREAS, KETUA KONI KAB. BLITAR JUGA HADIR

 

BAGIAN KEUANGAN DAN SERTIFIKAT

 

 

MC KI SAMURI, TOTALITAS

 

BAGIAN TROPI

 

TIKETING

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

PELEPASAN BURUNG KE ALAM, MENAMBAH KERAGAMAN HAYATI

 

MR. VERRY BRI, BENDAHARA

 

DARI KIRI, MR. ROFIQ, MR. SINYO SPEED, MR. BABYT, BUPATI CUP BLITAR SUKSES

 

 

KATA KUNCI: bupati cup blitar duta bupati sidoarjo h. thunang sumber makmur

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp