YIS BERSAMA KARIN, VALENTINE JADI AJANG KE-4 BERURUTAN RAIH DOUBLE WINNER

CUCAK JENGGOT KARIN

NYERI KE-4 DI VALENTINE JOGJA

Selama 4 pekan berturut-turut dalam satu bulan, cucak jenggot Karin milik Martin Rosa SF dari Jatibarang-Indramayu turun di 4 EO yang berbeda. Semua memborong juara 1 dua kali alias double winner.

Dimulai dari Kebumen Bird Champion, even oleh Ronggolae di Cibubur pada 21 Januari, kemudian belanjut ke Indonesia Bird Champions (IBC), even rutin BnR pada 31 Januari di Lapangan Banteng Jakarta, lalu Ranggawulung BC di Subang pada 7 Februari yang merupakan kontes gelaran EO Indepepnden, dan yang terakhir adalah gelaran akbar dan legendaris Valentine Day PBI Jogja.

Dengan demikian, syah sudah kalau Karing menyebut diri sebagai juara lintas organiser dan lintas blok, karena keempatnya diriah di EO berbeda, di blok barat dan blok tengah.

DI Valentine Day PBI Jogja, Martin harus menghadapi lawan-lawan tangguh, seperti jagoan milik Yayang Kalteng yang selama ini selalu mendominasi even-even besar.

Meraih juara 1 dua kali dalam empat even yang diraih secara berturut-turut setiap pekan jelas bukan hasil yang mudah didapat. Apalagi EO berbeda, lokasi berbeda, dan lawan-lawan juga selalu ada yang beda.

Artinya, ini bukan kemenangan karena kebetulan. Ini menunjukkan bila Karin memiliki materi dan kinerja yang oke, makin matang dan stabil. Materi dan penampilannya pun diakui semua EO yang pernah diikutinya, dibuktikan dengan raihan juara 1.

Martin sendiri mengakui, ini prestasi yang mengejutkan bahkan juga diluar dugaannya. “Bahwa sebagai pemilik ingin burung tampil maksimal dan menang, tentu semua peserta juga berharap begitu."

Tapi, Karin sungguh yang tak mengira di Jogja kembali mengulangi prestasi tiga pekan sebelumnya. Mungkin ini rekor baru, jagoan lain sebelumnya belum pernah ada yang bisa seperti ini. "Puji syukur kami panjatkan untuk semua nikmat dan rejeki ini.”

Hari Minggu 28 Februari yang akan datang, Martin berencana kembali mengadu Karin di even bergengsi KLI Paris Van Java di Bandung, sebelum kembali ke Jogja pada even Soeharto Cup III pada 27 Maret. Tentu, dengan membawa harapan Karin masih tetap stabil dan matang penampilannya.

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp