ADI & IWAN, SAAT MB SATRIA PININGIT JUARA 1, 2, & 3 DI WONOSOBO AWARD

ADI - IWAN BINTANG ALV KUTOARJO

Paska Mabung, MB Satria Piningit Borong Juara di Jogja, Siap Tampil Kembali di Kopdar SMM Gagak Sakti Gresik + Vidio

Menunggu penantian panjang dikarenakan proses rontok bulu, akhirnya Satria Piningit bisa kembali meramaikan persaingan kelas murai batu. Tampil tiga kali di Anniversary Monjali Enterprise 3 Jogja (5/11), Satria Piningit sukses borong juara

Bintang ALV Kutoarjo Purworejo, namanya kesohor khususnya di jenis burung murai batu. Sejumlah burung jawara, sukses dicetak dan diorbitka oleh Bintang ALV. Diantaranya murai batu yang berhasil diorbitkan Bintang ALV, yaitu Satria Piningit, Soleh Pati yang sekarang berpindah tangan ke Ibnu Raja Bakar Kebumen, Mata Dewa, dan lainnya.

Selain burung-burung yang sudah prestasi dan punya nama besar, Bintang ALV juga menyiapkan sejumlah murai batu hasil ternakan untuk diorbitkan. “Alhamdulillah, stok murai batu yang siap diorbitkan lumayan banyak. Kalau melihat katuranggan dan seniornya yang sudah moncer, saya optimis bisa meledak,” ucap duet kaka beradik Adi & Iwan.

 

MB SATRIA PININGIT, PASKA MABUNG TUAI JUARA 1, 2, DAN 3 DI JOGJA

 

Selagi Adi sedang bertugas di negeri orang, Iwan ditemani Seto dan kru Bintang ALV diserahi mandat untuk melombakan. Untuk perawatan burung, semua dipoles oleh Iwan. “Sementara hanya bisa mantau perkembangan burung, dan hasil lomba dari jauh. Kalau pas pulang kampung, saya baru ikut pergi lomba,” imbuh Adi.

Selesai rontok bulu, Bintang ALV mulai main jauh dengan menggelandang Satria Piningit. Kondisi bulu baru, Satria Piningit langsung dimainkan tiga sesi di even Anniversary Monjali Enterprise 3 Jogja gawenya Ronggolawe Nusantara DWP Yogyakarta yang dihelat Minggu 5 November 2023 bertempat di Parkir Barat Monumen Jogja Kembali.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Dari tiga kali aksinya, Satria Piningit sukses borong juara. Juara satu di kelas Ronggolawe 24G, juara tiga kelas Monjali 24G, dan sesi ketiga juara dua kelas Yogyakarta 24G. Sebelum rontok bula, Satria Piningit juga berhasil borong juara 1, 2, dan 3 di even Wonosobo Award (28/5). Tak hanya juara di satu EO, Satria Piningit juga berhasil juara di lintas EO.

Moncernya Satria Piningit di Jogja, membuat Adi & Iwan siap menampilkan kembali di Kopdar SMM Gagak Sakti Gresik pada Minggu 19 November 2023. “Tiket sudah aman, semoga SP bisa tampil maksi dan mampu bersaing dengan murai batu jawara papan atas dengan raihan prestasi yang membanggakan,” tutur Seto yang ikut mengawal SP ke Gresik. (bimun).

 

 

BINTANG ALV, ORBITKAN MB MATA DEWA DI DANDIM CUP 3 BANJARNEGARA

 

Berikut ini, Vidio Aksi Satria Piningit di Anniversary Monjali Enterprise 3 Jogja

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

KATA KUNCI: adi iwan bintang alv kutoarjo mb satria piningit kopdar smm gagak sakti gresik

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp