ISMANTO SUKSES ANTARKAN CENDET LEXUS RAIH HATRIK

UBER ALLES FIESTA 3

Tembus 1.177 Peserta, Cendet Lexus Raih Hatrik

Sempat ditunda di tahun 2018 karena banyaknya benturan berbagai even di kota Malang, Uber Alles Fiesta 3 yang digelar hari Minggu (28/07) di arena Harmony BC, Malang sukses diserbu 1.177 kicau mania.

Setelah menunggu selama 1 tahun, even Uber Alles Fiesta 3 yang diketuai oleh Mbah Wahyu ITN berhasil digelar dengan menyedot banyak animo para kicau mania. Tak hanya dari kota Malang, beberapa pemain dari kota Blitar, Kediri, Sidoarjo, Jember dan Mojokerto pun turut meramaikan gelaran ini.

 

 

MBAH WAHYU ITN SIAP MENGGELAR EVEN BERTAJUK YOUNG GUNS HARMONY BC

 

“Even ini seharusnya digelar pada tahun kemarin, namun waktu itu kami sering dibenturi beberapa even di Malang. Kami sangat prihatin melihat lesuhnya perburungan di kota Malang saat itu sehingga harus mengalah dan menggelarnya pada hari ini,” buka Mbah Wahyu ITN.

Meskipun memakai banyak juri muda, even yang berada di arena yang berlokasi di depan kampus ITN 2 Tasik Madu, Malang ini mendapat apresiasi positif dari 1.177 kicau mania yang hadir. Fairplay dengan titisan jitu saat menilai burung menjadi harga mati para juri muda didikan Mbah Wahyu ITN.

 

H NURIADI (KIRI) BERSAMA MB MISTERIUS

 

“Kami mulai bangkit kembali meskipun menggunakan juri-juri muda. Suksesnya gelaran kali ini serta apresiasi positif dari para kicau mania membuat kami semakin bersemangat dan berencana akan membuat even bertajuk Young Guns Harmony,” ungkap Mbah Wahyu ITN.

Jalannya perlombaan yang seru terjadi saat sesi cendet berlangsung. Dodiet dari Kober BC yang menurunkan amunisinya yakni Lexus berhasil menjadi bintang lapangan. Tak tanggung-tanggung, burung syarat juara ini berhasil menyapu bersih ketiga sesi cendet yang dilombakan.

 

Sssttt... Anda sudah memiliki LEMAN'S? Jangan sampai tidak. Ahlinya mengobati burung  cepat dan tuntas. Dilengkapi formula + vitamin, selain menyembuhkan juga membantu proses pemulihan biar cepat bugas dan vit. Bila di kios terdekat belum ada, hubungi nomor-nomor pada baner di bawah ini, atau langsung melalui Bukalapak atau Tokopedia.

 

Tentunya berkat aksinya yang stabil menyuguhkan gaya nagen 1 titiknya. Tembakannya yang mencolok dari irama lagu kapas tembak, parkit serta kuntilanak yang panjang membuatnya semakin sempurna dihadapan para kicau mania serta juri yang bertugas.

“Kalau sudah kerja seperti ini Lexus pasti bisa menjaga kestabilannya. Dari 3 sesi yang diikutinya semua kerja dengan baik dan nyaris tanpa gembos satu sesi pun. Alhamdulillah semua sesi cendet hari ini bisa dibabat habis Lexus dengan meraih puncak podium,” kata Ismanto sang pengawal Lexus.

 

H ANDIKA (2 DARI KANAN) BERSAMA TEAMNYA LODOYO BC

 

H Nuriadi dari M3 Mokas yang membawa gaco andalannya murai batu Misterius berhasil meraih tahta tertinggi pada sesi utama Uber Alles. Gaya sujudnya yang hyper dipadu dengan tembakan tajam bernada cililin, prenjak serta roll kenari yang panjang menjadi jurus pamungkas Misterius menjadi jawara pada sesi utama kali ini.

“Kalau bicara soal materi, Misterius bisa dikatan burung yang istimewa. Karena tak hanya bisa menembak saja, tapi juga ada sambungan roll yang panjang dimana durasi kerja Misterius selalu di atas rata-rata. Hasilnya, hari ini Misterius dapat juara 1, 3 dan 4,” bangga H Nuriadi.

 

OSA (KIRI) BERHASIL BUAT CH SKID ROW JADI BURUNG TERBAIK

 

Pasukan Lodoyo BC yang dikawal langsung oleh H Andika berhasil meraih banyak tropi lewat berbagai gaco yang dibawanya. Salah satu penampilan gaconya yang menarik ialah anis merah Raja Timur saat berlaga di sesi Harmony.

Gaya telernya yang hyper disertai semburan kasar dari irama cucak jenggot dan kapas tembak yang dikeluarkannya berhasil membuat Raja Timur meraih posisi teratas. “Hari ini kami mendapat banyak juara, sesi kenarai mendapat juara 2, 3 kemudian anis merah Batosay juga dapat juara 2,” jelas H Andika.

 

ELVA WINNER ANTAR OLLINO JADI LOVE BIRD TERBAIK

 

Pada sesi cucak hijau, Skid Row milik Osa dari Kosala tampil perkasa saat mengikuti sesi Fiesta. Lewat gaya ekstrim akan jamtroknya yang dibalut dengan alunan lagu gereja tarung, tengkek buto dan cucak jenggot berhasil mengantarkan Skid Row menjadi jawara utamanya.

Penampilan apik nan stabil dari Skid Row berhasil membuat Osa membawa pulang 2 tropi juara pertama serta 1 tropi runner up. “Meskipun pertarungan di sesi cucak hijau sanga sengit, tapi alhamdulillah Skid Row bisa mendapat juara 1, 1, 2 dan 4 sekaligus dinobatkan menjadi cucak hijau terbaik,” kata Osa.

 

 

Datang dari wilayah Malang Selatan, Elva Winner yang membawa love bird Ollino berhasil menunjukkan kerja apiknya. Ngekek dengan durasi panjang hingga sebutan P7 dengan jeda rapat membuat Ollino sukses menyabet juara pertama saat mengikuti sesi Merdeka dan Tasik Madu.

Selain meraih nyeri, penampilan Ollino yang menawan juga membuatnya meraih gelar love bird terbaik pada gelaran ini. “Ollino hari ini tampil maskimal dengan mengeluarkan kekean panjang serta jedanya sangat rapat,” terang Elva Winner.

 

LELY TJHIN (JONGKOK KAOS HITAM) KAWAL LANGSUNG DUTA BLACK STEEL CUP

 

Membawa banyak gacoannya, Duta Black Steel Cup yang dikomadoi langsung oleh Lely Tjhin berhasil mengukir prestasi apik. Meski tak ada gaco yang mendominasi, namun semua gaconya seperti murai batu Bayangan, Santer serta Lambada masing-masing berhasil membawa pulang tropi runner up.

“Kami datang satu team hari ini tujuannya bukan menang melainkan silaturahmi dengan seluruh kicau mania yang hadir. Tak lupa kami turut mengundang seluruh kicau mania untuk hadir di even kami yang bertajuk Black Steel Cup di gantangan Angkasa BC pada tanggal 29 September nanti,” ucap Lelyy Tjhin.

 

PANITIA DAN JURI UBER ALLES FIESTA 3

 

Dari awal hingga berakhirnya gelaran berjalan dengan baik dan tertib. Mewakili seluruh panitia yang bertugas, Mbah Wahyu ITN mengucapkan banyak terima kasih atas support para kicau mania pada gelarannya hari ini.

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

SESI CUCAK HIJAU FULL GANTANGAN

 

Biar anis merah mau teler maksi, di-quattrick aja... Hubungi nomor yang ada di baner berikut untuk mendapatkan produk QUATTRICK yang asli, atau melalui Bukalapak atau Tokopedia.

 

ERIC PRATAMA SALAH SATU JURI MUDA GANTANGAN HARMONY BC

 

H LANA DARI JOYO SF JADIKAN MB RAGIL SEBAGAI BURUNG TERBAIK

 

JAWARA SESI CUCAK HIJAU MERDEKA

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

JAWARA SESI KENARI TASIK MADU

 

JAWARA SESI LB M2

 

PARA PERAIH BURUNG TERBAIK

 

Ini dia asupan tambahan yang paling pas buat nyeting Paud. Sudah banyak yang membuktikannya...  Bila Anda belum bisa mendapatkannya di kios terdekat, bisa menghubungi nomor yang tertera pada baner berikut, atau langsung lewat Tokopedia / Bukalapak.

 

RHEYANK SF ANTARKAN KENARI DOMISOL RAIH GELAR BURUNG TERBAIK

 

PENGHARGAAN UNTUK PARA KICAU MANIAs

 

 

 

 

Aman, alami, bebas efek samping. Menjaga perfoma burung, mencegah burung ngedrop, membersihkan tenggorokan dan melegakan pernafasan... tampil ngedur dan dorrr!

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: uber alles fiesta 3 cendet lexus

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp