MB SINGA AFRICA TAK TERBENDUNG

SEPTEMBER CERIA ALLSTARS BC KLATEN

Singa Africa Tak Terbendung, Nyi Pelet dan Pangeran Naik Podium

Murai batu Singa Africa milik Mr. Paul Intan keluar sebagai bintang lapangan di September Ceria Allstars BC Klaten setelah menduduki dua kali podium pertama alias double winner. Di kelas lain, cucak hijau Nyi Pelet dan kenari Pangeran berhasil naik podium.

September Ceria Allstars BC yang digelar pada Minggu, 6 September 2020 di Belakang Pengadilan Negeri Klaten berlangsung tertib dan kondusif. Kalau biasanya latihan rutin diadakan tiap Senin sore, kontes kali ini sengaja digelar hari Minggu untuk memaksimalkan jumlah peserta.

 

 

SUASANA LOMBA ALLSTARS BC KLATEN

 

“Kita sengaja mengadakan latpres bulan ini di hari Minggu untuk mengakomodir keinginan peserta yang berhalangan hadir kalau main di hari aktif. Setelah ini, mungkin latpres akan kita laksanakan tiap Minggu pertama di awal bulan,” ungkap Andi Gangsar.

Sebagai salah satu kelas unggulan di Allstars BC, laga kelas murai batu menjadi daya tarik tersendiri bagi peserta terbukti dengan hampir penuhnya peserta di kelas Murai Batu Bintang. Selain berebut poin liga, juri-juri berpengalaman yang dimiliki Allstars BC tentu menjadi daya tarik dan keunggulan salah satu EO perburungan tertua di Klaten ini.

 

ROYAL MERAPI. SUKSES DI KELAS MURAI BATU DAN ANIS MERAH

 

Singa Africa, amunisi andalan Mr. Paul Intan keluar sebagai bintang lapangan di kelas murai batu setelah menduduki dua kali podium pertama alias double winner. Langsung tancap gas sejak awal digantangkan, murai batu ekor putih ini diganjar koncer A di kelas Murai Batu Bintang setelah terlihat menonjol dengan memuntahkan semua materi isian dengan power dan volume tembus.

Di kelas Murai Batu Sejati, Singa Africa berhasil menggandakan kemenangan setelah kembali tampil apik dari awal sampai akhir penilaian. Tak hanya Singa Africa, Royal Merapi juga berhasil menempatkan Lowe di podium kedua dan ketiga. Noer RS, road manager Royal Merapi mengungkapkan apabila kemenangan ini menjadi pelipur lara setelah gagal berangkat ke Piala Canting karena ditunda.

 

 

“Sebenarnya ini burung sudah kenceng semua, kan rencananya mau main ke Piala Canting 5. Berhubung ditunda, kita pindah haluan ke sini. Ini tadi murai batu Singa Africa lagi bagus, masuk 1, 1, Lowe masuk 2, 3, terus anis merah Royal Topan masuk 1, 2. Khusus untuk Singa Africa mungkin diistirahatkan dulu soale mau buat main ke BnR Satoe Cup, besok tanggal 20,” terangnya.

 

MR. JOYO KCIK. CH NYI PELET NAIK PODIUM

 

Nyi Pelet, gaco milik Mr. Joyo KCIK keluar sebagai pemenang di kelas Cucak Hijau Bintang setelah tampil maksimal dengan aksi bongkar isian dan gaya tarung ngentrok jambul. Meski berhasil menduduki posisi pertama, Joyo mengakui kalau kemenangan Nyi Pelet tak lepas dari banyaknya gaco yang tampil kurang maksimal dan terkena bendera peringatan.

“Kalau Nyi Pelet sih tadi aman mainnya, mbongkar. Itu tadi materi jenggot, kapas tembak, srindit, sama pelatuknya keluar panjang-panjang. Kalau nonjol banget sih enggak, tapi konsistenlah dari awal sampai akhir. Kalau Aku sih, menang kalah sudah biasa, semua keputusan kita serahkan sama juri sepenuhnya,” paparnya.

 

NYI PELET IN ACTION

 

Menurunkan kenari Pangeran, Adi Poetra berhasil meraih podium pertama di kelas Kenari Bebas Sejati dan Kenari Kalitan. Memiliki durasi mumpuni, kenari warna kuning ini diganjar koncer A setelah tampil ngedur dengan buka tutup rapat.

Keberhasilan Pangeran meraih double winner ini membuat Adi Poetra mulai membidik 1st Anniversary Komunitas Kenari Klaten Bersinar yang akan dilaksanakan pada Minggu, 27 September 2020. “Kemarin rencana mau turun piala Canting, tapi nggak jadi. Terus mau main ke BnR Sragen ternyata bapak minta diantar chek up dulu, akhirnya mlipir ke sini. Alhamdullillah, masih mau tanggung jawab,” ujarnya.

 

ADI POETRA. KENARI PANGERAN CETAK DOUBLE WINNER

 

Mewakili semua panitia dan juri, Andi Gangsar mengucapkan terima kasih atas kehadiran kicaumania di even kali ini. Ia mengingatkan kalau Allstars BC Klaten menggelar latber setiap Senin sore. Khusus untuk Senin besok, Allstars BC libur. [asept]

 

PANITIA DAN JURI ALLSTARS BC KLATEN

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

KATA KUNCI: allstars bc klaten singa africa lowe nyi pelet pangeran

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp