MURAI HEREX DAN SOKOR BORONG TROPI JUARA DI ROAD TO SOLO VAGANZA DI MOJOKERTO

ROAD TO SOLO VAGANZA FEAT RGN MOJOKERTO, #1

Menjelang Ambrol, MB Herex Mampu Borong Tropi untuk Kendo Kenceng

Beberapa kali membawa pulang juara 1 di event-event di Jombang dan Mojokerto, murai batu Herex milik H Ujang yang bulunya mulai jatuh ternyata masih bisa membanggakan. Di event Road To Solo Vaganza Feat RGN Mojokerto, Herex dari Kendo Kenceng masih bisa membawa 3 tropi juara.

Gelaran bertajuk Road To Solo Vaganza yang kerja bareng dengan gantangan RGN Mojokerto, Sabtu, 30 Oktober 2021 berjalan tertib, lancar, dan meriah. Meski sempat diguyur hujan cukup deras, namun lomba burung yang didatang pemain dari Surabaya, Malang, Sidoarjo, Kediri, hingga Madiun seolah tak kendor semangatnya.  

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Tak hanya banyak didatangi pemain dari luar kota, gelaran yang dikawal juri-juri RGN ini juga dipenuhi para wartawan dan youtuber burung, yang khusus diundang oleh Abah Pur pemilik murai batu Melon yang namanya sudah tidak asing lagi.

“Undangan kepada para wartawan dan youtuber ini sebagai ucapan terimakasih, karena berkat merekalah nama murai batu saya bisa menjadi cukup dikenal seperti sekarang,” ucap Abah Pur kepada para wartawan dan youtuber yang mengelilinginya.

 

HEREX MILIK H UJANG DARI KENDO KENCENG BORONG TROPI

 

Kelas murai batu masih menjadi kelas yang paling sengit persaingannya untuk saat ini. Membawa dua amunisinya, yaitu Herex dan Sokor, H Ujang dari Kendo Kenceng masih bisa pulang sambil tersenyum.

“Herex dalam kondisi  mau ambrol sepertinya. Bulunya setidaknya sudah ada 4 yang jatuh. Karena itu saya juga membawa murai batu Sokor yang alhamdulillah masih bisa juara 4 Sokor,” ucap H Ujang.

 

MURAI BATU HEREX SAAT RAIH KONCER

 

Jika Sokor hanya bisa bertengger di posisi 4 di Kelas RGN, tidak halnya dengan Herex, yang mana gaco yang sering merajai event-event di Jombang ini bisa juara  3 di Sesi RGN, juara 2 di sesi Murai Batu A,  dan juara 2 lagi di sesi Murai Batu B.

H Ujang mengaku maklum jika Herex belum bisa menggondol juara 1 sebab memang dalam kondisi kurang bugar. Meski tidak membawa pulang tropi juara 1,  H Ujang mengaku puas melihat tampilan gaconya.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Pada kesempatan itu, Andik Sanjaya selaku penanggungjawab gantangan RGN Nusantara Mojokerto mengucapkan terimakasih kepada semua yang hadir. Ia juga tidak lupa berterimakasih kepada wartawan dan youtuber burung yang hadir dan berharap kedepan akan terjalin kerjasama yang lebih baik lagi. [RANTO, SENJA, WAWA]

BROSUR & AGENDA LOMBA TERDEKAT, KLIK DI SINI

 

MB SOKOR MASIH MEMBANGGAKAN

 

ABAH PUR PEMILIK MURAI BATU MELON, TERIMAKASIH KEPADA WARTAWAN

 

 

 

KATA KUNCI: road to solo vaganza feat rgn mojokerto mb herex kendo kenceng

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp