AGUNG BERSAMA SANG ISTRI BERHASIL ORBITKAN KENARI ROGER

RGN BRAWIJAYA KAMIS MERAH SPECIAL

Tampil Menawan Kenari Roger Naik Podium, CH Zorro Nyaris Nyeri

Kenari Roger berhasil naik podium berkat penampilan menawannya saat berlaga di RGN Brawijaya Kamis Merah Special. Pasukan NC yang dikomandoi Wahono berhasil antarkan cucak hijau Zorro nyaris nyeri.

Gelaran RGN Brawijaya Kamis Merah yang berlangsung di lapangan Kodam V Brawijaya, Surabaya pada hari Kamis (26/06) dihadiri banyak kicau mania lintas kota. Dari sekian banyak burung yang dilombakan, kelas kenari menjadi salah satu partai yang menarik perhatian.

 

 

CH ZORRO SAAT MONCER DI SESI D

 

Melihat banyaknya kenari mania yang hadir membuat Agung bersama sang istri juga ingin mencoba aksi amunisinya. Pria asal kota Surabaya ini pun membawa 2 amunisinya sekaligus yakni Roger dan Agust.

Dari 2 amunisi yang dibawanya, Roger lah yang berhasil naik podium pada 2 kelas yang dilombakan. Penampilan kenari bertipe AF ini begitu menawan dengan ciri khas alunan cengkok standarnya yang berdurasi rapat. Tak hanya cengkoknya, gaya meliuk-liuknya juga begitu menarik perhatian sehingga tak sulit untuk memantaunya.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

“Sesi A Roger dapat juara 3, lanjut sesi B penampilannya semakin menekan dan menjadi runner up. Sebenarnya dulu saya beli Roger hanya untuk bunyi-bunyian di rumah tapi mungkin rezekinya bagus sehingga saat saya coba di gantangan kok jarang zonk. Ya akhirnya saya gantang terus,” buka Agung.

Beralih di kelas cucak hijau, pasukan NC yang dikomandoi langsung oleh ketuanya Wahono menurunkan Zorro berhasil menunjukkan performanya secara menghentak. Gaya jamtrok serta tembakan kasar-kasarnya begitu menyita perhatian.

 

YONO BERHASIL ANTARKAN CH GAJAH MADA RAJAI SESI B

 

Penampilan amunisi baru NC yang stabil ini pun berhasil membuatnya meraih nyaris nyeri alias juara 1 di sesi cucak hijau D dan juara 2 di sesi C. “Beberapa teman-teman NC coba settingan buat amunisi barunya hari ini dan Zorro menjadi salah satunya,” ucap Wahono.

Lalu di sesi cucak hijau B, Gajah Mada milik Yono dari Yono SF berhasil merajainya. Pada sesi ini, Gajah Mada tampil begitu mencolok dengan tembakan tengkek buto dan kapas tembak yang powernya tembus di telinga.

Tak hanya power, durasi kerjanya yang di atas rata-rata juga menjadi penunjang Gajah Mada meraih tropi utamanya. “Memang Gajah Mada kalau sudah kerja sangat mencolok karena powernya. Saya sangat senang Gajah Mada mendapat penilaian yang layak dan terima kasih untuk juri-juri muda RGN Brawijaya hari ini karena menjalankan tugasnya dengan baik,” kata Yono. [singgih]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

SANG RUNNER UP SESI CUCAK HIJAU D

 

 

RAJA ONAR MONCER DI SESI KENARI B

 

JAWARA SESI AM C

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

PABLO JADI YANG TERBAIK DI SESI MURAI BATU A

 

MURAI BATU DRAJAT PUNCAKI PODIUM SESI B

 

 

 

 

KATA KUNCI: rgn brawijaya kamis merah special kenari roger ch zorro

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp