SANJAYA ANEKA JAYA SF TEGAL. KACER SUPER MANGGALA NYARIS HATRIK

PIALA KOTA SLAWI AYU TEGAL, #1

Bertabur Bintang, Kacer Super Manggala Nyaris Hatrik, CH Koi Gasak Kelas Utama, CH Galaxy Stabil

Piala Kota Slawi Ayu berjalan sukses dan meriah, gaco-gaco papan atas dan punya nama beken kumpul satu titik. Kacer Super Manggala (SM) keluar sebagai bintang lapangan pasca borong juara, salah satunya menjadi yang terbaik di kelas utama.

Meski pelaksanaannya bersamaan dengan banyak even-even besar lainnya, Piala Kota Slawi yang berlangsung di gantangan DK Trasa BC (Taman Rakyat Slawi) dengan penjurian dari RGN pada hari Minggu, 14 Mei 2023 masih dipadati kicaumania. Tak hanya dari kota Tegal saja, ada juga pemain dari luar kota yang bahkan mengapresiasi positif pada gelaran kali ini.

 

PESERTA KELAS CUCAK HIJAU MEMBLUDAG

 

Alhamdulillah lomba banjir dukungan dan tadi beberapa kicaumania dari luar kota puas dengan hasil penjuriannya. Mudah-mudahan Piala Kota Slawi Ayu menjadi agenda tahunan bagi kami. Terima kasih kami ucapkan kepada D’Beuty (Toko Kosmetik) yang menjadi sponsor tunggal event kali ini,” ucap Rizal DK selaku ketua panitia.

Hadirnya gaco-gaco papan atas, menjadikan laga berlangsung seru dan ketat. Sanjaya dari Aneka Jaya SF Tegal yang membawa Super Manggala (SM) dan Satria Bahari (SB) menjadi pusat perhatian. Keduanya berhasil menunjukkan kualitasnya di kelas kacer.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

Misalnya SM, burung yang pekan lalu viral di Kopdar Kacer Tangerang feat CPI Kacer, Minggu (7/5) dengan meraih Kuatrik salah satunya menjadi jawara BOBnya dan sekali juara 2. Lewat aksinya kembali berulah pada event kali ini yang nyaris meraih hatrik, salah satunya menjadi jawara partai utama.

Kerap tampil ngotot, dengan isian lagu bervariatif dibawakan dengan kasar-kasar ditunjang volume tembus menjadikan SM disegani lawan-lawannya. Tak mau kalah, Satria Bahari juga berhasil meraih juara 3 kelas Radja.

Keberhasilan keduanya juga tak lepas dari Gabel, Farhan, dan Yani yang dipercaya baik harian dan settingan lombanya. “Alhamdulilah, dua minggu ini Super Manggala dan Satria Bahari bikin bangga majikannya. Pokoknya lega rasanya, terima kasih Koh Sanjaya atas kepercayaannya,” ungkap Gabel yang siap membidik kembali event Asian Award Viking Arena, Minggu (28/5) besuk.

 

NOBITA SF & DEDE SHANDANG SF TEGAL. BERKIBAR DI KELAS KACER

 

Masih pada kelas kacer, team Nobita SF lewat Singa Lapar (SL) juga berhasil menunjukkan perlawanan sengit. Terbukti pada event kali ini SL sukses meraih juara 1,2, dan 2. Keberhasilan SL pun sekaligus mengibarkan Duta Anniversary 1st Nobita SF Kacer Brotherhood Feat Road to BKI.

“Yang utama silaturahmi dan bersyukur Singa Lapar masih kebagian nomor kecil tadi. Mohon dukungan dan doanya rekan-rekan kicauamania pada event kami  Anniversary 1st Nobita SF yang insaalloh akan kami gelar, pada hari Minggu, 28 Mei 2023 mendatang,” ucap salah satu team Nobita SF Tegal.

 

H FAIZIN DM SF TEGAL. KACER KUSUMO MENGORBIT

 

Tak mau ketinggalan, Faizin DM SF Tegal dan Dede dari Shandang SF Tegal juga berhasil berkibar lewat jagoannya. Misalnya Faizin DM sukses melambung lewat Kusumo, salah satu burung kacer debutan barunya yang meraih juara 3 pada kelas RGN. Adapun Dede juga berkibar lewat Hyena yang sukses meraih juara 3 kelas DK.

Beralih pada kelas cucak hijau, pada kelas ini peserta membludag. Bahkan banyak yang harus gigit jari tak kebagian tiketnya. Tampil mengejutkan Koi milik Herman dari SKY Team Slawi-Tegal keluar sebagai bintang lapangan pasca mengamankan juara pada kelas utama.

 

HERMAN (TENGAH) SKY TEAM TEGAL. CH KOI JAWARA KELAS UTAMA

 

Tak diperhitungkan sebelumnya, Koi yang tampil ngotot dengan tembakan panjang-panjang hingga badan geter-geter berhasil mencuri perhatian. Banding-banding juri nomor gantangannya pun dihujani bendera koncer A.

Aksi Koi pun sempat terjegal lewat Kirana milik Anto MTB dari Ngeciput Team Pemalang. Hanya kalah poin tipis, Kirana harus puas pada urutan kedua. Adapun Laskar milik Onji Jagura Team dan Ambarita milik Asmoro Demuba SF Tegal harus puas pada urutan ke-3 dan 4.

 

H AHMAD & SATRIA KURNIA SF MOGA-PEMALANG. CH GALAXY MASIH STABIL DI JALUR PUNCAK JUARA

 

Masih pada kelas cucak hijau, Galaxy milik Satria dan H Ahmad dari Kurnia SF Moga-Pemalang juga kembali menjaga asa. Burung dengan segudang prestasi ini, keluar sebagai yang terbaik pada kelas RGN. “Alhamdulillah Galaxy masih mau kerja bagus, wah salut pesertanya ramai dan bangganya lagi pesertanya kondusif. Salam hormat buat juri dan jajaran panitianya,” ungkap H Ahmad yang didampingi Satria anak tercintanya.

Selain banjir dukungan dari komunitas burung, mulai dari komunitas SRDC, Konin, Sogon dan Kenari juga banyak dihadiri berbagai duta dan tokoh perburungan. Salah satunya yang hadir yakni H Elviano, salah satu tokoh kicaumania dari kota Cirebon.

Beliau pun mengungkapkan dan mengapresiasi gelaran tersebut. “Bagus eventnya, mulai dari penjurian dan pesertanya juga kondusif bahkan minim teriak dari awal sampai akhir. Kebetulan tadi bawa murai batu Covid dan kebagian nomor 5 kelas Slawi Ayu. Tapi apapun hasilnya yang utama silaturahmi dan temu kangen rekan-rekan di sini,” ucap H Elviano yang siap melurug kembali Piala Pakualam Jogja, Minggu (11/6) mendatang.[Anton Kendor]

 

 

 BREBES TEAM. SILATURAHMI DAN GALI PRESTASI

 

H ELVIANO CIREBON. TURUT HADIR RAMAIKAN GELARAN

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

 ANTO MTB & TEGUH NGECIPUT TEAM-PEMALANG. CH KIRANA RUNNER UP KELAS UTAMA

 

KOMUNITAS SRDC TURUT SUKSESKAN GELARAN

 

BROSUR ASIAN AWARD VIKING ARENA:

 

BROSUR GARASI ARENA CUP:

 

BROSUR PIALA PAKUALAM JOGJA:

 

BROSUR DAN AGENDA LOMBA LAINNYA, KLIK DI SINI

 

 

 

KATA KUNCI: piala kota slawi

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp