KACER PRABU SILIWANGI. TAMPIL DOMINAN, RAIH DUA KALI JUARA

PIALA CANDRABAGA 3 BEKASI, PEMANASAN TO DANMEN CUP PURWAKARTA

DM Tegal SF dan SGN Juara, Kacer Prabu Siliwangi Melesat

Kacer Prabu Siliwangi kembali menuai prestasi membanggakan. Jagoan Hendy Carton ini sukses menelorkan dua kali juara di laga Piala Candrabaga 3 bersama Ronggolawe Nusantara DPW Bekasi Raya, Minggu 13 Oktober 2019.

Event yang berlangsung di Sentra Bisnis Kota Harapan Indah Bekasi ini berlangsung meriah. Peserta dari wilayah Jawa Barat dan Jabodetabek banyak merapat ke sini. Hendy Carton misalnya, sebagai tuan rumah menurunkan andalannya yang kerap juara lintas blok, kacer Prabu Siliwangi.

 

 

KACER CENTENG JR. REBUT KELAS UTAMA

 

Pak Hendi hanya mempercayakan kepada mekaniknya Yono Jabrig, dua kali turun mampu berada di urutan pertama. Di kelas utama DPW Bekasi, Prabu Siliwangi tampil agresif. Sejak awal digantang, rol speed dan volume kencang disajikan dengan baik hingga berujung juara.

Penampilan yang stabil kembali ditunjukkan di laga kedua, kelas Ebod Joss. Lagi-lagi, penampilannya membuat decak kagum kacermania. Tak salah bila sang juri pun tanpa ragu kembali memberikan bendera koncer mutlak.

 

Kalau saja lebih awal tahu ada ..., tentu ceritanya bisa lain. Menyesal selalu terjadi setelah kejadian. Jangan sampai Anda punya penyesalan yang sama.

 

Sukses di even-even bergengsi, Kacer Centeng Jr milik Surya yang mengusung bendera Captain BC unggul di kelas utama Captain BC. Bermain cukup konsisten dari sejak digantang hingga berakhir jalannya lomba, menempatkannya berada di tangga juara.

Di kelas murai batu, Alibi pun bermain cukup cemerlang. Besutan Joko Emerald ini kerjanya cukup bagus saat berlaga di sesi awal dan juara pun berhasil direbutnya. Ngerol nembak dan volume tembus dikeluarkannya dengan baik dari awal sampai akhir.

 

MB ALIBI. CETAK SATU KALI JUARA

 

Alibi yang kerap moncer di berbagai lomba besar di wilayah Jabodetabek, tarung lagi dua sesi namun hasilnya kurang maksimal. Di kelas Umum Ebod Strong, kinerjanya mampu mencuri perhatian murai batu mania dan mampu menduduki tempat ke-2. Di kelas utamanya, harus puas menempati posisi sepuluh besar.

Dalam perebutan juara umum, DM Tegal SF dan SGN Team masing-masing dinobatkan sebagai pemenang. Sejumlah burung kecil seperti kenari dan love bird ikut mengantarkan SGN team dalam meraih kemenangan juara umum BC.

 

MB BEJO. DUDUKI POSISI KE-2 DI KELAS UTAMA MURAI BATU RING, EKSIS DI JALUR PRESTASI

 

Usai laga ini, burung- burung berkualitas akan kembali turun di gelaran Danmen Cup Purwakarta (27/10) yang dikemas BnR. Bejo, Centeng Jr, Prabu Siliwangi dan Alibi siap memberikan penampilan terbaiknya hingga bisa membawa pulang hadiah.

Beberapa kelas sudah menipis. Kelas murai batu tiket 2 juta misalnya, awal pekan ini tinggal menyisakan dua lembar saja. Bisa dibayangkan untuk tiket di bawahnya, para kicaumania akan lebih berebut lagi untuk mendapatkannya.

 

BROSUR DANMEN CUP PURWAKARTA, KLIK DI SINI

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

DM TEGAL SF. KEMBALI UKIR PRESTASI DI PEREBUTAN JUARA UMUM

 

SGN TEAM. JUARA UMUM BC

 

KATA KUNCI: piala candrabaga 3 danmen cup purwakarta dm tegal sf sgn juara kacer prabu siliwangi

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp