USEP BROTHER TEAM (KANAN). BPJS RAIH HATRIK DI KELAS JALAK SUREN

NzR GARUT CUP I #1

BPJS Sapu Bersih Kelas Jalak Suren, LB Mumun Kuasai Kelas Bebas Aksi

Jalak suren BPJS kembali membuktikan kedigdayaannya pada gelaran NzR Garut Cup I, Minggu 29 Juli 2018. Turun dengan mengusung bendera Brother Team, BPJS sukses menyapu bersih kelas jalak suren dengan raihan 3 kali kemenangan alias hatrik.

Nama BPJS memang sudah tak asing lagi di kalangan pecinta jalak suren, terutama untuk wilayah Bandung dan sekitarnya. Burung mapan besutan Usep Sudirman ini tak pernah luput mencatatkan namanya di papan juara dalam setiap laga yang diikutinya.

 

 

JALAK SUREN BPJS

 

“Makanya sekarang ini BPJS hanya saya turunkan di even-even besar. Kasihan sama yang lain kalau juga ikut turun di tingkat latber atau latpres,” tutur Usep yang akan kembali menurunkan BPJS di gelaran Anniversary Gempar Pajajaran BC, 5 Agustus mendatang.

Sementara itu, dua jago berhasil mencetak hasil nyeri di kelas love bird untuk kategori yang berbeda. Love bird Starlete milik Tono dari LBL Lembang berhasil meraih 2 kali juara di kategori standar dewasa. Sedangkan kategori bebas aksi berhasil dikuasai love bird Mumun milik M. Hari dari C’ngos SF, juga dengan raihan 2 kali juara.

 

KDBC. LB BAHENOL MILIK H CECEP ABOX CURI KEMENANGAN DI KELAS BABY

 

Hasil berbeda terjadi di kelas love bird baby. Empat jago harus rela berbagi gelar juara. Salah satunya adalah love bird Bahenol milik H. Cecep Abox dari KDBC, yang berhasil menjadi juara di kelas Queen A. Rencananya, Bahenol akan kembali diturunkan di Piala Kapolda Jabar (5/8) bersama amunisi-amunisi H. Cecep di kelas lainnya.

 

DATA JUARA NzR GARUT CUP I, KLIK DI SINI

 

SUDAH SAATNYA JAGOAN MAU TAMPIL MAKSI. Gunakan Moncer1 dari Super Kicau, asupan paten para juara. Bisa diberikan dengan beragam cara, bisa teteskan langsung pada paruh (bila burung terbiasa dipegang tangan), teteskan pada minuman, oles dan campur dengan makanan atau EF, atau suntikkan pada EF seperti jangkrik.

Untuk tahap awal, berikan setiap hari selama sepekan. Lihat dan perhatikan perubahan yang terjadi. Selanjutnya bisa diberikan mulai H-2 atau sesuai kebutuhan. HATI-HATI BARANG TIRUAN.

 

KELAS JALAK SUREN. DIRAMAIKAN JAGO-JAGO PAPAN ATAS

 

BORTHER TEAM. SAAT BPJS RAIH KEMENANGAN PERTAMA DI LAGA PEMBUKA JALAK SUREN

 

KELAS LOVE BIRD BEBAS AKSI. SEMAKIN MENDAPAT TEMPAT

 

LB MUMUN NYERI DI KELAS BEBAS AKSI

 

LB GABAN JUARA 1 KELAS UTAMA NzR

 

SUASANA LOMBA

KATA KUNCI: nzr garut cup i nzr garut jalak suren bpjs brother team love bird mumun love bird bahenol kdbc

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp