SUASANA G-16 DI NOSTALGIA PLECI SEMBEGO

NOSTALGIA PLECI SEMBEGO, RABU 12 FEBRUARI

Mascot Nyaris Juara 6 Kali, Ada Transaksi

Mascot, jago milik Irwan Jabrik dari Solo Koloni yang dikawal penuh oleh Bayu, sungguh luar biasa. Dalam laga bulanan Nostalgia Pleci Sembego yang digelar Rabu 12 Februari, meraih 5 kali juara 1 dan sekali runner up.

Irwan memang tidak datang langsung. Ia mempercayakan sepenuhnya pada Bayu yang hadir bersama rombongan Solo Koloni. Mascot tentunya bukan nama baru di kalangan plecimania. Ia juga kerap juara di event-event umum yang tidak secara khsusus hanya melombakan plecisaja.

 

 

BAYU BERSAMA CHANDRA TIKETING, MASCOT NYARIS JUARA 6 KALI

 

Kemenangan 5 kali juara 1 itu didapat di kelas G-12 Broiler A, G-12 Broiler B, G-12 GMC Blar A, G-12 GMC Blar B, dan partai pamungkas BoB. Sementara runner up diperoleh di kelas G-12 Kalijogo SF B.

Beberapa jago juga meraih nyeri atau doubel winner, seperti Aligator milik Dimas dari Ngluwar, Salam, Magelang; dan Brajamusti milik H. Andi dari Praci Wonogiri.

 

 

Dari catatan panitia, juga terjadi satu transaksi di kelas bursa 5 juta. Baret milik Kenzie dari Kolong Wewe berpindah tangang ke Bakul Mesir.

Dalam gelaran yang diwarnai hujan ini, peserta hampir semuanya full, paling kosong beberapa gantangan saja terutama di kelas G-36. Banyak peserta dari dari luar kota. Seperti Bayu dan kawan-kawan dari Solo Koloni, H. Andi dan kawan-kawan dari 45 Adventure Praci Wonogiri, Dimas dan kawan-kawan dari Magelang, Dhimas dan kawan-kawan dari Temanggung.

Untuk event bulanan, panitia membuka kemasan tiket 20 ribu dan 10 ribu. "Semua kelas losgan atau hadiah dan kejuaraan diberikan utuh berapa pun peserta," jelas Dicky, penanggungjawab Nostslgia Pleci.

Pada data juara di bagian bawah artikel ini, ada beberapa yang kosong (diisi dengan tanda -/-/-, atau pada data juara yang dishare melalui Facebook panitia, ditulis dengan nama Menangan/Menangan/Menangan) karena peserta tidak mengisi struk.

 

Sebagai obat, terbukti efektif. Sudah sering mampu mengatasi kondisi kritis, apalagi cuma sakit "biasa". Di saat perubahan musim dari kemarau menuju penghujan seperti sekarang, juga sangat baik untuk mencegah dan menjaga agar burung tetap sehat dan selalu dalam kondisi fit, siap tempur. Bisa diberikan secara rutin 2-3 hari sekali sesuai kebutuhan. LEMAN'S, satu-satunya obat burung dengan formula + vitamin.

Lemans bisa dibeli lewat bukalapak, tokopedia, atau hubungi 08113010789, 0822.4260.5493 (Jatim Tapalkuda), 0813.2880.0432 (Jogja dan sekitar), 0815.4846.9464 (Solo Raya dan sekitar), 0813.2799.2345 (Banyumas dan sekitar)

 

Dari data juara juga ada nama Bagus 303 dari PCMI Indramayu. Diketahui, burungnya yang bernama Indigo kesehariannya diurus oleh Eko Mekanik dari Solo.

Atas nama semua panitia, Dicky selaku penanggungjawab Nostalgia Pleci Sembego mengucapkan terimakasih kepada para sponsor, plecimania yang telah berbondong-bondong meramaikan, dan pihak-pihak lain yang mendukung suksesnya gelaran ini. “Mohon maaf bilamana masih ada kesalahan dan kekurangan. Jangan ragu untuk memberikan masukan kepada kami melalui 081228424567.

 

 

H ANDI DKK PRACI, WONOGIRI, BRAJAMUSTI NYERI

 

OM JARAN, KAWAL SEMBARA

 

Jangan sampai ketinggalan sama yang lain. Segera dapatkan TWISTER di kios-kios terdekat. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

DATA JUARA NOSTALGIA PLECI SEMBEGO, RABU 12 FEBRUARI 2020:

 

KATA KUNCI: nostalgia pleci sembego pleci mascot irwan jabrik solo koloni dimas ngluwar koloni pleci aligator pleci indigo pleci brajamusti

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp