MR GUZIL GEMBONGAN. PIAWAI MEMOLES KENARI

MR GUZIL-GORIN BANJARNEGARA

Terbaik di Piala Ketua DPRD Wonosobo, Jaguar Pede Tampil di Piala Bupati Jepara 2018

Kepiawaian duet Mr. Guzil-Gorin dari Gembongan Banjarnegara dalam memoles kenari tak perlu diragukan lagi. Sejumlah kenari seperti Green Day, Avatar dan Jaguar, berhasil dipolesnya menjadi kenari jawara di berbagai lomba yang diikutinya.

Salah satu capaian tertinggi, yaitu saat menempatkan Green Day di peringkat empat kelas kenari kalitan Sekar Kedhaton C pada even spektakuler Piala Raja Jogja tahun 2016 lalu. “Dari sekian banyak prestasi yang sudah dicapai, paling berkesan saat juara di Piala Raja,” ucap Mr. Guzil yang diamini Gorin.

 

 

MR GUZIL-GORIN. SAAT JUARA DI PIALA RAJA 2016 BERSAMA GREEN DAY

 

Mr. Guzil yang paham betul dengan kondisi gacoannya, tak sembarangan dalam menurunkan jagoannya bila kondisi tidak fit. Tiga kenari yang dimilikinya, saat ini dalam kondisi bulu baru dan siap tempur. Dan bila turun lomba, hanya salah satu yang dibawanya.

Seperti saat turun di Piala Ketua DPRD Wonosobo hari Minggu kemarin (15/4), Mr. Guzil hanya membawa Jaguar yang diyakininya paling siap tempur dibandingkan dengan Avatar dan Green day.

 

Burung yang lelah karena perjalanan jauh, lebih mudah dihinggapi penyakit. Sediakan selalu LA KURUS, dari Super Kicau Grup yang terpercaya. Spektrum luasnya menjadikan mampu mengobati lebih banyak penyakit, dan lebih cepat sembuh.

 

Prediksinya pun tak meleset. Mr. Guzil yang berangkat sendiri dengan menggendong Jaguar menggunakan sepeda motor, menuai hasil maksimal. Jaguar yang diturunkan sekali di kelas kenari bebas Komisi C, tampil maksi dengan raihan juara pertama.

Begitu digantang, Jaguar yang mempunyai gaya tarung seperti viper dengan goyang kanan kiri disertai durasi super panjang dan volume tembus, lajunya tak terbendung oleh lawan-lawannya. “Tampilannya keren sekali, super mewah,” ucap Gigih dan Rizky, pemilik kenari Volvo yang masuk di peringkat kelima.

 

JAGUAR. SALAH SATU AMUNISI KENARI MILIK MR GUZIL-GORIN

 

Jaguar sengaja diturunkan hanya sekali, sebagai ajang pemanasan sebelum turun di even Piala Bupati Jepara 2018, yang akan digelar pekan depan (22/4) di pantai Bandengan Jepara dengan suguhan hadiah tanpa potongan di semua kelas, kemasan wah, dan doorprize 2 unit sepeda motor Honda Beat.

Baik jaguar, Avatar maupun Green Day mempunyai tipikal yang mudah, jujur, dan selalu tampil saat lomba. Tak masalah bila dibawa lomba menggunakan sepeda motor, ketiganya tetap tampil maksi. Kalau kondisi kurang bugar atau gejala sakit, Mr. Guzil selalu memberikan Super-N produk dari Super Kicau Group untuk mengembalikan kebugarannya.

 

 

Di Piala Bupati Jepara, Jaguar bakal diturunkan di dua kelas yang tersedia. “Karena even besar dan kemasannya bagus, di Jepara lawannya pasti bagus-bagus. Semoga tampilan seperti di Wonosobo, Insya Allah Jaguar mampu bersaing dan menuai prestasi atas,” imbuh Mr. Guzil.

Selain akan tampil di Jepara, Mr. Guzil-Gorin juga bakal menurunkan salah satu gaconya di Pandora Cup Wonosobo pada Minggu, 29 April 2018 yang dilanjutkan dengan Piala Jateng Gayeng Banjarnegara (6/5), Piala Pakualam 6 Jogja (6/5), serta Kapolres Cup 3 Wonosobo (13/5).

 

DATA JUARA PIALA KETUA DPRD WONOSOBO, KLIK DI SINI

BROSUR PIALA BUPATI JEPARA 2018, KLIK DI SINI

KATA KUNCI: mr guzil-gorin kenari jaguar piala ketua dprd wonosobo piala bupati jepara 2018 super-n

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp