JURI DAN PANITIA DI LAUNCHING AJ-SF MOJOKERTO

LAUNCHING AJ-SF MOJOKERTO

LB Munah Kuasai Kelas Fighter, AFP 42 BC dan Manok Sayur SF Juara Umum

Love bird Munah milik Muin Tempe tidak terbendung di kelas fighter kedigdayaannya hingga menguasai puncak podium hingga dua sesi. Di akhir gelaran, AFP 42 BC dan Manok Sayur SF dinobatkan sebagai juara umum.

Grand Launching gantangan AJ-SF, yang berlokasi di Jetak, Jasem, Ngoro, Mojokerto, Minggu 16 Agustus 2020, berjalan lancar dan sukses. Lokasi gantangan yang berbatasan dengan Sidoarjo dan Pasuruan, membuat banyak ngekekmania dan kicaumania dari daerah itu yang datang ke gantangan yang lokasinya cukup nyaman itu.

 

 

JUARA UMUM BC DAN SF BERFOTO BERSAMA

 

Kelas cucak hijau di gelaran perdana itu naik hingga tiga sesi, yang mana para jawaranya terbagi. Sesi A podium puncak dikuasai Speed, juara 2 ada Sabrina JR, dan juara 3 diambilalih Kritis. Di sesi B, penguasa podium puncak digantikan Sabrina JR, juara 2-nya diduduki Repsol, sedang juara 3 diambilalih Speed. Sementara itu, di sesi C, ganti Gelora yang menduduki posisi tertingginya. 

Di kelas murai batu, para penguasa puncaknya pun terbagi. Sesi A diduduki Serdadu, sedang sesi B digantikan oleh Densus milik Abah Mul. Densus di sesi A duduk di posisi runner up, sehingga ia boleh dibilang nyaris saja mencetak double winner.

 

IBU NINING SELAKU OWNER GANTANGAN AJ SF NGORO MOJOKERTO

 

Di kelas kenari, Bul Bul dan Kuntilanak bergantian duduk di sesi A dan B. Sementara itu, yang posisi runner up, baik di sesi A maupun B justru diambil keduanya oleh Carlitos andalan Mas Zeck dari Manok Sayur SF.

Cendet di gelaran itu hanya naik satu sesi, yang mana penguasa puncaknya diduduki Tiara dan posisi runner up ada Sonic. Naik hanya satu sesi, itu pun peserta kelas cendet tidak seberapa banyak di gelaran yang tetap menerapkan protokoler kesehatan di tengah pandemi Covid-19 tersebut.

 

PARA JAWARA DI KELAS LOVE BIRD FIGHTER A

 

Di kelas love bird fighter, ada Munah milik Muin Tempe yang perkasa di sesi A dan B. Muin Tempe mengaku sudah lama memiliki Munah, hanya saja belum pernah juara di even besar. “Beberapa orang menanyakan Munah dijual apa tidak,tapi saya selalu katakan masih sayang,” ucap Muin Tempe.

Selain Munah yang berhasil mencetak double winner di kelas fighter, di kelas M1, juga ada Ayik RR yang berhasil nyeri di sesi B dan C-nya. Di kelas love bird   L1, Gupong juga berhasil nyeri di sesi A dan B-nya.

 

 

Di akhir gelaran, juara umum yang diperebutkan beberapa komunitas akhirnya dimenangkan oleh AFP 42 BC, sementara itu juara SF diraih oleh Manok Sayur SF. [RANTO]

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

JUARA DI KELAS FIGHTER B

 

JUARA 1 DAN 2 DI  LOVE BIRD M1 A

 

JUARA DI KELAS LOVE BIRD L1A

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

PARA JAWARA DI KELAS LOVE BIRD M2 MAX A

 

PARA JAWARA DI KELAS CUCAK HIJAU A

 

JUARA 1 DI KELAS CUCAK HIJAU B

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

JUARA 1, 2, DAN 3 DI KELAS MURAI BATU A

 

JUARA DI KELAS MURAI BATU B

 

PARA JAWARA DI KELAS KENARI A

 

 

 

 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: launching aj-sf mojokerto lb munah afp 42 bc manok sayur sf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp