OHIX. MAHA DEWA JUARA 1

KONTES PBBI POSMA SEMBEGO + DATA JUARA

Hujan Deras Antusias Peserta tetap Tinggi, MB Adipati dan Kenari Begal Mencuat

Gantangan Sembego kembali dibanjiri kicau mania (30/1/2024). Selain dari kawasan Jogja, sejumlah perwakilan dari luar kota seperti Muntilan, Klaten, dan sekitarnya juga hadir. Tiap hari Selasa pekan terakhir, ada kontes rutin dengan hadiah yang memikat.

Kelas Murai Batu dan Cucak Hijau benar-benar meriah. 60 gantangan nyaris ful, hanya ada beberapa gantangan yang terlihat kosong. Kelas lainya, seperti Kenari, Kacer, dan Cendet juga terlihat seru.

 

 

Ketatnya persaingan membuat tak ada satu burung pun yang berhasil menggandakan juara 1. Murai batu Maha Dewa milik Ohix dari Muntilan BC membuka kemenangan juara 1, diikuti Krecek milik Yaris SF dan Adipati milik Budi dari Anugerah SF.

Penampilan Adipati berikutnya di kelas Bintang terlihat makin kencang. Sejak awal terus menekan lawan. Aksi keras Adipati benar-benar tak terbendung, akhirnya berhasil meraih juara 1.

Prestaso ini membuat bangga bagi Budi, si pemilik. “Selain gembira juga bangga, Adipati hasil kebun sendiri, anakan darii Boomerang,” terang Budi yang menyebut Adipati baru beres mabung.

 

BAGAS. BEGAL MENCUAT

 

Tak kalah gayeng kelas Kenari, yang belakangan di kota Jogja memang makin ramai. Penampilan mengejutkan diperlihatkan kenari Begal milik Bagas Harya. Kerjanya ngotot, buka tutup rapat. Ditunjang gayanya memikat, sambil bergoyang-goyang.

Aksi kencang Begal benar-benar tak terbendung, hingga akhirnya berhasil naik podium atas di kelas Kenari Favorit. Bagas mengaku Begal merupakan jagoan yang belum lama didapat. Dicoba baru beberapa kali, namun terus menunjukkan trend positif.

Kemengan yang diraih dengan lawan cukup banyak, juga banyak burung bagus yang turun, tentu membuat bangga. “Begal burung baru, juara 1 tentu membuat kami makin optimis, ke depan akan melangkah ke lomba yang lebih besar lagi,” ujar Bagas mantap.

 

FERARI BF. RAJA TELER SIAP KE LOMBA BESAR

 

Penampilan apik juga diperlihatkan kacer Raja Teler milik Ferrari BF. Sejak awal terus memberikan perlawanan sengit sehingga merepotkan lawan. Aksi keras Raja Teler diperlihatkan di kelas Kacer Bintang, menembus dua besar. Juara 1 diraih Hoko milik Meda dari Seturan SF yang lebih senior.

Sempat diguryur hujan deras pada kelas Kacer sesi ke-8 dari 13 kelas yang dilombakan, lomba pun dihentikan hingga menunggu reda. Setelah hujan agak reda, atas permintan kicaumania, lomba pun kembali dilanjutkan, Antusias peserta ternyata tetap tinggi, terbukti pesertanya masih ramai hingga akhir lomba sekitar jam 18.40.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

Lilik selaku ketua panita mengaku cukup puas dan gembira. Meski sempat hujan, peseta tetap ramai. Lebih lanjut Lilik mengungkapkan bila Sembego sangat terbuka lebar bila ada saran dan kritik, demi memajukan kicaumania bersama.

“Tak menduga peserta akan seramai ini, soalnya cuaca sekarnga kalau sore kebanyakan hujan. Tadi banyak burung kerja bagus, terutama di kelas Murai Batu. Namun kita memang harus memilih dan memutuskan yang terbaik untuk jadi juara. Terimakasih atas semua dukungan kawan-kawan mohon maaf bila masih ada kekurangan,” jelas Lilik di akhir lomba.

Kemeriah kali ini membuat panitia secara mendadak meminta tolong Eko Klanting, yang hadir diminta untuk membatu menjadi juri. [busro]

 

 

DATA JUARA KONTES PBBI SEMBEGO, SELASA 30 JANUARI 2024:

 

 

SUASANA SEBELUM HUJAN. MURAI BATU PALING MERIAH

 

SUASANA HUJAN. ANTUSIAS PESERTA TETAP TINGGI

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

BROSUR BOROBUDUR CUP:

 

TORY, pakan premium untuk Anda yang benar-benar menyayangi burungnya, menyediakan varian sesuai kebutuhan. Merapat ke kios burung terdekat atau hubungi agen dengan KLIK DI SINI

 

BROSUR TUGU MUDA CUP 2:

 

JADWAL LOMBA TUGU MUDA CUP 2:

 

TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.

KATA KUNCI: kontes pbbi posma sembego mb adipati kenari begal

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp