CH PRO HYPER MILIK RESTU YOGA USAI SUKSES MERAIH JUARA DI KLERONG CUP 1

KLERONG CUP 1 KARANGANYAR, #3

CH Pro Hyper Duta Mabes Kamulyan Nyaris Double Winners + Video

Lomba burung berkicau Klerong Cup 1 yang digelar di gantangan pasar Pasibo, kawasan Klerong, Karanganyar, Jawa Tengah Minggu (27/2/2022) menjadi hari menyenangkan bagi beberapa burung baik di segmen ocehan maupun kekean.

Salah satunya adalah bagi Pro Hyper, Cucak Hijau usungan Restu Yoga yang kali ini turun bersama panji Duta Mabes Kamulyan yang akan menggelar even Mabes Kamulyan Cup 1 di Taman Sragen Harmoni Hijau (Gantangan Laskar Sukowati), Sragen, Jawa Tengah pada 20 Maret 2022 mendatang.

Tampil di sesi pertama kelas Cucak Hijau Favorit bertiket 100K, Pro Hyper langsung tak kenal ampun pada rival-rivalnya. Burung yang di kawal Mr. Isyal sebagai mekanik ini menunjukkan segenap kemampuannya.

Gaya ngentrok sembari dengan lontaran lagu-lagu andalanya langsung lepas dari paruh Pro Hyper hingga membuat para suporternya spontan berteriak girang.

Suara yang tembus hingga pinggir lapangan sontak juga memancing para peserta lain tertarik perhatiannya untuk melihat burung yang menghuni sangkar Bali Hai ini.

TIM DUTA MABES KAMULYAN CUP DI KLERONG CUP 1 SIAP GELAR LOMBA DI SRAGEN PADA 20 MARET 2022.

 

 

Demikian pula dengan para pengadil, mereka pun beberapa kali terlihat menghampiri burung ini akibat tembakan yang dilakukan Pro Hyper, hingga tak segan memberinya koncer A mutlak.

"Sangat memuaskan penampilannya di lomba ini mas, semua materi andalannya dilontarkan mulai dari burung Gereja, Cucak Jenggot sampai Ciblek. Gaya hypernya juga keluar kan seperti sampeyan lihat tadi?" ucap Isyal usai lomba.

Di kelas Utama bertiket 200K (G25), dalam kondisi pasca hujan deras yang cukup lama performa Pro Hyper sedikit agak turun, meski demikian kerja burung ini masih mampu membuat bangga sang pemilik dengan mengantongi bendera koncer A, alias finis di posisi kedua.

Kondisi tersebut membuat Pro Hyper layak dianugerahi sebagai burung tersukses di even ini, mengingat lain tidak ada yang berhasil juara 1 dengan diiringi raihan juara 2.

Bagaimana dengan burung lain dari tim (Duta Mabes Kamulyan) ini? Rupanya burung-burung yang mereka usung juga banyak yang meraih podium atas, seperti Murai Batu Wisanggeni yang sukses tuntas di posisi 3 sebanyak dua kali, yakni di kelas Murai Batu Passibo 150K (G25) dan kelas Murai Batu Favorit 100K.

Menurut Dimas Krisna, motor dari Mabes Kamulyan, keikutsertaannya kali ini adalah untuk mengundang sekaligus mengajak teman-teman hadir di even Mabes Kamulyan Cup 1. Yang rencananya akan dikawal juri-juri Independen Pilihan.

"Untuk tiket akan kita buka dengan tiket terbesar Murai Batu G24 300K, dan terkecil 30K. Namun jangan lupa, kita juga akan gelontorkan berbagai doorprise menarik ditambah perebutan Juara Umum BC dan SF," terang Dimas saat disamperin burungnews di sela-sela lomba.

VIDEO PRO HYPER DI KLERONG CUP 1 KARANGANYAR

KATA KUNCI: klerong cup 1 karanganyarlomba burung karanganyarcucak hijau pro hyper

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp