Mr. TEGUH WALET & KENZO. BERHARAP TAMPIL MAKSI DI VALENTIE

KE VALENTINE JOGJA, TEGUH WALET ANDALKAN CH KENZO & RAJA GOKI

Teguh Walet telah memastikan kehadirannya dalam even Valentine Day PBI Jogja, Minggu 14 Februari 2016 besuk. Sesungguhnya Teguh Walet termasuk sering hadir ke Jogja, seperti di even Harpindo Jaya Cup II, 3 Januari 2016 yang lalu.

“Memang saya banyak sekali teman di Jogja dan Jawa Tengah lainnya. Jadi ke sana tidak harus karena ada lomba akbar seperti Valentine dan Piala Raja misalnya. Bahkan, tak ada lomba pun bila pengin ke Jogja juga ke sana. Apalagi, ada pula burung yang di Jogja,” jelasnya kepada burungnews.com.

Meskipun begitu, Teguh mengaku datang ke Valentine Jogja tahun ini dengan membawa optimisme. Dua jagoannya di kelas cucak hijau, baru saja meraih hasil yang membanggakan. Kenzo, meraih juara di kelas utama Cucak Hijau Indonesia even akbar Indonesia Bird Champions yang berlangsung 31 Januari yang lalu di Lapangan Banteng Jakarta. (lihat data juara cucak hijau IBC).

Jago andalan lainnya, Raja Goki, juga baru saja meraih hasil sangat memuaskan, nyeri di even Danlanal Cup Cilacap. (lihat data juara Danlanal Cilacap). Bahkan, kemenangan Raja Goki juga mengantarkan Teguh Walet meraih juara umum SF di Cilacap.

Dengan berbekal kemenangan tersebut, Teguh Walet merasa punya alasan untuk pede dan optimis. “Ya tentu harapannya burung bisa tampil maksimal, dan mampu menjadi yang terbaik. Di IBC misalnya, Kenzo sesungguhnya masih bisa maksimal lagi. Tapi karena di sebelah depannya ada gantangan kosong, jadi sedikit kurang. Di Valentine besuk tiket cucak hijau kan sudah pada habis semua, jadi harapannya bisa dapat posisi agak tengah agar semua arah ada lawan,” terang Teguh.

Lepas dari hasil, Teguh menyatakan bahwa ke Jogja salah satu tujuannya adalah karena kangen ketemu dengan banyak sahabat kicaumania dari berbagai daerah. “Jadi intinya di situ. Lomba burung hanya sarana saja. Apa pun hasilnya, kita akan tetap berusaha bisa bersenang hati. Sampai jumpa besuk di Jogja. Selanjutnya, insya Allah kembali ke Jogja 27 Maret even Soeharto Cup II.”

LIHAT DATA PEMESAN TIKET VALENTINE DAY   KLIK DI SINI

 

 

LIHAT BROSUR VALENTINE DAY    KLIK DI SINI

 

LIHAT BROSUR SOEHARTO CUP III     KLIK DI SINI

 

 

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp