PANITIA JAMBORE CENDETERS INDONESIA RAYA 2024

JELANG JAMBORE CENDETERS INDONESIA RAYA 2024

Kelas Cendet Dipastikan Full Full Full, Panitia Siapkan 3 Homestay Untuk Cendeters Luar Kota

Jelang Jambore Cendeters Indonesia Raya 2024 yang akan digelar pada Minggu, 5 Mei 2024 di Tiara Park Waterboom Jepara, panitia mengaku sudah siap untuk mengadakan lomba yang disebut-sebut sebagai piala dunianya kelas cendet. Bagaimana kesiapannya?

Setelah sukses diadakan di blok timur (Jambore CIR I / Bopo Cup I Sidoarjo) dan blok barat (Jambore CIR II / Mutiara SF Cup 2 Bandung), 3rd Jambore Cendeters Indonesia Raya 2024 akan digelar di blok tengah, tepatnya di Tiara Park Waterboom, Jepara pada Minggu, 5 Mei 2024.

 

 

BROSUR DAN JADWAL LAPANGAN 1

 

Setelah brosur dirilis oleh panitia, animo peserta untuk mengikuti lomba yang disebut-sebut sebagai piala dunianya kelas cendet ini begitu besar. Tiket kelas cendet 55K, 85K, 110K, 220K, 330K langsung ludes terpesan (sold out). Informasi terbaru dari bagian tiketing, kelas 1 juta dan 550K menyisakan 4 lembar tiket. Untuk mengecek stok tiket kelas cendet dapat menghubungi Ernest [081.380.456.600].

Teguh, salah satu panitia mengungkapkan apabila 3rd Jambore Cendeters Indonesia Raya 2024 akan dihadiri oleh cendeters dari berbagai kota, lintas blok, bahkan luar pulau. “Apabila dilihat dari daftar pemesanan tiket sementara, 3rd Jambore Cendeters Indonesia Raya 2024 akan menjadi ajang perang bintang cendet-cendet terbaik tanah air. Cendeters Plat M Pamekasan full team, CMB Bali siap hadir. Dari Jawa Timur ada Liar SF, CNB Nganjuk, CMK Kediri, CMB Bojonegoro, Cendeters Surabaya, masih banyak lagi dari kota-kota lain. Dari Jawa Tengah, selain dari Pantura Timur sebagai tuan rumah, ada Kolowongso, Boyolali, Magelang, Temanggung, Kendal, Semarang, Solo. Dari Jawa Barat ada pemain Bandung, Purwakarta, dan Tangerang,” ungkapnya melalui jejaring whatsapp.

 

BROSUR DAN JADWAL LAPANGAN 2

 

Mengingat banyak peserta datang dari luar kota, panitia telah menyiapkan 3 homestay untuk calon peserta yang akan menginap dan beristirahat. “Untuk pemain luar kota yang mau datang hari Sabtu, kita sudah siapkan 3 home stay untuk istirahat. Kita juga akan adakan sarasehan dan sharing bareng pas malam minggunya,” lanjutnya.

Selain lapangan 1 yang dikhususkan untuk kelas cendet, panitia juga akan membuka lapangan 2 yang akan melombakan kelas ocehan. Dengan bandrol tiket 55K, 85K, 110K, 220K, 330K, dan 550K, burung yang akan dilombakan di lapangan 2 adalah murai batu, cucak hijau, murai batu muda, kacer, kenari, dan konin. Menurut informasi bagian tiketing, beberapa kelas kabarnya sudah mulai menipis. Khusus Lapangan B, pesanan tiket dapat menghubungi Sdr. Faldona [081.326.061.324]. [adv]

 

 

KATA KUNCI: jambore cendeters indonesia raya 2024

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp