DATA JUARA JAMBORE CENDETER INDONESIA RAYA 2024

DATA JUARA 3rd JAMBORE CENDETER INDONESIA RAYA 2024

3rd Jambore Cendeter Indonesia Raya 2024 yang dilaksanakan pada Minggu, 5 Mei 2024 di Tiara Park Waterboom, Jepara menjadi ajang kopdar sekaligus adu kualitas burung bagi cendeters dari berbagai kota di tanah air. Berikut ini data pemenang 3rd Jambore Cendeter Indonesia Raya 2024.

Setelah Jawa Timur dan Jawa Barat, Jambore Cendeter Indonesia Raya ketiga akhirnya digelar di blok tengah, tepatnya di Tiara Park Waterboom, Jepara. Diikuti oleh cendeter-cendeter dari berbagai kota di tanah air, event ini disebut-sebut sebagai piala dunianya kelas cendet. Selain melombakan total 24 kelas, event ini juga memperebutkan tropi bergilir Jambore Cendeter Indonesia Raya, salah satu ikon kebanggaan bagi para cendeter.

 

 

ARAK-ARAKAN TROPI BERGILIR JAMBORE CENDETER INDONESIA RAYA

 

Sebelum lomba dimulai, kicaumania dimanjakan dengan arak-arakan tropi bergilir Jambore Cendeter Indonesia Raya dan karnaval budaya dari kantor Kecamatan Kalinyamatan ke Tiara Park Waterboom. Serah terima tropi bergilir Jambore Cendeter Indonesia Raya H. Arjuna Wijaya (ketua panitia) kepada Wahyu Widodo (Ketua CIR) menandai dibukanya 3rd Jambore Cendeter Indonesia Raya 2024.

Kemasan berbeda yang diperlihatkan di 3rd Jambore Cendeter Indonesia Raya 2024 ini tak lepas dari peran H. Arjuna Wijaya selaku ketua panitia. “Awalnya, saya melihat solidaritas para cendeters yang luar biasa, terus saya pengen mengemas lomba lain daripada yang lain. Saya berharap lomba kali ini berjalan aman, lancar, dan sukses,” ungkap pria yang biasa dipanggil Mr. Coy ini.

 

SERAH TERIMA TROPI BERGILIR JAMBORE CENDETER INDONESIA RAYA

 

Dalam sambutannya, Wahyu menegaskan apabila Cendeter Indonesia Raya adalah milik kita semua. “Event ini di luar ekspektasi kita semuanya, ternyata kita bisa berlomba, ternyata kita bisa membuat kompetisi yang tak hanya bisa dinikmati oleh kita sendiri sebagai kicaumania tapi juga bisa dinikmati secara keseluruhan oleh masyarakat sekitar sini. Mudah-mudahan ini menjadi energi positif bagi kita semua. Bahwasannya kita ada, kita dibentuk, untuk kita semua. Tidak ada pemiliki pribadi di sini tapi Cendeter Indonesia Raya adalah milik kita semuanya,” tandas Wahyu Widodo dalam sambutannya.

 

TOPSONG dengan bangga memperkenalkan TOPSONG PREMIUM kemasan baru dengan botol, dengan tambahan pengaman. Infomasi, hubungi 0813.2941.0510.

 

Diawali dengan kelas Cendet Komunitas Jepara Bersatu sebagai kelas pembuka, lomba dimulai pukul 10:00 WIB. Meski kelas komunitas dan didominasi oleh cendet-cendet tuan rumah, aroma kompetisi langsung terasa. Semua berlomba-lomba untuk menampilkan performa terbaik gacoannya, agar bisa menjadi pemenang.

 

JAYDEN BALADEWA. CENDET WERKUDORO JUARA KELAS CENDET CIR DAN CHALENGE

 

Diikuti oleh gaco-gaco terbaik dari berbagai kota, perang bintang adu kualitas gaco pun benar-benar tersaji di event kali ini, terutama di kelas-kelas dengan tiket mahal. Di kelas Cendet CIR yang bandrol tiketnya 550 ribu rupiah, cendet Werkudoro milik Jayden Baladewa keluar sebagai pemenang diikuti oleh Hylos (Guntur Petro SF) dan Salah Asuhan (Yudi Graha Ledok Raya BC).

Tampil maksimal di kelas utama Cendet Challenge, Werkudoro berhasil menggandakan kemenangan dan undang decak kagum penonton. Dengan materi lagu panjang dan suara tembus yang dibawakan nyaris tanpa jeda, Werkudoro digadang-gadang akan menjadi pemenang. Mendapat bendera koncer A3B1, Werkudoro akhirnya dinobatkan sebagai pemenang dan disambut gemuruh dan tepuk tangan para penonton. “Gantangan 29 benar-benar istimewa, layak jadi juara,” celetuk salah satu penonton.

 

IR. HERU KEDIRI. CENDET SULIWA CETAK DOUBLE WINNER

 

Gaco lain yang memborong juara di event kali ini adalah Berlian dan Suliwa. Berlian, amunisi andalan H. Nizar Sumber Indah Jombang berhasil meraih juara pertama kelas Cendet Champions A, juara dua Cendet Superior A, dan juara pertama Cendet Superior B. Suliwa, amunisi milik Ir. Heru Kediri meraih juara pertama Cendet Pantura, juara pertama Cendet Champion C, dan juara tiga Cendet BOB.

 

TORY, pakan premium untuk Anda yang benar-benar menyayangi burungnya, menyediakan varian sesuai kebutuhan. Merapat ke kios burung terdekat atau hubungi agen dengan KLIK DI SINI

 

Meski sudah tak muda lagi, penampilan maksimal Cakra Khan di kelas Cendet Champions B berhasil mengantarkan amunisi milik Brian KSB Semarang ini keluar sebagai pemenang. “Cakra Khan ini gaco lawas, sudah sejak eranya Ali Topan. Nggak nyangka juga masih mampu bersaing dengan gaco-gaco yang lebih muda di Jambore CIR kali ini. Aura lomba kali ini positif sekali, dapat dinikmati, dan sesuai dengan fakta lapangan, apa adanya,” ungkapnya.

 

BRIAN SEMARANG. MESKI SUDAH BERUMUR, CENDET CAKRA KHAN MASIH MAMPU BERSAING

 

Keberhasilan Sapu Rata (Dwek Wahyu Salatiga), Pion (Opank SOS Klaten), Ratu Shima (3 Begal Jogja), dan Kharisma (Dika Satria Muda SF Wonogiri) meraih juara pertama di kelas Cendet Excellent A, B, C, dan D menandai dominasi gaco-gaco blok tengah di kelas dengan bandrol tiket 110 ribu rupiah ini.

Menurunkan cendet Singo Barong (S.B.), Senapan Serbu (S.S.), dan Monster, Capt Ragil Putra Hercules SF Nganjuk berhasil meraih juara pertama di kelas Cendet Superior A, Optimum A, dan Optimum B. S.S berhasil meraih juara pertama di kelas Cendet Superior A setelah tampil apik dengan materi lagu rol tembak dengan tonjolan lagu gereja, love bird, kenari, dan kapas tembak dengan volume tembus.

 

HERCULES SF NGANJUK. BORONG JUARA BERSAMA SB, SS, DAN MONSTER

 

S.B. meraih juara pertama di kelas Cendet Optimum A setelah tampil impresif dengan membawakan tonjolan lagu cililin dan gereja diseret-seret dan didukung dengan durasi dan gaya kekinian. Monster, amunisi baru Hercules SF yang masih muda berhasil membuat kejutan dengan meraih juara pertama di kelas Cendet Optimum B. Dengan torehan positif ini, tim asal Nganjuk ini siap melawat ke Jambore Cendet Pulau Dewata.

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

Mempertemukan para pemenang di kelas sebelumnya, kelas Cendet BOB digelar sudah larut malam, kurang lebih pukul 21:00 WIB. Di partai pamungkas yang memperebutkan tropi bergilir Jambore CIR ini, cendet Cakra milik Bang Kaji K 1 SF Blora di luardugaan justru tampil maksimal dan keluar sebagai pemenang.

 

BANG KAJI K 1 SF BLORA. CENDET CAKRA JUARA BOB

 

Keberhasilan meraih juara BOB di Jambore kali ini mengulangi prestasi yang diraih oleh Cakra setelah tahun lalu juga juara BOB di Jambore CIR kedua. “Alhamdulillah, nggak menyangka sama sekali Cakra bisa mengulangi prestasi tahun lalu, juara BOB dua kali berturut-turut. Meski masih dorong ekor dan agak dipaksakan, Cakra ini memang selalu nampil kalau main malam hari. Mungkin ini yang namanya rejeki anak sholeh,” ungkapnya.

Berikut ini data pemenang 3rd Jambore Cendeter Indonesia Raya 2024 selengkapnya!

 

PANITIA JAMBORE CENDETER INDONESIA RAYA 2024

 

SUASANA SEBELUM MENGGANTANG

 

MAKIN KEREN DENGAN SANGKAR SERAGAM CIR

 

TAPAL BATAS. CENDET MARSEKAL RUNNER UP KELAS CENDET CHALENGE DAN PANTURA

 

OPANK SOS KLATEN. CENDET PION DAN PRIBUMI JUARA 1, 2, 3, 3, 4, DAN 5

 

DWEK WAHYU. CENDET SAPU RATA JUARA KELAS CENDET EXCELLENT A

 

SATRIA MUDA SF WONOGIRI. GACO BARU, CENDET KHARISMA JUARA KELAS CENDET EXCELENT D

 

PERWAKILAN CENDETER BLOK TENGAH

 

PERWAKILAN CENDETER BLOK TIMUR

 

PERWAKILAN CENDETER KOLOWONGSO

 

 

 

 

 

 

KATA KUNCI: jambore cendeters indonesia raya 2024 werkudoro suliwa cakra cakra khan sapu rata pion kharisma militan pantura kolowongso liar pol

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp