DUTA PIALA JOGJA ISTIMEWA RAIH JUARA UMUM BC

HUT INFANTRI CUP KLATEN

Kenari Najun & LB Putri Dewi Nyeri

 

 

 

Lapangan Dodiklatpur Rindam IV di Wedi, Klaten, seru oleh pertarungan para jawara burung berkicau. Para jawara bertarung dalam laga HUT Infantri Cup, yang dibuka langsung oleh Dandodiklatpur Letkol Infantri Heri Bambang Wahyudi.  

Kusumo, salah satu jawara fenomenal, membuka kemenangan love bird. LB Putri Dewi bersama sejumlah gaco di kelas lain, meraih double winner.

Bagi Putri Dewi dari NBC Klaten, kemenangan ini bukan hal yang terlalu mengejutkan. Putri Dewi punya jam terbang lumayan tinggi, seperti meraih juara di gantangan Dewa saat Anniversary LBB, di Pakde Karwo Cup Surabaya juga membawa pulang kejuaraan.

 

LB PUTRI DEWI - NBC KLATEN, NYERI JUARA 1

 

Masih di kelas love bird, Benny Luwes juga pulang dengan dua juara 1 bersama love bird Maya Est dan Lady Cempluk. Satu kelas love bird tersisa dicuri oleh Sailoor Moon milik Aditya dari Green Team Klaten.

Kenari Najun milik Dipas Jogja, berhasil meraih dua kali juara 1. Pekan lalu, Najun juga meraih juara 1, 1, dan 3 di Piala Brother SF Jakarta. “Rencana pekan depan turun di Piala Jogja Istimewa.”

 

NAJUN MILIK DIPAS YK NYARIS HATRIK

 

Penyo bersama gaconya kenari bongsor The King dan kalitan Mr. Degleng juga tersenyum lega, karena pulang dengan sekali juara 1. Penyo pun berniat untuk bertarung kembali di JEC pada 18 Desember besuk.

Little Hero yang pekan lalu nyeri di Piala Tembakau Temanggung, berbagi juara dengan Sambalado dan Mr. Degleng. Jago-jago ini sepertinya bakal kembali bertarung di Piala Jogja Istimewa.

 

PENYO DAN DIAS. THE KING CURI JUARA

 

Cucak Hijau Saleho milik Mr. Topan dari Lembu Suro, BnR Boyolali, kembali merebut juara 1. Sebelumnya, Saleho sudah sering juara, seperti di Piala Canting Pekalongan, Presiden Cup Jakarta, dan di Festival Jawara Kicau Klaten.

Mr. Yono Plaza dari Duta Plaza Cup 5, meraih 1 kemenangan bersama anis merah Bella. Kehadiran Bella, lebih untuk mengingatkan dan menggalang dukungan pada even 15 Januari yang akan datang di Semarang.

 

KRU TOPAN. CH SALEHO JUARA 1

 

Duta Piala Jogja Istimewa mengumpulkan poin tertinggi dan dinobatkan sebagai juara umum BC, berdampingan dengan Fitri BKS yang meraih SF. Piala Jogja Istimewa akan digelar pekan depan 18 Desember di lapangan JEC, dengan dua lapang.

Mr. Anton Arsi bersama segenap punggawa BnR Klaten dan panitia HUT Infantri menyampaikan terimakasih tak terhingga kepada para peserta dan pihak lain yang telah memberikan dukungan pada suksesnya gelaran ini.

Sementara itu, Iwan Sanubari dan Agus Komando dari BnR Solo Raya, kembali mengundang para kicaumania untuk bisa hadir dan berpartisipasi dalam even Solo Raya Cup di komplek stadion Manahan, Minggu 18 Desember besuk.

 

JUARA HUT INFANTRI KLATEN, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

TERKAIT:

KENARI NAJUN CURI PERHATIAN DI PIALA RAJA, KLIK DI SINI

VIDEO KENARI TOMBO ATI JUARA 4 X DALAM SEPEKAN, KLIK DI SINI

NYERI DI TEMANGGUNG, LITTLE HERO SIAP BERLAGA DI KLATEN, KLIK DI SINI 

 

 

BENNY LUWES. REBUT 2 X JUARA 1 DI KELAS LOVE BIRD

 

ADITYA GREEN TEAM. SAILOR MOON CURI JUARA LOVE BIRD

 

LB KUSUMO SAAT DIGANTANGKAN

 

KOPLAK TEAM - KLI SOLO. BAWA PULANG JUARA BERSAMA BEDHOR

 

KENARI AURA SAKTI MILIK FATHAN. JUARA 3

 

DAOX SF DARI SEMARANG. JUARA 2 ANIS MERAH

 

PERAIH DOORPRIZE MOTOR

 

MR JIMAN, IWAN, BAMBANG, DAN ANTON

 

KATA KUNCI: infantri cup najun dewi putri

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp