JOKI EKO (KIRI), HANTARKAN KING JAGAL KAMPIUN MURAI DI LEG DUA

DATA JUARA BLITAR THE LAND OF KINGS

MB King Jagal Menjagal Para Rivalnya + Vidio

Murai batu King Jagal ngedur roll tembak dari awal sampai akhir penjurian, dengan kehebatannya tersebut gaco milik Naura ini berhasil naik podium satu mejagal semua rivalnya di leg dua.

Murai batu King Jagal milik Naura dari Darungan Kademnagan Blitar yang tergabung dalam Wijoyo Ndaru benar-benar tampil ciami dan stabil. Sejak digantang sampai akhir penjurian terus gacor, roll tembak, durasi panjang dengan jeda rapat. Akhirnya murai ini dinobatkan sebagai juara pertama disusul Sincan milik Oyek dari Ratu Cell.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Burung yang di joki oleh Eko dan telah meraih juara di berbagai event seperti di Putra Panji dan Kicau Alam ini rawatan hariannya hanya dikasih jangkrik 10 dan ulat hongkong 2. “Saat jelang lomba jangkrik 10, ulat Hongkong 10 dan  ditambah kroto sedirikt,” terangnya.

Selain King Jagal, juga ada murai yang sering juara di Blitar The Land of Kings yaitu AR 01 milik Tomen 27 dari AR 01 BF. Burung hasik ternakan Tomen sendiri ini merupakan turunan ke-4 dari indukan murai Medan.

 

MR. DANI (TENGAH), PUTU GEDE MERETAS PRESTASI PUNCAK DI MURAI C

 

“Istimewanya ada di irama lagu dengan variasi cililin, gereja, cungkok, lovebird dan kenari. Kalau rawatan standart saja: jangkrik pagi 5, sore 5. Stoot awal saat berangkat ke lomba kita kasih 3 jangkrik, biar bisa top perfom,” jelas Tomen pada burungnews.com.

Saat revans di murai leg akhir, AR 01 mendapat perlawanan sengit dari Putu Gede milik Dani dari Ojo Dumeh BC. Akhirnya dua gaco ini sama-sama mendapat 4 ajuan juri, dengan koncer A dan B yang jumlah poinnya sama pula. Jadi utuk menentukan pemenangnya harus tos, dan yang berutung pada sesi ini adalah Putu Gede.

 

MR. COKRO DAN MR. BYLOD (KANAN), KETUA PENYELENGGARA BLITAR THE LAND OF KINGS

 

Menurut Dani, Putu Gede sebelum ke Blitar The Land Of Kings ini ikut lomba di gantangan Bofago Arena, “Di Bofago juara 3, habis dari sana saya langsung ke sini dan mendapat juara satu,” yerangnya. “Putu gede sebenarnya belum pulih benar dari pasca mabungnya, badanya masih gemuk dan kurang jemuran,” pungkasnya.

Di Kelas cucak hijau, Durex milik Paidi dari Kuli Jagal masih betrahan di posisi puncak seperti Sabtu-Sabtu sebelumnya. Gaco yang mulai top perform pasca mabung ini menjadi bahan perbincangan para peserta, pasalnya penampilannya makin ciamik dan stabil.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

Tak kalah bagus dari Durex adalah cucak hijau Brondong milik Huda dari Kalimasada yang berhasil memuncaki cucak hijau B.

Anisser Blitar Raya juga ikut ambil bagian di laga rutin Sabtu ini. Anis merah Safitri milik Rohman atau yang akrab di sapa mbah Man berhasil meraih juara 1, disusul WPC Gold milik Mr. Andi dari AMB.

Mr. Bylod selaku ketua penyelenggara Blitar The Land Of Kings diakhir lomba mengucapkan banyak terimakasih atas dukungan kicau mania semua. “Terimaksih atas kehadiran rekan kicau mania semua, kita tetap mengutamakan baik dan terbuka. Gelaran ini ramai dan stabil. Kami tetap mohon kritik dan saran yang mebangun,” katanya. [Ferry]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

CUCAK HIJAU DUREX MILIK MR. PAIDI JUARA 1 SESI A

 

PARA JUARA ANIS MERAH

 

 

 

 

 

Galeri Foto Blitar The Land Of kings:

 

 

KATA KUNCI: blitar the land of kings mb king jagal

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp