ITOK SOLO & PUNGGAWA FC. BKS FT FC SRAGEN WARNA BARU KEMASAN LOMBA DI SRAGEN

BURSA KICAU SOLO RAYA FEAT FC SRAGEN

MB Captain Gerrad Kena Take Over TT Sragen, MB Garis Keras & CH Metalic Moncer

Gelaran Bursa Kicau Solo Raya feat FC Sragen pada Sabtu, 15 Juli 2023 di Gantangan Margo Asri Sragen berjalan lancar dan sukses. Beberapa transaksi yang deal terjadi dan dalam proses negoisasi turut mewarnai jalannya lomba.

Mengusung konsep bursa untuk kelas-kelas dengan tiket murah yang diinisiasi oleh Itok Solo dan Gemphil Glory menjadi daya tarik dan warna baru kemasan lomba di Sragen, terbukti walaupun berlangsung di hari Sabtu, lomba tetap ramai dan terjadi transaksi jual beli burung.

Adalah murai batu Captain Gerrard, burung muda milik Wika Sragen hasil ternak sendiri dari ring DWG ini langsung menarik minat Marwant TT Sragen untuk meminangnya. Turun di kelas Murai Batu Pastol VIP, Captain Gerrard tampil meyakinkan dengan gelontoran materi andalannya yang cukup komplit.

 

  MB CAPTAIN GERRAD TAKE OVER KE TT SRAGEN

 

Show yang ditampilkan Captain Gerrard juga ciamik dengan gaya ngecun sujud yang langsung mencuri perhatian juri dan penonton di pinggir lapangan. Performa Captain Gerrard yang sedang onfire ini langsung diganjar koncer A mutlak dari dewan juri yang bertugas setelah penjurian berakhir.

Marwant TT Sragen yang dari semula tertarik dan memantau langsung aksi Captain Gerrard di gantangan 28 langsung mendekati Wika dan mengajukan tawaran yang sulit untuk ditolak. Akhirnya setelah proses negoisasi singkat, Captain Gerrard resmi berpindah tangan ke markas TT Sragen.

“Alhamdulillah, pada beberapa pekan Captain Gerrard stabil di jalur prestasi juara dan langsung menarik minat Boss Marwant TT Sragen untuk meminangnya. Captain Gerrard adik dari Little Kewell hasil dari breeding sendiri. Beberapa trah ring DWG sudah tersebar di beberapa kota dan alhamdulillah berprestasi seperti Little Kewel yang lagi ngedan di Bandung,” ucap Wika yang ngefans berat The Tree Lions yang menamai semua hasil breeding murai batunya dengan nama bintang sepak bola dari timnas Inggris tempo dulu.

 

 WAHYU KUNCORO & PANDU. MB GARIS KERAS & KACER RIMBA SAKTI MONCER

 

Kelas Murai Batu VIP menjadi salah satu kelas yang menarik untuk disimak dengan turunnya gaco-gaco papan atas. Garis Keras besutan Anto Sul Oxibird yang dikawal oleh Wahyu Kuncoro tampil bagus dan mampu meladeni perlawanan Seruling milik MHB Team 76 SF. Pertarungan keduanyapun menjadi pusat perhatian dan tontonan. Tampil gahar dan terus menekan lawan dengan gaya ngecun sujud seperti ingin membuktikan siapa yang terbaik.

Setelah akhir penjurian, Garis Keras akhirnya didaulat menjadi pemenang setelah unggul dari Seruling yang harus puas berada di posisi runner up. Rasa bahagia pun semakin membuncah pada diri Wahyu Kuncoro setelah kacer Rimba Sakti, gaco lainnya yang dia bawa juga menjadi pemenang di kelas Kacer Vip 100 K.

“Pemanasan buat ke Bupati Cup Madiun tanggal 30 Juli 2023. Hari ini Garis Keras dan Rimba Sakti mau tampil maksimal walaupun lawan-lawannya burung-burung top, semoga makin stabil kedepannya,” ucap Wahyu Kuncoro kepada Burungnews.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Tampil perdana paska mabung, murai batu Jet Li milik Babahe Chiky Palur menjadi pesaing tangguh bagi burung-burung jawara yang turun di gantangan Margo Asri Sragen. Di kelas Murai Batu Margo Asri 220K, Jet Li bertarung sengit melawan Sambo milik Andri Bolang. Aksi jual beli tembakan panjang dari keduanya menjadi pusat perhatian juri dan penonton di luar gantangan.

Di akhir penjurian, Jet Li harus legowo berada di posisi runner up membayangi Sambo yang tampil lebih ngotot. “Penampilan perdana setelah mabung, ngetes di BKS feat FC Sragen lawannya tangguh-tangguh. Sudah lumayan tadi penampilan Jet Li, tidak grogi dan tidak lupa syair, tinggal tambah jam tayang lomba lagi biar makin stabil,” tutur Cokro percaya diri dengan penampilan Jet Li.

 

  BRIAN GIRIN. CH METALIC COMEBACK DI JALUR JUARA

 

Kelas cucak hijau menjadi ajang pembuktian kualitas burung-burung dari markas Mabes Kamulyan. Brian Girin bersama gaco lawas cucak hijau Metalic nyaris meraih kemenangan ganda. Di kelas Cucak Hijau VIP, Metalic unggul atas GM jawara cucak hijau dari Purwodadi.

Kesempatan Metalic untuk meraih juara ganda digagalkan oleh Kopi Susu milik Arky koleganya dari Mabes Kamulyan. Kedua burung ini bertarung sengit unjuk kebolehan di kelas Cucak Hijau Bintang, Kopi Susu terlihat lebih mapan waktu itu.

 

 

“Metalic lama vakum lomba, hari ini main di Margo Asri lawan tangguhnya punya teman sendiri. Jadi walaupun ndak jadi nyeri ya tidak apa-apa, memang Kopi Susu punya Arky tadi juga mau tampil bagus dan layak juara,” ucap Brian Girin yang mulai aktif kembali mengawal amunisinya turun ke gantangan.

Di akhir perlombaan, Itok Solo yang didampingi Gemphil Glory ke Sragen mengucapkan banyak terima kasih atas kehadian peserta di BKS feat FC Sragen dan meminta maaf apabila ada kekurangan selama berjalannya lomba.[Hery]

 

  PARA JUARA LAINNYA

 

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

 

KATA KUNCI: bursa kicau solo raya

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp