PUNGGAWA KKS GAIRAHKAN LOMBA KACER DI SRAGEN

ANNIVERSARY BnR SRAGEN KE-3, #2

Sajikan Lomba Non Teriak, Komunitas Kacer dan Kenari Penuhi Gantangan

Semarak dan suksesnya gelaran Anniversary BnR Sragen ke 3, Minggu (15/11) tidak lepas dari kompaknya komunitas perburungan Sragen untuk membanjiri gantangan Markas BnR Sragen. Peraturan non-teriak yang diberlakukan panitia juga turut mendukung ramainya even ini.

BnR Sragen pada beberapa tahun belakang memang konsisten menerapkan lomba tanpa teriak secara ketat.  Bila ada peserta yang kedapatan meneriak, panitia langsung memberikan peringatan. Bila teriak lagi, panitia langsung mengembalikan tiketnya. Tidak mengherankan setelah menempati gantangannya yang baru baru letberan di tempat ini makin diminati dan selalu ramai peserta.

 

 

PESERTA KELAS KACER KOMUNITAS FULL GANTANGAN

 

Hal ini juga bisa dilihat pada even Anniversary BnR Sragen, panitia memberlakukan aturan non teriak secara ketat. Peserta duduk santai disekitar gantangan memantau para jagoannya berlaga dengan suguhan cemilan dan kopi gratis dari panitia.

Dua komunitas besar yang tampak hadir di lapangan dan memenuhi gantangan adalah KKS (Komunitas Kacer Sragen) dan juga KCBS (Komunitas Canary Bumi Sukowati). Kehadiran dua komunitas besar semakin membuat semarak even yang sempat tertunda ini.

 

DWI JALU TEAM. MUTIARA LAUT JAWARA KACER KOMUNITAS

 

Kacer Mutiara Laut milik Dwi Jalu yang dikawal oleh Agus sukses menjadi yang terbaik di kelas Kacer Komunitas. Walaupun pada gelaran Anniversary BnR Sragen ini adalah penampilan perdana Mutiara Laut setelah memungkasi masa mabungnya bisa tampil memukau dengan kondisi bulu belum kering.

Podium tiga besar kelas Kacer Komunitas diisi oleh burung-burung jawara, persaingannya pun begitu sengit. Astral milik Dhimaz berada di posisi runner up membayangi Mutiara Laut, urutan ketiga bertengger RG Lawu milik Assoy yang sedang naik daun dan selalu stabil dijalur juara pada beberapa lawatan terakhirnya.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

“Mewakili Komunitas Kacer Sragen (KKS), saya mengucapkan banyak terima kasih atas terselenggaranya kelas Komunitas Kacer kepada BnR Sragen. Apabila ada salah ucap, atau kesalahan dalam penyajian saya pribadi dan anggota KKS mengucapkan permohonan maaf sebesar-besarnya, semoga kedepan pasukan hitam putih tetap kompak. Terima kasih atas partisipasinya kepada rekan-rekan semuanya, beginilah nikmatnya menikmati alunan lagu kacer sambil ngopi,” ucap Wahyu Kuncoro mewakili rekan-rekan Komunitas Kacer Sragen.

Komunitas Kenari tidak kalah ramai dan semarak, gantangan Markas BnR Sragen pun dipenuhi kenari-kenari mewah. Aura lomba kenari seperti pada masa-masa kejayaannya jauh beberapa tahun yang lalu. Peserta juga mampu tertib menikmati alunan lagu merdu kenari dipinggir gantangan.

 

KENARI MANIA KOMPAK PENUHI KELAS KOMUNITAS

 

Amunisi milik Nellan Bersama SF yaitu Experiment tampil menjadi juara di kelas Komunitas Kenari, burung yang memiliki stamina diatas rata-rata dan sudah terbiasa dimainkan secara spartan pada beberapa lawatan sebelumnya. Perform dengan gaya show nyosor dengan body bongkoknya membuatnya terlihat menawan dari awal, tengah sampai akhir penjurian.

Runner up kelas Kenari Komunitas diraih oleh Play Maker dari Team Tenang, burung yang dikawal oleh Mr Yocky dan Team Tenang KKP Purwodadi ini adalah amunisi baru yang pada lomba perdananya juga tampil menawan di gelaran Temu Kangen Dasawarsa Papburi Parikesit Klaten.

 

 

“Alhamdulillah, sukses dikasih kepercayaan untuk mengawal kelas Kenari Komunitas, 60 gantangan full peserta, terima kasih atas support sedulur kenarimania dan selamat kepada BnR Sragen yang kembali meningkatkan gengsi kelas kenari,” ucap Parmuji mewakili Komunitas kenari Sragen.

Secara keseluruhan lomba berjalan dengan aman dan kondusif, peserta mampu menerapkan protokol kesehatan dengan tertib. Tanpa adanya protes berlebihan dari para peserta menunjukkan kinerja juri BnR bisa bekerja dengan baik dan maksimal, tentunya semua juga hasil dari sajian lomba non teriak yang jadi ciri khas BnR Sragen.

“Terima kasih atas dukungan kicaumania dan sponsor yang hadir meramaikan gelaran Anniversary BnR Sragen yang ke 3,  maaf apabila masih ada kekurangan dalam penyajian dan penjurian, kami memang bukan yang terbaik, tapi kami akan selalu berusaha memberikan yang terbaik bagi kicaumania, jangan lupa tanggal 29 November 2020 kita bergeser ke Madiun, ada gelaran Martina Cup 2, jangan sampai terlewatkan,” ucap Donat selaku Ketua BnR Sragen menutup gelaran Anniversary BnR Sragen.[Hery]

 

NELLAN BERSAMA SF. KENARI EXPERIMENT JAWARA KELAS KOMUNITAS

 

SONY SUPORT KELAS KOMUNITAS KENARI

 

PAK GURU & MAS NANANG PEMBINA BnR SRAGEN COBA MEMBERI YANG TERBAIK BUAT KICAUMANIA

 

VitaMix Extra Care Bird Food, atau dikenal sebagai Singing Formula adalah cara baru untuk menggacorkan burung. Mudah didapat di kios-kios burung. Buktikan. Informasi produk Phoenix, hubungi (WA) Yovie di 0813-8378-3626.

 

CENDET KOMUNITAS MAKIN RAMAI

 

MR MIMPI KEBO HITAM SF PATI. BAZOOKA JAWARA CENDET KOMUNITAS DAN KELAS APOTIK PILANGSARI

 

MR NINGRAM KAWAL PENJURIAN

 

Hari gini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

RUDI TAN BERSAMA SRIKANDI GANTANGAN SIAP RAMAIKAN MARTINA CUP 2

 

MR DONAT (TENGAH) BnR SRAGEN MAKIN SOLID

 

 

AGUS MARTINA. SETELAH SRAGEN LANJUT KE MARTINA CUP 2 MADIUN

 

PESERTA DISEDIAKAN CEMILAN DAN MINUMAN DARI PANITIA

 

 

KATA KUNCI: anniversary bnr sragen

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp