MARSHA DOMINASI SESI LB DENGAN JUARA 1 SEBANYAK 6X.

ABANG ADEK CUP 1 BANGKALAN #2

Rahasia LB Marsha 6 Kali Juara 1, Siap Lanjut Piala Pakde Karwo

Love bird Marsha andalan H David dari Sumenep menggegerkan ngekek mania dengan meraih juara 1 sebanyak 6 kali pada gelaran Abang Adek Cup 1 hari Minggu 30 September 2018.

Banyaknya burung nasional yang turun menjadikan gelaran ini semakin menarik. Salah satunya yang ditunjukkan love bird Marsha andalan H David Kartini. Burung yang baru Minggu kemarin sukses nyeri di gelaran Piala Raja ini menunjukkan tajinya dengan meriah 6x juara 1 pada gelaran kali ini.

 

 

BAWA NAMA DT PAKDE KARWO CUP VIII H DAVID KARTINI DARI SUMENEP SUKSES DI ABANG ADEK CUP 1.

 

Performanya pun tak main-main, karakter konslet dengan jeda super rapat menjadi suguhan rutinnya setiap sesi yang di ikutinya. Selain jeda rapat, Marsha juga mempunyai durasi di atas rata-rata. Bahkan pada sesi G, burung asal kota Batu ini terpantau ngekek hingga sebutan super kembali super (nyaris 2 menit).

“Marsha sebenarnya cukup unik karena mempunyai 2 tipe ngekek. Saat konslet jedanya sangat rapat tapi durasi hanya sampai sebutan P1, P2 dan P3 tapi saat karakter fighternya muncul burung ini bisa mengeluarkan durasinya hingga tadi sebutan super 2x tapi jedanya tidak serapat saat konslet,” jelas Bandon salah satu peramu Marsha.

 

 

Penasaran dengan rawatan harian Marsha? Yuk intip hasil korekan tim burungnews.com dari Bandon. Menurut pria muda ini, Marsha tergolong burung yang mudah rawatannya. Proses embun mulai pukul 4 hingga 9 pagi merupakan ritual wajib bagi Marsha.

Selain itu, burung ini diberikan cepuk besar berisikan air untuk mandinya. Pasalnya, burung bernada minor ini tidak pernah mandi dengan disemprot. “Kalau mandi disemprot kadang anak ini malah tidak jalan saat digantang, makanya setiap embun saya berikan cepuk agar mandi sendiri,” ungkapnya.

 

Pastikan burung tampil maksimal dan berpeluang juara. Sediakan selalu MONCER1, asupan paten para juara, dari Super Kicau Grup yang terpercaya.

 

Meski saat digantang Marsha terlihat seperti burung single namun hariannya dirumah burung ini dijadikan 1 kandang dengan pasangannya. Tentunya hal ini dilakukan agar birahi burung yang membawa bendera Duta Pakde Karwo Cup VIII ini bisa terjaga stabil.

Untuk extra food, Marsha hanya mengandalkan 1 potong kecil jagung setiap harinya. “Cukup 1 potong jagung saja untuk harian maupun saat digantangan. Anehnya, walau hanya 1 potong jagung burung ini kalau semakin capek kinerjanya malah tambah edan,” terangnya.

 

BANDON (KIRI) DAN CEBOL SANG PARAMU LB MARSHA.

 

Setelah sukses mendominasi even Abang Adek kali ini, Marsha akan dipersiapkan untuk tampil di even kolosal Pakde Karwo Cup VIII. “Setelah ini mungkin Marsha akan istirahat hingga even Pakde Karwo Cup VIII tanggal 14 Oktober nanti,” tutup cebol sang perawat Marsha.

 

DATA JUARA ABANG ADEK CUP I BANGKALAN, KLIK DI SINI

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

 

KATA KUNCI: abang adek cup 1 bangkalan abang adek cup 1 abang adek sf abang adek sf bangkalan duta pakde karwo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp