ALIK SERAPAN SF DI PIALA RAJA 2023

23th PIALA RAJA, #15

Andalkan Kintamani, Mandalika, dan Argo Lawu, Alik Serapan SF Mampu Bersaing di Kelas Kenari

Andalkan amunisi-amunisi andalanya seperti Kintamani, Mandalika, dan Argo Lawu, Mr. Alik Serapan SF mampu bersaing di kelas kenari. Meski menggunakan sangkar seragam, kenari-kenari milik tim asal Pati ini masih dilirik oleh juri. Bagaimana hasilnya?

Penggunaan sangkar seragam untuk kelas kenari di Piala Raja 2023 rupanya mendapat sambutan positif dari kenarimania dari seluruh penjuru tanah air. Dengan penggunaan sangkar seragam, penentuan juara setidaknya ditentukan oleh kerja burung di lapangan.

 

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

Kondisi ini benar-benar dirasakan oleh Wawan Boyolali, perawat kenari-kenari milik Mr. Alik Serapan SF Pati. Wawan merasakan apabila pemenang di kelas kenari benar-benar didasarkan pada kerja burung di lapangan. “Menurutku yang menang memang benar-benar burung kerja. Apalagi di kelas kenari, burung le nyalahi mesti hilang,” ungkapnya.

Mengawal amunisi-amunisi milik Alik Serapan SF seperti Kintamani, Mandalika, dan Argo Lawu, Wawan harus kerja keras dalam mempersiapkan gaco, mengatur gaco di lapangan, dan memantau kerja burung di lapangan. Maklum, beberapa kelas kenari digelar berbarengan di lapangan yang berbeda seperti kelas Kenari Standar Allsize Prameswari B, Kenari Standar Kalitan Sekar Kedhaton A, dan Kenari Standar Allsize Sekar Kedhaton A di sesi ketiga.

 

WAWAN, ALIK, DAN KRU KENARI SERAPAN SF

 

Kintamani, amunisi yang minggu lalu memborong juara di Gebyar Kenari Nusantara berhasil menduduki podium ketiga di kelas Kenari Standar Allsize Pariwisata A setelah berikan perlawanan sengit pada Cinta Laura (Wawan Britama) dan Ra Mandeg (Chandra Kartasura).

Tampil konslet dengan membawakan materi lagu panjang dan jeda rapat, kenari warna kuning ini masih dilirik oleh juri dengan gaya ekor lentur dan mentul-mentul. Meski belum menjadi yang terbaik, Wawan mengaku hasil ini cukup memuaskan mengingat lawannya merupakan gaco-gaco hebat langganan juara di Piala Raja.

 

 

Turun di kelas Kenari Standar Allsize Prameswari B, Mandalika harus puas di peringkat keempat setelah tampil ngedur dengan durasi panjang dan gaya goyang, bongkok, sekaligus ngawet. Mandalika memang tidak berada dalam kondisi top formnya, sesekali masih terlihat jeda dan adaptasi dengan sangkar baru.

Pun dengan Argolawu yang harus puas di posisi keempat kelas Kenari Standar Kalitan Pariwisata. Kenari bon ini masih dilirik oleh juri setelah tampil ngedur dengan durasi kerja mumpuni. Meski belum menjadi yang terbaik, Argo Lawu sudah menunjukkan auranya sebagai bintang di masa depan.

 

Hati-hati, makin gencar beredar produk PALSU! Pastikan anda mendapatkan produk SUPER-N asli. Jangan ragu memastikan kepada kios/toko, minta ditunjukkan kardus yang ASLI adalah seperti di bawah ini. Perhatikan juga warna, bentuk, dan ciri BOTOL SUPER-N yang asli.

 

“Meski nggak juara satu, aku merasa bahagia karena masih dapat nomor di kelas reguler. Biarpun hanya juara 3, 4, dan 4, alhamdulillah masih bisa bersaing di piala dunianya kicaumania. Pokoknya sangat puas dapat nomor di kelas kenari reguler. Main di kelas reguler itu berat, hanya buat yang bernyali saja,” ujar Wawan.

Senada dengan Wawan, Alik Serapan SF pun mengaku puas dengan hasil yang didapatkan oleh timnya di Piala Raja tahun ini karena tahun lalu bisa dibilang gagal total. Dengan amunisi-amunisi baru yang secara kualitas sudah teruji, Alik mengaku lebih hemat untuk berlomba di Piala Raja tahun ini. Maju terus PBI, Salam Lestari. [asept]

 

DATA JUARA PIALA RAJA 2023, KLIK DI SINI

 

BROSUR SUARA AGUNG DI MASTERPIECE ARENA:

 

BROSUR VIKING GOES TO LAMPUNG:

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

 

 

KATA KUNCI: piala raja 2023 alik serapan sf wawan boyolali kintamani mandalika argo lawu

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp