WANI SF

WARNA WARNI SF SUKOHARJO

Peringati 1 Tahun Gantangan, Buka Kelas Murai Batu Bursa


Warna Warni SF Sukoharjo akan menggelar lomba burung berkicau dalam rangka peringatan satu tahun berdirinya gantangan besuk Minggu, 12 Maret 2017 mulai pukul 10:00 tepat di Sigran, Gatak, Sukoharjo. Panitia melakukan terobosan baru dengan membuka kelas Bursa Murai Batu.

Panitia mengungkapkan bahwa kehadiran bursa murai batu untuk pertama kalinya di Solo Raya dapat menjadi titik temu antara para penjual dan pembeli di lapangan. Pembeli dapat memantau langsung kinerja burung di lapangan sebelum melakukan penawaran.

Dengan harga tiket 10 ribu dan penawaran maksimal 10 juta, panitia optimis peserta akan tertarik untuk menurunkan materi-materi prospek maupun berburu amunisi baru di kelas Murai Batu Bursa PMBS.

Selain kelas Bursa, kelas utama Wani SF akan melombakan murai batu dan love bird. Dengan bandrol tiket 100 ribu, pemenang pertama akan mendapatkan hadiah tropi, piagam dan uang pembinaan 1 juta rupiah plus bonus 200 ribu rupiah.

Selain murai batu dan love bird, panitia juga akan melombakan burung cucak hijau, kacer, cendet, kenari dan murai batu borneo yang terbagi dalam lima kelas. Bagi anda yang belum memesan tiket, segera hubungi Mukhlis (085728822383) atau Slamet (087812522809).

 

 

BROSUR WARNA WARNI SF LIHAT DISINI

AGENDA DAN BROSUR LOMBA LIHAT DISINI

 

 

 

KATA KUNCI: wani sf warna warni sf sukoharjo

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp