TAUFIK ORIQ. TATAP KAPOLRES CUP MAGELANG

SPESIAL BOB ALASKA ORIQ JAYA SEMARANG

Tabah dan Ken Dedes Naik Podium, Oriq Jaya Siap Gelar Kapolres Magelang Kota Cup

Dilaksanakan dalam rangka persiapan menuju Kapolres Magelang Kota Cup, kontes spesial BOB Alaska Oriq Jaya Semarang berlangsung sukses. Murai batu Tabah, cucak hijau Tayo, dan love bird Ken Dedes keluar sebagai pemenang kelas utama.

Kontes spesial BOB Alaska Oriq Jaya Semarang yang digelar pada Sabtu, 20 Juli 2019 di Bedono berjalan tertib dan kondusif. Dihadiri oleh pemain-pemain dari Semarang, Temanggung, Magelang, Boyolali, dan Ambarawa, even kali ini menjadi ajang pemanasan menuju Kapolres Magelang Kota Cup.

 

 

DWI S. MB TABAH MENANGI KELAS UTAMA

 

Tabah, amunisi milik Dwi S keluar sebagai pemenang di sesi Murai Batu Alaska setelah tampil gemilang dengan aksi ngerol nembak sepanjang penilaian. Meski masih bahan dan tak diungggulkan sebelumnya, penampilan Tabah sukses mencuri perhatian juri dengan tonjolan-tonjolan materi yang dilesatkan.

Tayo (Legal SF) dan Untung (DNM SF) berbagi gelar juara di kelas cucak hijau setelah saling mengalahkan di kelas Alaska dan Oriq. Sama-sama bongkar materi sambil ngentrok jambul, keduanya memang terlihat paling menonjol dibandingkan gaco-gaco yang lain.

 

AHONG AMBARAWA. LB KEN DEDES TAMPIL OKE

 

Menurunkan love bird Ken Dedes, Ahong Ambarawa berhasil menduduki podium pertama di sesi Alaska setelah tampil apik dengan berulang kali meluncurkan kekekan panjang dengan jeda rapat. “Hari ini Ken Dedes mau kerja maksimal dan bisa bawa pulang piala. Moga-moga kedepan makin stabil dan konsisten kinerjanya,” terangnya. Dengan prestasi ini, Ahong mulai menatap Kapolres Magelang Kota Cup sebagai target selanjutnya.

Selain persiapan menuju Kapolres Magelang Kota Cup yang akan digelar Minggu, 28 Juli 2019, kontes ini juga menjadi upaya pembenahan dan evaluasi pengurus dan juri Oriq Jaya. “Minggu depan, kan kita ada even Kapolres Magelang Kota Cup, spesialan kali ini jadi bahan evaluasi kita agar kualitas penjurian lebih matang,” ujarnya.

 

PANITIA DAN JURI ORIQ JAYA. SIAP GELAR KAPOLRES MAGELANG KOTA CUP

 

Sebagai salah satu agenda Oriq Jaya di blok tengah, Taufik berharap Kapolres Magelang Kota Cup nanti diserbu oleh kicaumania dari berbagai kota. “Kita tunggu kedatangan kawan-kawan semua di kompleks RSJ Prof. Soerojo Magelang besok Minggu. Datang dan ramaikan lho ya!,” pintanya.

 

 

JUARA KELAS KENARI ORIQ JAYA

 

PEMBAGIAN DOORPRIZE

 

 

 

 

KATA KUNCI: alaska oriq jaya tabah ken dedes

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp