YANUAR-BOWO (KAOS PUTIH), CENTURY JUARA, DAPAT DOORPRISE LB

SPECIAL WBC WANADADI BANJARNEGARA

Non Teriak, Sudah Jadi Tradisi Di Sini

 

 

Sudah tidak jaman lagi lomba sambil teriak, seperti panggil-panggil juri, sebutin no gantangan, atau mengibas-ibaskan krodong dan model lainnya yang bisa mengganggu jalannya lomba. Kini kicaumania mulai meninggalkan budaya teriak, dan beralih ke non teriak yang ternyata lebih nyaman untuk dinikmati.

Budaya non teriak seperti diatas, sekarang sudah jadi tradisi di Banjarnegara seperti lomba di Bojongkoneng BC Purwonegoro tiap hari Rabu, even Blacan Cup, dan even WBC Wanadadi yang rutin tiap dua Minggu sekali. Lomba non teriak bisa tercapai, karena kerjasama antara panitia dan peserta yang terjalin apik.

 

JURI SPECIAL WBC, LOMNA NON TERIAK, KINERJA JURI LEBIH BAIK


Even Special WBC Wanadadi yang digelar Minggu 14 Agustus di halaman Padepokan Pencak Silat Putra Muhammadiyah Wanadadi, berjalan lancar tanpa teriak dan panitia sukses gaet peserta. Peserta duduk manis sambil memantau kinerja burung andalannya, team juri pun dengan teliti mampu menilai burung tanpa adanya complain dari peserta.

“Alhamdulillah lomba non teriak sudah jadi tradisi di WBC Wanadadi, suasana nyaman, tenang, dan aman bisa terlaksana sesuai apa yang kita harapkan. Suasana lomba seperti ini, diharapkan bisa terus dijaga agar lomba bisa kondusif. Memang kadang masih ada peserta yang berusaha untuk teriak, tapi panitia tegas dengan aturan non teriak,” tutur Dikka.

 

 

Faik Star BF dari Wonosobo yang menurunkan kacer Wani Piro, tampil dengan performa terbaiknya. Gaco yang pernah moncer di even Valentine Jogja dan sempat ditawar dengan harga fantastis ini, akhirnya borong juara dengan kemenangan nyeri. Selain moncer di kacer, Star Bf juga mendulang juara di kelas kenari bersama Maria Selena dengan raihan juara 1 dan 4.

Gaya tarung Wani Piro mewah, nagen, dengan rancak membawakan lagu yang bervariasi di akhiri tonjolan-tonjolan yang memekakan telinga, membuat Wani Piro tak tertandingi oleh lawan-lawannya. “Saya siapkan turun di Piala Raja Jogja, moga saja Wani Piro kembali top form seperti di WBC” ucap Faik.

 

FAIK STAR (BERTOPI), WANI PIRO NYERI


Satu-satunya burung yang menang hattrick atau juara 1 tiga kali yaitu Si bro, pleci milik Edi S dari Gombong yang dibesut Wewe Purbalingga. Si Bro yang merupakan pelapis dari Ranger yang memasuki masa rontok bulu, dapat tampil prima dan menjadi pelapis yang benar-benar bisa diandalkan.

Duta Blacan Cup yang hadir dengan menurunkan love bird Butterfly, Oplosan, dan Oli, sukses bertengger di peringkat atas. Butterfly & Oli, sekali raih juara satu. Sedangkan Oplosan, masuk peringkat tiga. “18 September, saya tunggu di Blacan Cup 2 yang digelar di Surya Yudha Park. Lokasi lomba nyaman, dan tentunya hadiah wah serta lomba non teriak,” undang Odam SOi.

 

WEWE(KIRI), PLECI SI BRO HATRIK


Hendra Kecil yang menurunkan sejumlah gaco andalannya seperti Meteor, Buldozer, dan Kolor Ijo, ketiganya mampu masuk papan atas. Meteor gaet juara dua, Buldozer bertengger di peringkat tiga, dan Kolor Ijo yang tampil kurang maksi masih masuk juara tujuh.

Di kelas cucak jenggot, pendatang baru yang bernama Jessica milik Nanang WBF yang mempunyai materi lagu ciamik dan volume tembus, unggul di kelas Padepokan. Nanang WBF yang sukses breeding love bird, mengaku gembira dengan raihan prestasi Jessica dan siap tampil kembali di even Launching Ronggolawe DPC Purbalingga (21/8) & Blacan Cup 2 Banjarnegara.

 

NANANG WBF (BERDIRI), JESSICA TERBAIK DI KELAS PADEPOKAN


Kelas Special WBC love bird yang menyediakan hadiah uang tunai 1 juta plus 1 juta, juaranya berhasil digondol Century milik Yanuar-Bowo Erduo SF. Sementara Ellen milik Mey Scooter X Pelus yang lagi naik daun, sukses raih juara 1 kelas Padepokan. Ellen hampir tiap lomba, selalu duduk manis di peringat atas.

“Terimakasih kepada kicaumania yang selalu setia dengan gelaran WBC, mohon maaf bila masih ada kekurangan selama jalannya lomba. Sampai jumpa di even selanjutnya,” imbuh Dikka selaku ketua WBC. Sebelum even Piala Raja Jogja (4/9), kicaumania disuguhi even 1st Anniversary KMK Kebumen (28/8) dengan tiket 70.Rb juara I diganjar uang tunai 1,5 juta.

 

JUARA SPECIAL WBC, KLIK DI SINI
AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

 

 DUTA SBC, PERFECTA NYARIS NYERI DI KELAS CIBLEK

 

HENDRA KECIL, METEOR, BOLDUSER, & KOLOR IJO MASUK PAPAN ATAS

 

 PANITIA WBC WANADADI

 

 SUASANA LOMBA, NYAMAN DAN TERTIB

 

 MY SCOOTER, JUARA 1 & 4 BERSAMA LB ELLEN

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: juara special wbc wanadadi banjarnegara 2016

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp