PIALA BUPATI BANYUMAS 2, #1

MB Neptunus Juara 3 Langsung di Take Over

Gelaran Piala Bupati Banyumas 2 pada hari Minggu (2/7) diwarnai bursa transfer murai batu Neptunus yang meraih juara ketiga kelas utama tiket 1 juta, Berapakah nilai transfer Neptunus dan siapakah pemilik barunya?

Sukses mengawal jalannya lomba yang berlokasi di halaman kantor Dinas Tenaga Kerja Koperasi & UKM Banyumas. Even yang dikemas dengan tiket utama 1 juta ini berhasil menyedot animo kicaumania dari berbagai daerah.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Kelas utama murai batu menjadi partai neraka. Selain pesertanya full 16 G dan bahkan beberapa pemain sampai tidak kebagian tiket, kelas ini juga dihadiri beberapa burung langganan juara. Salah satunya adalah hadirnya Neptunus Keyer BF Purwokerto.

Kendati nama Neptunus belum begitu familiar dan masih berumur jagung, namun deretan prestasi Neptunus patut diacungi jempol. Diusianya yang kurang lebih baru 3 mabungan, Neptunus pernah mencatat prestasi juara Satria Ngapak juara 1, New SMN Cilacap juara 3, Murai Batu Champion juara 1 yang terbaru juara 3 Piala Bupati Banyumas.

 

 

Pada even kali ini, Neptunus langsung tancap gas mengumbar kualitasnya. Kerap tampil enerjik, menekan lawan-lawannya dengan tembakan lagu bervariatif ditunjang kerja awal akhir Neptunus sukses meraih juara ketiga pada kelas utama.

Mr. Reza yang memantau dari youtube melihat aksinya, langsung yakin akan kualitas yang dimiliki Neptunus. Tak butuh waktu lama, kata sepakat deal pun terjadi.

 

MR. REZA TAKE OVER MB NEPTUNUS

 

“Senang rasanya bisa memboyong Neptunus ke markas kami. Awalnya memang agak alot, namun karena komunikasi yang baik dan modal percaya akhirnya beliau pun rela melepasnya untuk kami,” terang Mr. Reza melalui pesan singkat

Serah terima antara keduanya, menemui titik kesepakatan dengan nominal sebesar 80 Juta untuk murai batu Neptunus.

“Sebenarnya masih sayang, namun kedekatan dan kesungguhan dari Om Reza akhirnya luluh juga. Semoga Neptunus semakin berkibar di Kota Medan,” ungkap Om Arif Santoso Owner Keyer BF

 

 

Neptunus merupakan hasil breeding sendiri Keyer BF. Di kandang Keyer BF total ada 15 pasang indukan, harga trotolan tergantung indukan mulai dari 2,5 juta. “Total indukan di kandang kami ada 15 pasang, produk semua, Alhamdulilah sudah banyak yang prestasi, untuk harga mulai dari 2,5 juta tergantung indukan,” Pungkas Arif

Bagi anda yang ingin mendapat trotol ring Keyer BF bisa langsung ke alamat JL. Yos Sudarso No. 08, Desa Pasir kidul grumbul kebanaran rt 2 rw 1 Purwokerto Barat, Banyumas atau di nomor WA 0813 2743 8466 (maman)

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

DATA JUARA PIALA BUPATI BANYUMAS 2, KLIK DI SINI

 

KATA KUNCI: piala bupati banyumas 2 mb neptunus

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp