NGAPAK TEAM BANDUNG, DOMINASI GELAR JUARA

ORIQ JAYA HARMONY BANDUNG

Ngapak Team Borong Juara, LB Grandong dan Vegasus Team Makin Eksis

Kicaumania Bandung Timur dan sekitarnya bentrok di gantangan Oriq Jaya Harmony Bandung, Rabu 16 Mei 2018. Mereka datang membawa para jagoannya dan kemudian beradu kualitas untuk menjadi yang terbaik di hadapan para juri.

Ngapak Team yang sebelumnya meraih juara umum di even Perhutani Cup Bandung (13/5) akhirnya mendominasi gelar juara. Sejumlah gacoan handal memang sengaja diturunkan untuk meraih podium utama.

 

 

 

Di kelas murai batu, Fortuna milik H. Bandi dan Kalahari milik Joni GRMD menjadi andalan Ngapak Team dalam meraih poin. Terbukti, gelar juara 1 diraih Fortuna di kelas Murai Batu The Rock dan Kalahari di kelas Murai Batu Yellow.

Tidak hanya mendominasi kelas murai batu, Ngapak Team juga sukses meraih podium di kelas cendet lewat aksi Boga Lakon milik Dani.  “Alhamdulillah Boga Lakon masih bagus performanya pasca menang di Perhutani dan masih dalam kondisi prima, semoga tetap bisa stabil, ” ungkap Dani.

 

VEGASUS TEAM MAKIN EKSIS

 

Prestasi lainnya diraih Vegasus Team yang menurunkan Naga Geni di kelas love bird. Gaco besutan Lukman masih bisa membawa pulang tropi dengan raihan runner up kelas Yellow B. Dilanjut dengan aksi Kala Hitam di sesi Murai Batu dan Neng Ajeung andalannya di kelas Paud.

Di kelas Love Bird dewasa Grandong milik Momon Paskid Uber nyaris Nyeri. Dengan durasi ngekek panjang Grandong tampil ngedur sehingga berhasil mencuri satu kali kemenangan di kelas The Rock dan sekali runner up di kelas Yellow A. Dengan hasil kemenangannya ini Grandong merupakan salah satu love bird dewasa yang layak diperhitungkan.

 

LB GRANDONG MILIK MOMON PASKID UBER NYARIS NYERI

 

SUDAH SAATNYA JAGOAN MAU TAMPIL MAKSI. Gunakan Moncer1 dari Super Kicau, asupan paten para juara. Bisa diberikan dengan beragam cara, bisa teteskan langsung pada paruh (bila burung terbiasa dipegang tangan), teteskan pada minuman, oles dan campur dengan makanan atau EF, atau suntikkan pada EF seperti jangkrik.

Untuk tahap awal, berikan setiap hari selama sepekan. Lihat dan perhatikan perubahan yang terjadi. Selanjutnya bisa diberikan mulai H-2 atau sesuai kebutuhan. HATI-HATI BARANG TIRUAN.

 

KATA KUNCI: oriq jaya harmony bandung ngapak team vegasus team bandung timur

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp