METAMOR SQUAD TEGAL. BR BAZOOKA MONCER

NANJUNG 105 OPEN TEGAL, #1

Branjangan Bazooka Moncer, Langsung Sold Out 40 Juta!!!

Setelah tampil impresif, branjangan Bazooka langsung sold out dengan mahar 40 Juta pada event Nanjung 105 Open Tegal, Minggu (13/2). Siapakah pemilik dan pembelinya? Simak ulasan di bawah ini.

Event yang diusung rekan-rekan Ronggolawe DPC Tegal  bertempat di Lapangan Ekoproyo Talang, Tegal ini berhasil menyedot animo kicaumania dari berbagai wilayah. Ada yang dari Cirebon, Purwokerto, Brebes, Pekalongan, Pemalang dan lain-lainnya. Prokes pun ketat diberlakukan.

Hadirnya jago-jago papan atas dan punya nama beken, menjadikan persaingan berlangsung seru dan ketat. Total ada 27 kelas dengan kelas utama dibandrol 1,5 Juta (48G) menjadi daya tarik tersendiri.

 

 

UTON SAKA KETUA RONGGOLAWE DPW JATENG 5. KAWAL LANGSUNG JALANNYA LOMBA

 

Gelaran yang dikawal langsung Om Uton Saka selaku ketua Ronggolawe DPW Jateng 5 ini juga berlangsung kondusif dari awal hingga akhir. Banjir pujian dari kicaumania pun membanjiri event tersebut.

“Luar biasa lombanya, kondusif dan minim teriak. Panitianya patut diacungi jempol, tegas dan fairplay. Kendati burung saya kalah, namun tetap bangga Mas. Mudah-mudahan lomba semacam ini bisa menjadi contoh buat yang lainnya,” celetuk salah satu kicaumania yang hadir.

Hadirnya komunitas Branjangan dari berbagai wilayah juga semakin menambah kemeriahan gelaran. Tak mau ketinggalan momen, Dhalipan dari Metamor Tegal menurunkan salah satu jagoannya yang bernama Bazooka.

 

TWISTER BUBUR, cocok untuk meloloh piyik/baby burung pemakan bijian termasuk branjangan. Para breeder burung ocehan juga banyak yang cocok menggunakan TWISTER TROTOLAN. Selepas masa loloh/trotol, banyak yang mengaku cocok menggunakan Twister GoldSeaweed, atau Anti Stress.

INGAT! Sekarang sudah tersedia kupon/voucher hadiah langsung tanpa diundi dalam kemasan semua varian TWISTER (burung berkicau, lovebird, perkutut, merpati) dan/atau NICE (anjing, kucing). Dapatkan ratusan hadiah menarik seperti kompor gas, kulkas, TV LCD, sepeda MOTOR, hingga MOBIL baru. Berlaku sampai 31 Desember 2021. (Kupon yang baru diterima setelah 31 Desember, tetap berlaku, hadiah bisa diurus lewat kios/agen tempat membeli pakan tersebut)

 

Diturunkan pada kelas Campuran A Ebod Joss, Bazooka tampil menghentak. Gaya keper, materi lagu komplit ditunjang volume tembus berhasil ditujukan Bazooka awal akhir. Banding-banding juri, nomor gantangan Bazooka pun dihujani bendera koncer A.

Yel-yel kemenangan pun sontak terdengar dari kubu Metamor Tegal. Keberhasilan Bazooka pun lantas mencuri perhatian Om Suheryanto Brenjes mania dari Cirebon yang melihat langsung aksinya.

Bulan lalu nama Suheryanto owner SY BBF Cirebon pun viral seusai memboyong Branjangan Dinamit milik H Ahmad Metamor Tegal dengan mahar 150 Juta. Take Over Dinamit 150 Juta, cek beritanya di LINK INI.

 

DHALIPAN METAMOR TEGAL & SUHERYANTO SY BBF CIREBON (KACAMATA). SERAH TERIMA BR BAZOOKA

 

Seakan tak berhenti, Om Suheryanto pun lantas memburu kembali burung-burung Branjangan berkualitas lainnya. Tak butuh waktu lama, Bazooka burung Branjangan Java milik Dhalipan berhasil diboyongnya dengan mahar fantastis.

Burungnews yang diberi kepercayaan dan kesempatan menjadi “saksi” dan mengabadikan proses serah terima ini, sempat mengajak ngobrol om Suheryanto. “Tadi lihat langsung kerjanya Bazooka dan langsung jatuh hati pokoknya. Ya sebelumnya terus terang cuma lihat video Bazooka yang dikirim Om Dhalipan. Kinerja Bazooka juga menyakinkan tadi dan Alhamdulillah transaksi juga berjalan cepat dan deal kata sepakat dengan harga 40 Juta. Boleh dibilang ini transaksi kedua kali dari team Metamor Tegal.” ucapnya.

 

MAXIMUM SEEDS, TERBUKTI COCOK UNTUK ASUPAN HARIAN BRANJANGAN

 

Berlabuhnya Bazooka dan Dinamit juga semakin menambah gacoan berkualitas bagi SY BBF Cirebon yang memiliki kandang breeding Branjangan berjenis Java. Ke depan, Bazooka dan Dinamit akan menjadi gaco andalan di team SY BBF Cirebon.

Selain untuk gaco, Bazooka dan Dinamit juga dipersiapkan menjadi pejantan tangguh alias masuk ke kandang breeding. “Ya tidak menutup kemungkinan, selain jadi gaco digantangan juga kedepan kami persiapkan untuk kami tangkarkan. Minta do’anya rekan-rekan semoga SY BBF bisa menghasilkan trah burung-burung berkualitas,” imbuhnya. Tentang SY BBF Cirebon, KLIK DI SINI.

Dinamit yang memasuki masa mabung, diturunkan pada kelas Campuran A Ebod Joss dan sukses menempati podium ketiga. “Ya tadi menurunkan Dinamit bersanding dengan Bazooka. Karena kondisi bulu Dinamit mau mabung sedikit berkurang performanya, tapi bersyukur masih kebagian nomor kecil,” ucap Suheryanto dengan nada santai.

 

H AHMAD METAMOR TEGAL & REYNATA (KANAN). KONSISTEN MEMAJUKAN KELAS BRANJANGAN

 

Akhir-akhir ini bursa transfer dengan harga fantastis burung Branjangan pun lantas mendogkrak kelas Branjangan. Harus diakui dulu kelas Branjangan kurang peminatnya. Setelah banyaknya lomba branjangan, dan aktifnya media online ataupun youtube mempublish tentang branjangan, sekarang peminat branjangan semakin banyak.

“Namanya rezeki memang datang tak terduga-duga, awalnya sempat khawatir terlebih Bazooka baru diturunkan digantangan. Bersyukur kinerja Bazooka sangat memuaskan. Mudah-mudahan Bazooka ditangan Om Suheryanto terus meraih prestasi dan stabil maennya. Buat Brenjes Nusantara tetap semangat pokoknya merawat burungnya,” ungkap Dhalipan dengan wajah sumringah.

 

 

Jangan lupa para kicaumania, beli terus TWISTER (untuk burung berkicau, lovebird, perkutut/anggungan lainnya, merpati) dan/atau NICE (kucing, anjing). Dapatkan kupon hadiah langsung tanpa diundi.

Masih tersedia hadiah utama MOBIL, MOTOR, dan puluhan hadiah super menarik lainnya. Kupon yang didapatkan setelah 31 Desember 2021 masih tetap berlaku. Hadiah bisa diurus melalui Kios/Toko/Agen tempat membeli pakan tersebut. Jangan menghubungi nomor tertentu yang mengklaim bisa membantu mengurus hadiah (kupon yang asli tidak disertai nomor telepon). [Anton Kendor]

 

BROSUR DAN AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

KATA KUNCI: nanjung 105 open tegal

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp