BASUKI DSF (KANAN) TERIMA DEAL MAHAR 150 JUTA

MB BEDJO TEILLO DIMAHAR 150 JUTA

Harumkan Nama DSF di Kancah Nasional

Murai Batu Bedjo Teillo lagi jadi buah bibir di Bekasi dan sekitarnya. Usai tampil memukau di Bekasi Bangkit II (23/8), langsung pindah ke Pemalang dengan mahar 150 juta rupiah!

Penampilan Bedjo Teillo di lapang New BnR Prasetya Pondok Gede, Bekasi ini memang mengundang decak kagum. Di antara lawan yang memenuhi gantangan, Bedjo Teillo tampak paling menonjol.

Bila merunut ke belakang, tampilnya Bedjo Teillo yang luar biasa ini memang bisa disebut sebagai sebuah kejutan. Maklum, awalnya memang dikenal sebagai burung biasa.

 

 

DUREN SAWIT FIGHTER GUDANGNYA BURUNG JAWARA

 

Kepiawaian Basuki DSF, yang mampu mengubahnya menjadi burung luar biasa. Yang cukup paham perjalanan Bedjo pun bisa maklum kenapa mau tampil ciamik di lomba garapan Pondok Bambu Enterprise.

Kepada burungnews.com, Basuki pun membuka semuanya. Ia mengakui, Bedjo Teillo memang burung biasa, namun punya potensi luar biasa.

“Dulu burung tersebut memang dianggap sebelah mata dan tidak diperhitungkan. Tidak ada yang melirik, ibarat dikasihkan gratis saja tidak ada yang mau, apalagi meminangnya,” kenang Basuki yang dikenal pemoles murai batu jawara.

 

Yang di desa, di kota. Yang ikut lomba atau sekadar didengar suaranya di rumah. Dari generasi ke generasi sudah memakai TOPSONG.

 

Karena terkesan “diremehkan”, justru menjadikan motivasi tersendiri bagi Basuki untuk mengubahnya menjadi bintang lapangan. “Alhamdulillah, saat diturunkan di sesi pertama kelas Ring BnR Indonesia, Bedjo Teillo mampu menunjukkan kualitas dan kelasnya, dengan tonjolan variasi lagu dan performa cukup stabil, hingga juara pertama, ” jelas Basuki tanpa bisa menyembunyikan raut bahagia.

Begitu turun gantang, Bedjo Teillo langsung jadi buah bibir peserta, bahkan beberapa di antaranya langsung menyodorkan tawaran mengejutkan. Rezeki memang sedang berada di tangan Mr. Aji KHI yang datang jauh dari Pemalang, hingga akhirnya deal di angka 150 juta rupiah.

 

TROPI DAN PIAGAM BEKASI BANGKIT II

 

Mr. Aji KHI sangat puas melihat kinerja dan mainnya Bedjo Teillo. Ia mengaku cukup beruntung bisa mendapatkannya, karena burung incarannya tersebut memang sedang jadi rebutan. Apalagi ketika turun di Bekasi Bangkit II garapan Pondok Bambu Enterprise bersama BnR Indonesia itu, tampil sangat apik.

“Sebenarnya Bedjo Teillo sudah banyak yang mantau dan mendapat nilai plus. Ketika kembali memperlihatkan kualitasnya di lomba Bekasi Bangkit II, semakin membuat kami mantap dan tanpa ragu membawanya pulang ke Pemalang,” imbuhnya.

Mr. Aji KHI Pemalang yang berencana disiapkan ke event prestisius Presiden Cup VI. [IFR, maltimbus]

 

 

Hari ini belum pakai TWISTER? Segera merapat di kios-kios / agen terdekat, bila belum ada mintalah untuk menyediakan, biar Anda dan para kicau mania lainnya lebih mudah mendapatkannya. Coba dan buktikan kualitasnya, dan berikan respon melalui hotline 08112663908.

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: murai batu bedjo teillo basuki dsf mr aji khi

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp