PENYERAHAN JUARA UMUM SF DAN BC

LAUNCHING NEW PSBB BEJI KLATEN

Fortuner Menangi Kelas Utama, Casper Makin Stabil, Duta Piala Candi Prambanan dan Wisnu Yudho RJT SF Raih Juara Umum

Penampilan gemilang yang ditunjukkan oleh murai batu Fortuner berhasil mengantarkan amunisi milik Basori ini keluar sebagai pemenang kelas utama Launching New PSBB. Di akhir gelaran, Duta Piala Candi Prambanan dan Wisnu Yudho RJT SF keluar sebagai juara umum.

Launching New PSBB yang digelar pada Minggu, 4 September 2022 di Beji, Pedan, Klaten berlangsung sukses. Selain didominasi oleh pemain-pemain lokal, lomba kali ini juga diikuti oleh pemain luar kota seperti Boyolali, Sukoharjo, Solo, dan Gunung Kidul.

 

 

IWAN. SUKSES KAWAL FORTUNER

 

Salah satu laga yang menarik perhatian di event kali ini adalah kelas utama Murai Batu Tantangan 25-G yang akhirnya dimenangkan oleh Fortuner, amunisi milik Basori yang dikawal oleh Iwan. Tampil menonjol dengan membawakan materi lagu beragam, murai batu yang baru selesai mabung ini mampu mencuri perhatian juri maupun peserta. Bendera koncer A mutlak pun diraih Fortuner di kelas ini.

Di sesi Murai Batu B, Fortuner kembali melancarkan aksi terbaiknya dengan membombardir lawan-lawannya dengan tonjolan lagu prenjak betina dan love bird panjang dan tembus sehingga perhatian juri dan penonton pun tertuju padanya. Di sesi ini, Fortuner kembali meraih kemenangan dan mencetak double winner.

 

 

“Fortuner baru kelar mabung, baru digantang tiga kali ini. Alhamdulillah, penampilannya sudah mulai mapan. Masuk juara satu dua kali tadi, nyeri,” ungkap Iwan. Salah satu kunci makin mapannya murai batu ekor putih ini adalah Fortuner sudah mulai main umbaran sehingga tenaganya mulai pulih.

 

KRESNO PUTRO SF. MB SAMUDONO RUNNER UP KELAS UTAMA

 

Penampilan tak kalah apik ditunjukkan oleh murai batu Samudono milik Pak Irul Kresno Putro di kelas Murai Batu 25-G. Bongkar materi andalannya sejak awal gantang hingga akhir penilaian, murai ekor putih ini harus puas di posisi kedua. Hasil ini sempat membuat Ardian yang mengawal Samudono sempat emosi dan sedikit kecewa. Namun, Ia menyadari kalau dirinya sempat diperingatkan karena teriak berlebihan karena euphoria melihat Samudono kerja maksimal.

Menurunkan anis merah Casper, Subur Puspa akhirnya bisa tersenyum puas setelah amunisi miliknya meraih podium pertama di kelas Anis Merah Komunitas dan Anis Merah A. Kemenangan ini melanjutkan tren positif yang diraih oleh gaco yang baru beberapa minggu lalu selesai mabung ini. Minggu lalu, Casper juga mendapat hasil positif ketika turun di Semilir Cup Salatiga dan Piala Walikota Jogja.

 

SUBUR PUSPA. KELAR MABUNG, AM CASPER MULAI STABIL

 

“Casper ini baru sebulan ini selesai mabung, masih bulu baru. Alhamdulillah nggak rewel dan langsung nampil, pas main di Semilir Cup Salatiga dan Piala Walikota Jogja juga dapat juara. Yang masih jadi PR sekarang adalah mengembalikan powernya biar lebih maksimal lagi,” ungkapnya.

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

DUTA KOPDAR CENDET JATENG DIY. SOSIALISAI DAN GALANG DUKUNGAN

 

Tjejep beserta Duta Kopdar Cendet Jateng DIY hadir dalam gelaran kali ini untuk meramaikan kelas cendet sekaligus menjalankan misi untuk menggalang massa buat even yang akan diadakan di gantangan Akaratu akhir bulan nanti.

“Kita bawa beberapa burung ke sini, sosialisasi sekalian galang dukungan untuk event Kopdar Cendet Jateng DIY yang akan digelar akhir bulan nanti. Ini tadi yang masuk hanya Bima, nggak pa pa lah. Yang penting tetap silaturahmi ke teman-teman semua. Rencananya besok Kamis, kita gelar Road To Kopdar Cendet Jateng - DIY untuk persiapan dan pemantapan event puncak nanti,” ungkapnya.

 

SOS KLATEN. BORONG JUARA BERSAMA SLAVE DAN WARAS

 

Opank tersenyum lebar setelah sesi kacer A berakhir karena Slave, gaco barunya diganjar juri bendera koncer A. “Akhirnya pecah telur juga kacernya,” ungkap Opank beserta rombongan SOS Klaten. Tak hanya moncer di kelas kacer, sejumlah gacoannya juga moncer di event kali ini seperti pastol Waras yang berhasil sumbangkan poin untuk Duta Piala Candi Prambanan.

Mendulang poin terbanyak di akhir gelaran, Duta Piala Candi Prambanan dan Wisnu Yudho RJT Putra Group SF dinobatkan sebagai juara umum. Munculnya nama Wisnu Yudho RJT Putra Group SF dengan sejumlah amunisi andalannya dan akhirnya keluar sebagai juara umum SF ini tentu menjadi ancaman tersendiri bagi tim-tim lain di Klaten dan sekitarnya.

 

WISNU YUDHO RJT SF. JUARA UMUM SF

 

Fitroh mengucapkan terima kasih kepada para kicaumania yang hadir dalam Launching New PSBB Beji hari ini dan tak lupa juga buat para sponsor yang turut mendukung berjalannya gelaran hari ini. Kedepan latihan rutin New PSBB Beji akan di agendakan rutin setiap hari Minggu. [julus]

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

MC WAHYUDI. KAWAL JALANNYA LOMBA

 

PANITIA LAUNCHING NEW PSBB

 

JURI LAUNCHING NEW PSBB BEJI

 

DUTA PIALA PRAMBANAN RAIH JUARA UMUM

 

PERWIRA MUDA. MB LEONIS JUARA 1 DAN 2

 

TOPX JUWIRING. CH MESIN TEMPUR JUARA CUCAK HIJAU A

 

THOMAS. CH PENTOL JUARA KELAS CUCAK HIJAU B

 

NAUTICA SF. MONCER DI KELAS PASTOL

 

KASOLTAN. RAMAIKAN KELAS KACER

 

LUTFI. SOGON ANAK LANANG JUARA 1, 3, 3

 

CHANDRA. SOGON NAURA MENANG NYERI

 

Burung yang sebelumnya bunyi tiba-tiba MACET dan memBISU? Berikan MONCER-1 selama beberapa hari, lihat perbedaannya dalam 5-7 hari, dijamin langsung JOSS kembali.

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: launching new psbb

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp