H. DIDIK (KANAN) BERHAISIL ANTARKAN CUCAK HIJAU SELAT BALI DOUBLE WINNER

LATPRES NETTRAL FAMILY GRESIK

CH Selat Bali Double Winner, Cendet Ababil Tampil Menawan

Cucak hijau Selat Bali milik H. Didik dari Ngopi Nekat berhasil Double winner di gelaran Latpres Netral Family Kamis, 17 November 2022. Sedangkan cendet Ababil berhasil tampil menawan.

Cucak hijau Selat Bali gaco lawas milik H. Didik dari Ngopi Nekad berhasil Daoubel winner. Burung yang sudah 5 tahun lebih ikut H. Didik berhasil tampil trengginas dan mampu tampil stabil disetiap kelas yang diikutinya.

 

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

“Selat Bali ini burung yang sudah lama sekali ikut saya, setiap saya lombakan Selat Bali selalu membuat saya tersenyum lebar. Jarang sekali dia rewel, kalau pun rewel hanya sebentar lalu tampil kembali,” ujar H. Didik.

Kemenangan pertama Selat Bali diraih di kelas cucak hijau G 16. Volume yang tembus disertai tembakan srindit dan greja tarung yang dibawakan dengan panjang dan jeda yang rapat, ditambah dengan durasi kerja yang bagus membuat dewan juri gampang meliriknya, Selat Bali pun sukses duduk di puncak klasemen.

 

CUCAK HIJAU SELAT BALI SAAT MENJADI JUARA DI SESI G 16

 

Turun lagi di sesi cucak hijau B, Selat Bali masih menunjukkan performa apiknya. Lagi-lagi Selat Bali sukses duduk di puncak podium untuk yang ke dua kalinya, diikuti Rocked RI milik Abah Usman dari Rudal SF di peringkat pertama dan J-lo H. Toha dari War SF di peringkat ke tiga.

Sayang di kelas penutup cucak hijau B, penampilan Selat Bali kurang begitu maksimal. Meskipun kurang maksimal Selat Bali masih berhasil duduk di peringkat ke 3.”Penampilan Selat Bali kali ini lagi bagus, kalau membawa tembakan pasti tuntas, cukup puas dengan kinerja selat bali kali ini,” bilang H. Didik.

 

CUCAK HIJAU ROCKED (PALING KANAN) SAAT MENJADI JUARA DI SESI G 24 A

 

Tak kalah istimewah, cucak hijau Rocked RI milik Abah Usman dari Rudal SF juga tampil ciamik. Burung yang sudah malang melintang ini berhasil menunjukkan tajinya. Mempunyai volume yang tembus serta segudang materi seperti kapas tembak, tengkek buto dan besetan burung-burung kecil.

Apalagi ditunjang durasi kerja yang bagus, membuat penampilan Rocked RI terlihat sangat mencolok. Berkat kerja yang bagus, Rocked RI berhasil memborong juara 1, 2 dan 4.”Keistimewaan dari Rocked RI ini jedanya yang rapat saat nembak, plus gaya jamtrok satu titik,” ujar Abah Usman.

 

 

Beralih pada sesi cendet, Ababil milik H. Novi dari Walet SF sukses mendominasi dari tiga kelas yang diikutinya Ababil berhasil menyabet juara 1, 1 dan 4. Tampil perdana di kelas cendet G 16 penampilan Ababil kurang begitu bagus, Ababil pun harus puas duduk di peringkat ke 4.

Kurang puas hanya berada di peringkat ke 4, sang mekanik Rama mencoba merubah settingannya dan menurunkannya Kembali di sesi cendet A. Benar saja, penampilan Ababil berubah drastis, muntahan lagu seperti greja tarung, kenari serta tengkek buto yang di bawakan dengan power full.

 

CENDET ABABIL (KIRI) NYARIS SAPU BERSIH SEMUA KELAS

 

Ditambah dengan volume yang keras, membuat hati dewan juri Netral Family terpanah. Berkat penampilannya yang bagus Ababil pun sukses mendapatkan bendera koncer A mutlak. Kemenangan Ababil di tutup dengan manis setelah berhasil menjadi juara di kelas penutup cendet B. [nizar]

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

PARA JUARA DI KELAS MURAI BATU G 16

 

TWISTER GOLD, salah satu pakan burung yang disebut paling cocok untuk murai batu, hwamey, anis merah, kacer oleh para kicaumania yang sudah mencoba dan kemudian terus memakainya, termasuk untuk jenis burung pemakan serangga lainnya. Tersedia juga TWISTER SEAWEED, ANTI STRES, MASTER, serta TWISTER TROTOLAN untuk meloloh pemakan serangga dan TWISTER BUBUR untuk meloloh pemakan bijian.

 

PEMENANG DI KELAS KACER A

 

JUARA DI SESI LOVE BIRD A

 

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: nettral family gresik ch selat bali cendet ababil

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp