KUSUMO. BERSAMA PASANGANNYA

KUSUMO CUP #2

Dipajang Dengan Pasangan, Kusumo Jadi Pusat Perhatian

Kehadiran love bird Kusumo di Taman Balekambang menjadi pusat perhatian kicaumania yang hadir di Kusumo Cup pada Minggu, 5 November 2017. Kalau di lomba sebelumnya jadi peserta, di gelaran kali ini salah satu legenda love bird tanah air ini dipajang bersama pasangannya.

Dikenal sebagai love bird yang paling stabil meraih prestasi, Kusumo memiliki basis penggemar yang jumlahnya tak terhitung. Setelah masuk kandang breeding beberapa bulan lalu, love bird palamas ini kembali menyapa penggemarnya di Taman Balekambang Solo.

 

 

H. SIGIT WMP. BERSAMA WARJO DAN ITOK SOLO

 

Selain Kusumo, para penggemar juga dibuat penasaran dengan pasangan terbarunya yang menurut informasi berasal dari Mas Narno, kakak H. Sigit WMP. “Itu jodohnya Kusumo dikasih langsung sama Mas Narno. Kebetulan beliau kan juga suka dengan burung,” jelasnya.

Sempat turun di dunia kicauan sebelum menjadi Bupati, Mas Narno memang dikenal sebagai sosok yang dekat dengan kicaumania. Memiliki puluhan bahkan ratusan koleksi love bird, Calon Gubernur Jateng ini menjadikan burung sebagai hiburan sekaligus klangenan.

 

 

Burung-burung yang sebelumnya ia koleksi antara lain murai batu dan anis merah. Karena kesibukannya menjadi bupati, hobi kemudian diteruskan oleh adiknya, yang sekarang kita kenal sebagai H. Sigit WMP, hingga kemudian memunculkan sang fenomenal love bird Kusumo pada 2014 yang lalu.

Selama masa kejayaan Kusumo hingga sekarang masuk kandang breeding, H. Sigit tidak pernah pelit membagikan pengalaman bagaimana ia merawat dan menyetel love bird. Banyak hal yang ia lakukan, kemudian jadi inspirasi dan trend dalam merawat love bird.

 

MASIH ADA KESEMPATAN, SEGERA PESAN KE 0852.5863.4229

 

Misalnya kebiasaan H. Sigit membiarkan Kusumo hujan-hujanan, membiarkan tergantung tanpa kerodong di rumah dari pagi sampai malam, juga pembeian asupan Moncer1 yang ia berikan nyaris rutin menjelang lomba.

Bahkan kini setelah masuk kandang pun, pemberian asupan tetap diberikan untuk menjaga birahi. Hanya saja, sekarang pakai tambahan Super Breeding karena arahnya memang untuk menghasilkan keturunan.

 

MAS NARNO. BERSAMA AKARATU KLATEN

 

Mantan Bupati Klaten dua periode ini juga didapuk sebagai dewan pembina di Asosiasi Penangkar Murai Batu (Akaratu) Klaten. Selain faktor hobby, Ia melihat penangkaran murai batu bisa menjadi salah satu penggerak roda ekonomi masyarakat.

Berkaca pada suksesnya gelaran Kusumo Cup - Bersama Konco Mas Narno, Ia mengharap doa restu dan dukungan dari kicaumania untuk pencalonannya sebagai Gubernur Jawa Tengah periode 2018 - 2023.

 

VIDEO WAWANCARA BERSAMA H. SIGIT WMP, KLIK DI SINI

DATA JUARA KUSUMO CUP, KLIK DI SINI

 

 

GALERI KUSUMO CUP

MAS NARNO. BERIKAN SAMBUTAN

 

KUSUMO. JADI PUSAT PERHATIAN

 

MR. OONG (KETUA PANITIA). SUKSES KAWAL JALANNYA LOMBA KUSUMO CUP 1 

KATA KUNCI: kusumo cup kusumo sigit wmp

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp