KELAS CUCAK HIJAU B

KONTES SPESIAL HALAL BIHALAL LABA-LABA BC KOTA BLITAR

LB Sonic, CH Buzer dan AGM Berjaya, Komunitas Sogon Ramaikan Gelaran

Duta CLBK dengan gaco andalannya love bird Sonic berhasil sapu bersih kelas reguler.  Komunitas Sogon (Sogok Ontong) Kota Blitar pun tak mau ketinggalan, berbondong– bondong membawa amunisi terbaiknya untuk meramaikan Kontes Halal Bihalal Gantangan Laba – Laba BC.

Penampilan mewah Sonic (SN) milik H Vallen dari Duta Clbk di  kelas love bird reguler berhasil menyampu bersih kasta tertingi hingga 2 kali alias double winner. Gelar burung terbaik pun tak luput dari gengaman (SN).

 

 

 

Persaingan yang amat sengit diimbuhi banyaknya burung bagus yang hadir kala itu membuat keseruan terjadi. Rasa senang bercampur gelisah datang menghampiri semua kontestan love bird reguler. Di sesi A, Sonic tidak terkejar, dikuntit Bondet milik Samsul dari Blitar BC yang ada di posisi 2, sedang posisi 3 diisi SW milik H Diky dari 287 SF.  

Di sesi B,  meski Bondet milik Samsul dari Blitar BC bekerja dengan keras untuk mempertahan posisinya di juara 2, namun dengan terpaksa, ia harus rela posisinya tergantikan oleh Kondom milik Bima dari Putra Demang. Kemudian disusul posisi 3 diamankan Donita milik Boging dari Glatik.

 

CREW GANTANGAN LABA-LABA

 

Di kelas cucak hijau, yang naik sampai 3 sesi, Buzer andalan Hendra dari Pucung Sari berhasil mengukir prestasi apik. Di sesi A, Buzer tertengger di posisi 1, sementara di belakangnya ada Kejora dan Vektor.

Di sesi B, Buzer tidak terlihat didaftar juara. Digantikan AGM milik Z dari Strategi SF yang ada di posisi puncak. Sementara posisi 2 dan 3 diisi Aiput dan Kejora. Baru di sesi C, Buzer kembali menunjukkan performnya dengan menguasai jalannya lomba hingga berada di posisi tertinggi. Siang itu, Buzer berhasil meraih double winner alias nyeri juara 1.   

 

JUARA BURUNG TERBAIK CUCAK HIJAU

 

Gelaran Halal Bihalal itu juga diramaikan dengan kehadiran burung kecil mungil dengan gaya tarung khas, disusul cetcretan tajam, yang lagi sedap - sedapnya dinikmati kicau mania. Para komunitas burung kecil ini atau sogon tersebut sering kali request ke beberapa gantangan untuk dibuka kelas sogon.

 Jika request mereka diterima, dengan kompak dan seirama, komunitas ini biasanya akan berkumpul satu titik. Di gelaran kali ini, Laros milik Happy Bri Fresh BC tampil istimewa dan sukses membawa gelar burung terbaik sogon dengan total juara A 1, B 2. Sementara,  penampilan menawan Jozz Jleng milik Febri D 13 masih belum beruntung. Bejita milik Agus Garum juga merasakan apa yang dirasakan Jozz Jleng,  meski sudah menampilkan yang terbaik.

 

 

Di akhir perlombaan, juga diserahkan penghargaan untuk beberapa burung tertbaik. Kelas cucak hijau diboyongoleh Agm milik Mr Z dari Strategi SF dengan kemenangan  B1 dan C2. Di kelas kenari burung terbaik pun berhasil diamankan Raja Gestang milik H Yeyen Astro Jaya.

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

JUARA BURUNG TERBAIK KENARI

 

JUARA BURUNG TERBAIK LOVE BIRD

 

 

JUARA BURUNG TERBAIK SOGON

 

JAWARA CUCAK HIJAU A

 

Burung mau tampil maksi dan stabil di segala cuaca, serta terjaga kesehatannya. Berikan LEMAN'S secara teratur, cukup 1 tetes untuk harian, bisa dicampur pada minuman, atau oleskan pada EF. Sudah banyak yang membuktikannya, jangan sampai ketinggalan...

 

JAWARA MURAI BATU A

 

KOMUNITAS SOGON BLITAR RAYA

 

 

 

KATA KUNCI: kontes spesial halal bihalal laba-laba bc kota blitar lb sonic ch buzer agm

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp