FADIL DAN IVAN MENGAWAL BINTANG ATLAS JUARA 2 DAN 1 SESI MURAI BATU A DAN B.

KONTES RUTIN SKM KOBLEN SURABAYA

Bintang Atlas Mendominasi, Demit Purwo Ganti Setingan Sabet Dua Gelar Juara

Bintang Atlas gaco Ming Basket mampu mendominasi di kelas murai batu dengan merebut dua gelar juara pada kontes rutin SKM Koblen hari Sabtu, 15 Juli 2023. Sementara Demit Purwo gaco lawas H Aan sabet dua gelar juara berkat ganti setingan.

Gudang Garam gaco H Vivin dari Suman mampu membuka kemenangan di kelas murai batu SKM yang menjadi kelas awal. Menempati nomor gantangan 27, Gudang Garam sukses mendapatkan bendera koncer A dari tim pangadil SKM dan bersaing sengit dengan Slenger yang tampil tidak kalah apiknya.

 

 

BINTANG ATLAS MENJADI BINTANG PADA KONTES SPESIAL SKM KOBLEN HARI SABTU.

 

Slenger gaco Abah Hudan dari 911 SF yang dikawal Eko berada di nomor gantangan 44 akhirnya merebut posisi runner-up yang disusul oleh Shiva gaco Fadil dari Oyek SF dan Pajero andalan Abah Doel dari AMBI di posisi tiga dan empat.

Persaingan sengit kembali terjadi pada sesi murai batu A, Demit Purwo gaco H Aan dari Ring Biru yang menempati nomor gantangan 53 mampu mencuri perhatian juri lewat aksinya. Gaco lawas dari H Aan tersebut akhirnya meraih posisi terbaik dengan perform terbaiknya tembakan panjang.

 

 

“Tembakkan kenari yang panjang dan jalak serta jenggot yang nge-shaf sampai tiga lagu dalam satu tembakkan berhasil ditampilkan Demit Purwo. Sebenarnya lagunya banyak mas ada kenari, cililin, love bird dan katem,” terang H Aan.

Sebenarnya, Bintang Atlas yang berada di nomor gantangan 35 mampu tampil apik dengan durasi kerja yang rapat serta tembakan kasaran tengkek buto. Sayangnya gaco lawas Ming Basket yang dikawal oleh Lukman tersebut mantul dan hanya berhak mendapatkan bendera koncer B, bendera koncer A akhirnya menjadi milik Demit Purwo.

 

DEMIT PURWO MELEJIT BERKAT SETINGAN BARU.

 

Tampil kembali pada sesi B, Bintang Atlas akhirnya mampu menjadi yang terbaik dengan tembakkan andalan tengkek buto, cililin, prenjak tir, srindit, dan love bird. Menurut Lukman, perform Bintang Atlas hari ini paling bagus pada sesi A. “Sayang dia mantul dan mendapatkan bendera peringatan putih yang hanya meraih posisi runner-up. Tapi kami puas dengan perform Bintang Atlas hari ini,” terang Lukman yang didampingi sang putra Ivan.

Posisi runner-up mampu diduduki oleh Doa Ibu gaco lain Abah Hudan yang mengandalkan gaya sujud serta tembakan kenari yang panjang. Sementara Demit Purwo harus puas berada di tempat ke tiga yang masih mengandalkan tembakan panjang kenarian. “Sayangnya pada sesi B ngetimenya rada lama, karena terlalu panas cuacanya. Saya akan istirahatkan Demit Purwo dan main kembali dua minggu ke depan karena hari ini sudah memakai setingan baru, kalau sudah nagen dan setingannya pas InsyaAllah akan di gas lagi ke even besar di SKM atau SKN,” tambah H Aan.

 

DOA IBU MENEMPATI POSISI RUNNER-UP PADA SESI MURAI BATU B.

 

Sementara pada sesi murai C mampu disabet Cah Angon gaco Gus Suffi yang dikawal oleh Khent yang bersaing dengan dua amunisi dari AMBI yaitu Aladin dan Pajero. Di kelas cucak hijau yang melombakan satu kelas berhasil dimenangi Bisma gaco H Iqbal dari CIU SF diikuti Wiro milik Sulton dari Rayap Laut SF.

 

AGENDA & BROSUR LOMBA, KLIK DI SINI

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

IVAN BERSAMA GUDANG GARAM JAWARA SESI MURAI BATU SKM.

 

SLENGER GACO ABAH HUDAN DUDUKI POSISI JUARA 2 SESI MURAI BATU SKM.

 

CAH ANGON GACO GUS SUFFI MENYABET JUARA PADA SESI MURAI BATU C.

 

BISMA JAWARA DI KELAS CUCAK HIJAU A.

 

KELAS MURAI BATU MASIH MENJADI YANG TERVAFORIT DI SPESIAL SKM KOBLEN HARI SABTU.

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

 

 

KATA KUNCI: skm koblen sahabat kicau mania maharaja koblen surabaya bintang atlas demit purwo 911 sf

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp