PANITIA HALAL BI HALAL ANIS MERAH CUP 1 PAMS FEAT TJOKRO BC.

HALAL BI HALAL ANIS MERAH SURABAYA CUP I PAMS FEAT TJOKRO BC

Banjir Doorprize Disetiap Sesi, AM Hornet Dinobatkan Sebagai Burung Terbaik

Bertabur banjir dooprise pada gelaran Halal bi Halal Anis Merah Cup 1 yang diselenggarakan oleh PAMS feat Tjokro BC. Sedangkan anis merah Hornet milik Heri S nyaris hatrik hingga ditasbihkan sebagai burung terbaik.

Tidak salah PAMS bekerjasama dengan gantangan Tjokro BC untuk menggelar Halal bi Halal Anis Merah Cup 1, dijubeli banyak sekali oleh para aniser mania dari berbagai kota di Jawa Timur. "Saya senang sekali gelaran kali ini berjalan dengan lancar mulai awal lomba hingga selesai," ucap Ipunk ketua dari PAMS.

 

 

BARU... TOPSONG PREMIUM, mengandung enzim alami serangga, burung lebih gacor, daya tahan lebih tinggi. Tersedia TOPSONG PREMIUM ANIS MERAHMURAI BATUHWAMEY (PREMIUM GOLD), LARK / BRANJANGANMINI PELETBEO.

Segera dapatkan di kios langganan Anda, buktikan perbedaannya.

 

Berkumpulnya jawara-jawara anis merah Jatim, membuat lomba kali ini semakin meriah apalagi panitia lomba memainkan banyak kelas sebanyak 6 pertandingan. Muncul nama Hornet milik Heri S dari Duta Surabaya Cup 4.

Turun pada sesi pembuka lomba, Hornet langsung tampil memukau lewat aksi goyang yang luwes untuk bisa mengunci satu gelar sebagai sang juara. Posisi kedua dan ketiga diduduki oleh Cakra milik H Tatuk dari Graha Sampurna dan Ronggeng milik H Taufik dari Jombang.

 

PENOBATAN BURUNG TERBAIK DIBERKAN KEPADA HORNET MILIK HERI S.

 

Masih tampil apik pada kelas utama anis merah G-20, belum cukup buat Hornet untuk bisa mempertahankan posisi pertama dan harus turun satu peringkat di posisi runner up. Sang juara direbut oleh Ronggeng yang juga tampil apik untuk naik dua peringkat.

Kembali mempertontonkan aksi cantiknya, akhirnya Hornet bisa mengamankan podium utama untuk yang kedua kalinya. Dengan hasil ini, Hornet nyaris bisa meraih hatrik dan pantas dinobatkan sebagai burung terbaik pada akhir lomba.

 

BANJIR DOORPRISE MULAI SANGKAR, KIPAS ANGIN DAN UANG PEMBINAAN.

 

Panitia lomba juga memanjakan seluruh kicau mania dengan membagikan banyak doorprise, seperti Sangkar, Kipas Angin dan uang pembinaan yang diberikan dengan cara diundi disetiap sesi.

Sementara tiga jawara di kelas murai batu, cucak hijau dan prenjak yaitu Tello Ramban milik Agung dari Adi Trans SF, Drogba milik Donny dari Tanjung Sari dan Anak Panti milik Boss Mudari dari PMPL berhasil membawa pulang dua gelar sebagai sang juara. [dick's]

Berikut data juara lengkap Halal bi Halal Anis Merah Cup 1 PAMS feat Tjokro BC:

BROSUR & AGENDA LOMBA, KLIK DI SINI

 

 

ANISER MANIA SELALU MEMBANJIRI GANTANGAN TJOKRO BC.

 

KOBER BC TIDAK PERNAH ABSEN BILA GANTANGAN TJOKRO BC ADA EVEN.

 

MB TELO RAMBAN DAN CH GRANDONG MEMBAWA PULANG 5 PIALA.

 

 

Apapun problem "bunyi" pada burung Anda, dari mulai MACET sampai hanya mau tampil angot-angotan, berikan MONCER-1, tunggu beberapa hari, langsung JOSS.

 

 

 

 

 

BERITA LAINNYA

KATA KUNCI: halal bi halal anis merah surabaya cup i pams feat tjokro bc am hornet

MINGGU INI

AGENDA TERDEKAT

Developed by JogjaCamp